Program Wirausaha Merdeka Angkatan Kedua Tarik Minat Lebih dari 30 Ribu Pendaftar Mahasiswa 08 Agustus 2023 ← Back
Jakarta, Kemendikbudristek-Kementerian Pendidikan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menutup periode pemilihan Perguruan Tinggi Pelaksana (PTP) untuk Program Wirausaha Merdeka, Sabtu (29/7) lalu. Pada angkatan kedua program ini, sebanyak 38.817 mahasiswa melakukan pendaftaran akun di platform Kampus Merdeka, 15.321 mahasiswa di antaranya resmi mendaftar di 34 Perguruan Tinggi Pelaksana Program Wirausaha Merdeka yang tersebar di seluruh Indonesia.
“Pada pelaksanaan angkatan pertama di tahun 2022 lalu, Program Wirausaha Merdeka berhasil berkolaborasi dengan 17 perguruan tinggi sebagai Perguruan Tinggi Pelaksana yang memiliki program kewirausahaan unggul serta lebih dari 11 ribu mahasiswa peserta dari berbagai wilayah Indonesia. Dengan catatan baik tersebut, pelaksanaan Program Wirausaha Merdeka Angkatan 2 Tahun 2023 melibatkan lebih banyak perguruan tinggi, dan ternyata animo dari mahasiswa pun sangat tinggi,” terang Kepala Program Wirausaha Merdeka, Gamaliel Waney, Selasa (01/08).
Program Wirausaha Merdeka, salah satu program unggulan yang diselenggarakan Kemendikbudristek dalam rangkaian besar program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengasah jiwa kewirausahaan serta mendorong peningkatan pengalaman wirausaha dan peningkatan daya kerja mahasiswa melalui pembelajaran selama satu semester di perguruan tinggi dengan program kewirausahaan terbaik.
“Dengan pengetahuan, pengalaman, serta wawasan yang diperoleh melalui Program Wirausaha Merdeka, mahasiswa memiliki opsi karier yang lebih banyak untuk ditekuni selepas lulus kuliah. Mereka bisa memperoleh pekerjaan impian berbekal kompetensi yang dimiliki, atau merintis usaha sendiri sesuai dengan minat mereka masing-masing,” imbuh Gamaliel.
Pada penyelenggaraan tahun ini, tiga Perguruan Tinggi Pelaksana yang memiliki jumlah pendaftar mahasiswa terbanyak adalah Politeknik Negeri Kupang dengan 1.045 pendaftar, disusul oleh Politeknik Negeri Jember dengan 758 pendaftar, dan Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya dengan 635 pendaftar.
Di antara perguruan tinggi akademik, Universitas Ciputra Surabaya menjadi Perguruan Tinggi Pelaksana dengan jumlah pendaftar mahasiswa terbanyak, yaitu sebanyak 625 mahasiswa. Selanjutnya, Universitas Padjadjaran memperoleh 607 orang pendaftar, dan Universitas Muhammadiyah Makassar memperoleh 598 orang pendaftar.
Peserta Program Wirausaha Merdeka adalah mahasiswa terpilih dan diseleksi oleh Perguruan Tinggi Pelaksana dengan berbagai persyaratan dan kelengkapan administratif. Salah satu syarat peserta adalah mahasiswa aktif di perguruan tinggi akademik maupun perguruan tinggi vokasi dari berbagai latar belakang program studi.
Gamaliel menerangkan, selama belajar di Perguruan Tinggi Pelaksana, mahasiswa akan mendapatkan pendampingan dari praktisi ahli serta akademisi yang memiliki kepakaran di bidang bisnis serta mempraktikkan secara langsung prinsip-prinsip kewirausahaan yang dipelajari, sehingga mereka mendapatkan gambaran holistik tentang bagaimana menjalankan bisnis yang baik.
“Setelah melalui proses seleksi, total peserta yang diterima untuk mengikuti program di 34 Perguruan Tinggi Pelaksana sebanyak 12.568 mahasiswa. Mereka akan segera memulai program ini di semester ganjil Tahun Akademik 2023/2024,” ungkapnya.*** (Penulis: Tim MBKM/Editor: DentyA.)
Sumber :
Penulis : pengelola web kemdikbud
Editor :
Dilihat 1159 kali
Editor :
Dilihat 1159 kali