Terima Donasi Alat Musik, Kemendikbud Dorong Potensi Setiap Anak  14 September 2017  ← Back



Jakarta, Kemendikbud
--- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah (Ditjen Dikdasmen) menerima secara simbolis bantuan alat musik dari PT Yamaha Music Indonesia Distributor di Plasa Insan Berprestasi Kemendikbud, Jakarta (14/9/2017).

Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah (Dirjen Dikdasmen) Hamid Muhammad, mewakili Menteri Pendidikan dan Kebudayaan mengingatkan pentingnya untuk bersama-sama mendukung program Penguatan Pendidikan Karakter ini.

“Setiap anak memiliki potensi yang berbeda-beda , dorong mereka di bidangnya masing-masing. Pendidikan karakter  bukan hanya diajarkan tetapi harus dilatih, diberikan contoh melalui pendidikan seni.” Tutur Dirjen Hamid.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada pihak PT Yamaha Musik Indonesia Distributor (YMID) untuk donasi alat musik modern bagi sekolah dasar di Indonesia.  

“Kontribusi yamaha yang sangat kita apresiasi karena sudah memfasilitasi dengan memberikan bantuan alat musik untuk sekolah-sekolah yang berada di Indonesia,” ucap Dirjen Hamid.

Direktur Pembinaan Sekolah Dasar Wowon Hidayat menuturkan bahwa pelatihan penggunaan alat musik keyboard dilaksanakan dengan tiga tahapan. Tahap pertama telah dilaksanakana pada bulan juli 2017 dan diikuti oleh guru-guru kelas 2 dari 70 Sekolah Dasar (SD) Rujukan. Pelatihan tahap kedua dilaksanakan Oktober 2017, dan tahap tiga akan dilaksanakan pada tahun 2018. Sedangkan untuk pelatihan alat musik pianica dan recorder dilaksanakan 2 tahapan, tahap pertama dilaksanakan pada bulan Juli 2017 yang diikuti oleh guru kelas 3 dan 4 dari 490 SD rujukan, tahap kedua akan dilaksanakan pada tahun 2018.

“Adanya kegiatan ini diharapkan akan ada lebih banyak  lagi dunia industri yang ikut berpartisipasi dalam mendukung pendidikan di Indonesia,” kata Wowon.

Presiden direktur PT.YMID Shinichi Takenaga menyampaikan hibah ini dilatarbelakangi oleh kesadaran atas arti pentingnya pengembangan seni dan budaya sejak usia dini, via dunia pendidikan. (Siti Febri Rahmayanti/Aji Shahwin)
 
Sumber :

 


Penulis : pengelola web kemdikbud
Editor :
Dilihat 2995 kali