Siswa SRIT Juara Meguro City Junior High School English Speech Contest 2021  25 November 2021  ← Back

Tokyo, 24 November 2021 ---  Meguro City Council dan Meguro Board of Education bekerja sama dengan Sekolah Republik Indonesia Tokyo (SRIT) mengadakan English Speech Contest 2021 bagi siswa-siswi jenjang Sekolah Menengah Pertama/ Junior High School (SMP) di wilayah Meguro, Tokyo.

Kegiatan berlangsung  meriah dengan selingan tampilan video drama Bahasa Jepang dan suguhan tim angklung interaktif yang sangat apik dari siswa siswi SRIT, dihadiri oleh Wali Kota Meguro Eiji Aoki, Pengawas Badan Pendidikan Meguro, Yoshitaka Sekine dan Ketua Meguro City Assembly, Yashuhiro Onose serta dibuka Wakil Kepala Perwakilan RI Tokyo, Tri Purnajaya.

Kepala SRIT, Saidan, menilai acara ini bermanfaat memupuk persahabatan antar siswa antar sekolah dari berbagai bangsa. “Kegiatan lomba tahun 2021 adalah untuk ke empat kalinya dapat dilaksanakan secara langsung di podium setelah 2 tahun dihentikan karena pandemi covid-19 dan untuk pertama kalinya dilaksanakan di SRIT - KBRI Tokyo,” ujar Saidan, pada acara yang diselenggarakan di Aula Kampus SRIT, Sabtu (17/11).

Dengan dukungan dan kehadiran kepala sekolah, guru dan orang tua, para peserta dengan semangat tinggi menampilkan pidato Bahasa Inggris dengan baik dan percaya diri dengan topik beraneka ragam seperti My Memorable Thing oleh Haruka Shiratsuchi dari SMP Nippon Institute of Technology Komaba, My Dream oleh Radifan Hafidz Wibisono dari Tokyo Indonesian School (SRIT); The Woman Whom I Respect oleh Aya Bettink dari SMPN 8 Meguro City Tokyo, Tea Ceremony oleh Reiko Ishiwada dari SMP Higashiyama Meguro, My Treasure oleh Yukino Fujita dari SMP Nippon Institute of Technology Komaba, An Unexpected Gift oleh Koharu Kawakami dari SMPN 8 Meguro City Tokyo dan Space Exploration oleh Ichiro Alnair Susetio dari Tokyo Indonesian School (SRIT).

Pada kegiatan lomba tahun ini dengan juri Mr. Kiichi Sugawara (Jepang), Mr. Tom Pearce (USA) dan Fred Mc. Neely (USA) kini tampil sebagai juara adalah Ichiro Susetyo (Best Speech Delivery) dari SRIT, Aya Bettink (Best English) dari SMPN 8 Meguro Tokyo dan Reiko Ishiwada (Best Content) dari SMPN Meguro Higashiyama.

Dalam sambutan sekaligus membuka acara, Wakil Duta Besar Tri Purnajaya menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya atas kerja sama Pemerintah Meguro dengan KBRI Tokyo di bidang hubungan antar masyarakat dan pendidikan yang selama ini berjalan dengan sangat baik, di antaranya dukungan dan diterimanya  keberadaan SRIT yang merupakan bagian dari KBRI Tokyo yang terletak di Meguro.

"English Speech Contest bagi siswa-siswi SMP se-Meguro di SRIT ini juga salah satu wahana untuk memupuk persahabatan antar siswa, antar sekolah dan antar bangsa serta meningkatkan wawasan global bagi anak-anak muda dari berbagai bangsa yang kelak akan menggantikan kita menjadi pemimpin-pemimpin di berbagai sektor, bidang dan tingkatan" tambah beliau dalam bahasa Inggris yang sangat fasih.

Walikota Meguro, Eiji Aoki, dalam sambutan singkatnya juga menyampaikan dukungan dan rasa bangganya kegiatan antar bangsa tersebut dilaksanakan untuk pertama kalinya di luar sekolah Jepang. "Sebagai Kepala Masyarakat Meguro, saya bangga dan sangat mendukung kegiatan lomba untuk anak-anak muda kita ini," ungkapnya dalam bahasa Inggris khas Jepang yang disampaikan dengan gaya humoris, ramah, dan penuh senyum.

Saidan, dalam kesempatan ini, turut menyapa dan menyampaikan selamat datang dan terima kasih kepada para tamu undangan, para juri, kepala sekolah, guru, orang tua siswa, panitia dan peserta dari berbagai sekolah. "Selamat datang di SRI Tokyo dan selamat mengikuti lomba. Adalah kehormatan bagi warga SRIT-KBRI Tokyo sebagai tuan rumah kegiatan ini. SRIT adalah tetangga yang memiliki misi dan tanggung jawab yang sama untuk membentuk anak-anak muda menjadi generasi bangsa yang lebih baik,” ujar Saidan dalam Bahasa Inggris.

Sementara itu, Atase Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia di Tokyo, Yusli Wardiatno, yang dihubungi secara terpisah mengaku sangat bangga atas prestasi yang dicapai siswa SRIT. ”Prestasi ini membuktikan bahwa dari sisi proses belajar mengajar dalam mata pelajaran bahasa Inggris tidak kalah dengan sekolah umum Jepang. Kami akan terus dorong agar siswa SRIT dapat berprestasi pada kompetisi di bidang lainnya ke depan,” terang Yusli dengan optimis, Senin (22/11).

Setelah prosesi penyerahan trofi dan piagam bagi para juara dan peserta, kegiatan lomba Meguro City English Speech Contest Tahun 2021 bagi Pelajar SMP se-Kota Meguro ditutup ramah tamah di Balai Budaya Indonesia dengan dipandu Koordinator Panitia Kanako Kobayashi dan Roosnawati serta permainan angklung interaktif yang dilatih dan dipandu Guru SRIT, Arie Nursanti didampingi Rina PD Kusumaningrum, Erna Syafitri, dan sejumlah guru serta tenaga kependidikan SRIT lainya.







Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat
Sekretariat Jenderal
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi

Laman: kemdikbud.go.id            
Twitter: twitter.com/Kemdikbud_RI
Instagram: instagram.com/kemdikbud.ri
Facebook: facebook.com/kemdikbud.ri
Youtube: KEMENDIKBUD RI
Pertanyaan dan Pengaduan: ult.kemdikbud.go.id

#MerdekaBelajar
#KampusMerdeka
Sumber : Siaran Pers Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor: 727/sipres/A6/XI/2021

 


Penulis : pengelola web kemdikbud
Editor :
Dilihat 1069 kali