Kemendikbud Gelar FLS2N ke-9 Tahun 2016 di Manado  26 Agustus 2016  ← Back

Jakarta, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) kembali menyelenggarakan Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tahun ini. FLS2N ke- 9 tahun 2016 akan digelar di Manado, Sulawesi Utara pada 28 Agustus s.d 3 September 2016. Selama satu minggu tersebut, 2.945 siswa yang berasal dari 34 provinsi akan berlomba dalam 24 jenis festival dan lomba.
 
FLS2N 2016 mengambil tema “Berkreasi, Berkarya, dan Berprestasi”. Ajang ini bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi siswa untuk saling berkompetisi, mengembangkan kreativitas dan potensi di bidang seni dan sastra, terutama terhadap nilai-nilai yang berasal dari akar budaya. Karena itu, diharapkan nantinya akan muncul suasana kompetitif yang sehat antar siswa, antar sekolah, dan antar provinsi di bidang kesenian.
 
Beberapa jenis kesenian yang dilombakan antara lain musik tradisional, tari tradisional, pantomim, desain grafis, dan seni kriya. Masing-masing jenis lomba akan diikuti pesertajenjang sekolah dasar (SD)/sederajat, Sekolah Menengah Pertama (SMP)/sederajat, hingga Sekolah Menengah Atas (SMA)/sederajat di 20 tempat terpisah.
 
FLS2N pertama kali diselenggarakan pada tahun 2008. Selama 8 kali penyelenggaraannya, Jawa Barat menjadi provinsi yang paling sering menjadi juara umum, diikuti Jawa Tengah dan Jawa Timur. Di tahun 2015, provinsi Jawa Tengah menjadi juara umum pada penyelenggaraan di Palembang, Sumatera Selatan.
 
Para pemenang akan diberikan penghargaan berupa hadiah, sertifikat, dan medali. Sedangkan juara umum mendapatkan piala bergilir yang akan diberikan pada acara penutupan festival. (Desliana Maulipaksi/Shahwin Aji)
 

Sumber :

 


Penulis : pengelola web kemdikbud
Editor :
Dilihat 1666 kali