Gelar Perdana Gita Bahana Nusantara 2015 Membahana 12 Agustus 2015 ← Back
Jakarta, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Direktorat Kesenian Direktorat Jenderal Kebudayaan Kemendikbud menggelar konser perdana Gita Bahana Nusantara (GBN) 2015 hari ini di Plaza Insan Berprestasi Gedung A Kemendikbud, Jakarta. GBN 2015 adalah kelompok paduan suara dan orkestra yang terdiri dari pelajar dan mahasiswa terbaik dari seluruh Indonesia yang telah terseleksi sebelumnya oleh para juri yang telah berkiprah di tingkat nasional maupun internasional.
GBN 2015 ini dipersiapkan untuk tampil sebagai pengisi acara resmi pada Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-70 di Istana Merdeka, Senin, 17 Agustus 2015 mendatang. Selain itu, GBN 2015 kali ini juga dijadwalkan akan tampil sebagai pengisi acara dalam rangka Pidato Kenegaraan Presiden di Gedung MPR/DPR RI pada 14 Agustus 2015 dan Silaturahim dengan Presiden RI pada 18 Agustus 2015 di JIE Expo Kemayoran, Jakarta.
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Anies Baswedan menyampaikan apresiasi atas nama pemerintah Republik Indonesia kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan GBN 2015 mulai dari peserta, pelatih, juri, panitia, tim sistem suara, tim sarana prasarana, dan sebagainya sehingga gelaran GBN 2015 ini sangat membahana. “In shaa Allah ini menjadi catatan bakti kita untuk negeri,” katanya saat memberikan sambutan pada acara Gelar Perdana Gita Bahana Nusantara 2015 di Plaza Insan Berprestasi Gedung A Kemendikbud, Jakarta, Rabu (12/8/2015).
Mendikbud mengungkapkan, meskipun tempat gelaran perdana GBN 2015 kali ini bukan tempat yang dirancang untuk gelaran seni musik tetapi tetap saja terdengar membahana saat menyanyikan lagu wajib nasional maupun lagu-lagu patriotisme lainnya. Lagu-lagu seperti ini, kata dia, tidak sekadar didengarkan dengan telinga saja tetapi harus dinyanyikan dengan hati dan didengarkan dengan hati pula. “Lagu-lagu itu menggugah dan menggerakan karena syairnya kuat, teman-teman memainkannya dengan luar biasa, dirigen membawai nyawa di tempat ini sehingga menjadi sebuah perhelatan yang membahana bagi kita semua,” ujarnya.
Mendikbud mengimbau, para peserta GBN 2015 agar menjaga kesehatan fisik dan mental menjelang gelaran di Istana Merdeka mendatang. Gelaran nanti, kata dia, adalah kesempatan bersejarah bagi peserta GBN 2015 karena tidak banyak orang yang bisa mengikuti Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-70 di Istana Merdeka. “Anda bukan hanya hadir, Anda yang memberikan nuansa di upacara itu. Jadi, ini kesempatan yang luar biasa,” tuturnya.
Pada pagelaran kali ini, GBN 2015 mempersembahkan lagu-lagu yang akan dinyanyikan di Istana Merdeka diantaranya lagu dengan judul Hari Merdeka ciptaan H. Mutahar, Kita Bangun Nusa Bangsa ciptaan Binsar Sitompul, dan Gebyar-gebyar (Indonesiaku) ciptaan Gombloh. Selain itu, GBN 2015 berkolaborasi dengan solois cilik Natalia Mandoe siswa SDN 06 Manokwari, Papua Barat, menyanyikan lagu Pancasila Rumah Kita ciptaan Franky Sahilatua dan medley lagu-lagu daerah pilihan. (Agi Bahari)
Sumber :
Penulis :
Editor :
Dilihat 807 kali
Editor :
Dilihat 807 kali