Bagikan KIP di Bumi Tenguyun, Jokowi Ingatkan Jaga Generasi Masa Depan   07 Oktober 2017  ← Back

Bulungan-Kaltara, Kemendikbud --- Presiden Joko Widodo (Jokowi) terus tingkatkan pemerataan bantuan pemerintah dengan melanjutkan kunjungannya ke seluruh Indonesia. Kali ini Kabupaten Bulungan di provinsi Kalimantan Utara menjadi lokasi pembagian Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan Program Keluarga Harapan (PKH, Jumat (6/10/2017).

Menyapa masyarakat bumi tenguyun, Presiden mengingatkan agar bantuan yang diterima nanti dipergunakan untuk memenuhi kebutuhan generasi masa depan Indonesia.

"Gunakan bantuan ini untuk memenuhi kebutuhan gizi dan pendidikan anak. Kita harus menyiapkan agar ke depan, mereka menjadi anak-anak yang sehat, anak-anak yang cerdas, anak-anak yang pintar," tutur Presiden di Lapangan Agatish, Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan.

Karenanya Jokowi mengingatkan agar dana yang ada di KIP dan PKH digunakan dengan sebaik-baiknya, sesuai ketentuan dan kebutuhan. Jangan sampai digunakan untuk hal-hal yang menyalahi aturan.

"Jika digunakan untuk pendidikan, dananya akan cukup. Jika digunakan tidak sesuai dengan apa yang sudah kita sampaikan, maka akan dicabut saat itu juga," ujar mantan Gubernur DKI Jakarta ini.

"Kita harus hati-hati karena uang yang ada di kartu ini adalah untuk masa depan anak-anak kita," sambung Presiden.

Sebanyak 327 anak penerima KIP terdiri dari 89 siswa sekolah dasar (SD), 81 siswa sekolah menengah pertama (SMP), 37 siswa sekolah menengah Atas (SMA), 90 siswa sekolah menengah kejuruan (SMK), dan 30 dari Kesetaraan. Siswa ini hadir mewakili 4.744 pelajar se-Kabupaten Bulungan.

Turut hadir mendampingi Presiden, Menteri Sosial (Mensos) Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Kalimantan Utara Irianto Lambrie beserta istri, dan tokoh adat, agama, serta budaya se-Kalimantan Utara. (Aji Shahwin).
Sumber :

 


Penulis : pengelola web kemdikbud
Editor :
Dilihat 2641 kali