Mendikbud Lantik 17 Pejabat Eselon 2, 3, dan 4  06 Januari 2017  ← Back

Jakarta, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy melantik 17 pejabat di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Dalam sambutannya saat acara pelantikan, Mendikbud berpesan agar seluruh pejabat bisa bekerja sama dan bekerja keras untuk mencapai tujuan pemerataan pendidikan yang berkualitas.
 
“Tema besar kabinet kerja masa bakti 2017 ini adalah pemerataan yang berkualitas. Saya harap kita juga bisa menuju ke situ (pemerataan), bekerja keras semuanya,” ujar Mendikbud di Graha Utama Kemendikbud, Jakarta, Jumat (6/1/2017).
 
Ia juga meminta seluruh pejabat Kemendikbud untuk fokus kepada sekolah dan lembaga-lembaga pendidikan masyarakat. “Supaya diperluas jangkauannya, dipelihara dengan baik, dan dijaga kualitasnya,” tutur mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang itu.
 
Mendikbud melantik 17 pejabat Kemendikbud yang terdiri dari tiga pejabat eselon 2, lima pejabat eselon 3, dan sembilan pejabat eselon 4. Pejabat eselon 2 yang dilantik adalah Dr. Restu Gunawan sebagai DIrektur Kesenian, Ditjen Kebudayaan; Prof. Ilza Mahyuni, M.A sebagai Sekretaris Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa; dan Dr. Hurip Danu Ismadi, M.Pd. sebagai Kepala Pusat Pengembangan dan Pelindungan, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa.
 
Dalam sambutannya, Mendikbud juga menyampaikan pesan khusus kepada Direktur Kesenian agar dapat mempromosikan kesenian Indonesia ke kancah internasional melalui pemberdayaan bibit muda. Kemudian kepada pejabat Badan Bahasa, Mendikbud berharap agar dapat meningkatkan kemampuan literasi anak di sekolah, serta mempromosikan bahasa Indonesia.
 
Sekali lagi kepada seluruh pejabat Kemendikbud, ia meminta para pejabat agar dapat fokus pada program prioritas pemerintah di bidang pendidikan, khususnya untuk mengurangi kesenjangan dan mencapai pemerataan pendidikan yang berkualitas

1. Dr. Restu Gunawan, M.Hum. sebagai Direktur Kesenian, Direktorat Jenderal Kebudayaan;
2. Dr. Hurip Danu Ismadi, M.Pd. sebagai Kepala Pusat Pengembangan dan Pelindungan, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa;
3. Prof. Dr. Ilza Mayuni, M.A. sebagai Sekretaris Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa;
4. Drs. Sudrajat, M.Si. sebagai Kepala Bagian Kelembagaan, Biro Hukum dan Organisasi, Sekretariat Jenderal;
5. Dra. Ida Wijayati, M.SI sebagai Kepala Bagian Ketatalaksanaan, Biro Hukum dan Organisasi, Sekretariat Jenderal;
6. Parji, S.Sos., M.Si. sebagai Kepala Bagian Tata Usaha, Biro Umum, Sekretariat Jenderal;
7. Drs. Hadiyana, M.M. sebagai Kepala Balai Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat Papua;
8. Budi Setiono H., S.H., M.H. sebagai Kepala Seksi Informasi dan Kemitraan Balai Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat Papua;
9. Erni AMin, S.Pd. sebagai Kepala Subbagian Umum, Balai Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat Papua;
10. Dra. Espita Riama sebagai Kepala Subbagian Perencanaan, Program, dan Laporan, Bagian Tata Usaha, Pusat Pengembangan Perfilman;
11. Dini Indrawati Simbolon, S.H., M.H. sebagai Kepala Subbidang Apresiasi dan Penghargaan, Bidang Apresiasi dan Tenaga Perfilman, Pusat Pengembangan Perfilman;
12. Arifin, S.AP sebagai Kepala Subbagian Keuangan dan Rumah Tangga, Bagian Tata Usaha, Pusat Pengembangan Perfilman;
13. Suharyoko, S.H. sebagai Kepala Subbagian Tata Laksana dan Kepegawaian, Bagian Tata Usaha, Pusat Pengembangan Perfilman;
14. Dra. Lindia Chaerosti sebagai kepala Subbidang Pengendalian Perfilman, Bidang Perizinan dan Pengendalian Film, Pusat Pengembangan Perfilman;
15. Bangkit Ari Murti, S.T., M.A.P. sebagai Kepala Subbagian Urusan Dalam, Bagian Rumah Tangga dan Protokol, Biro Umum, Sekretariat Jenderal;
16. Sumarna, S.T., sebagai Kepala Subbagian Pemeliharaan, Bagian Rumah Tangga dan Protokol, Biro Umum, Sekretariat Jenderal;
17. Suprijanto. S.IP. sebagai Kepala Bagian Pembinaan Jiwa Korsa Sekretariat Unit Nasional KORPRI








 
Jakarta, 6 Januari 2017 
Biro Komunikasi dan Layanan Masyarakat 
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

Sumber :

 


Penulis : pengelola web kemdikbud
Editor :
Dilihat 12506 kali