Atdikbud KBRI Dili gelar Giat Ekstrakurikuler BIPA Siswa SMA di Distrik Viqueque, Timor Leste 06 Desember 2023 ← Back
Dili, Kemendikbudristek – Sejumlah 35 siswa SMA/SMK dari seluruh Distrik Viqueque, Timor Leste mengikuti kegiatan Giat Ekstrakurikuler Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) Siswa yang diselenggarakan oleh Pusat Budaya Indonesia (PBI) melalui Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud), Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Dili. Kegiatan tersebut diselenggarakan selama tiga hari, yaitu tanggal 29 November s.d. 1 Desember 2023.
Kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan minat dari siswa SMA untuk mempelajari Bahasa Indonesia dengan aktivitas yang bernuasa Ekstrakurikuler. Pelaksanaan Giat Ekstrakurikuler BIPA dipusatkan di SMP Negeri 1 Viqueque.
Atase Pendidikan dan Kebudayaan, KBRI Dili, Ikhfan Haris, dalam sambutannya mengharapkan melalui kegiatan ini dapat meningkatkan kemampuan dan minat siswa dalam mempelajari Bahasa Indonesia. “Tentunya, kami berharap siswa mendapatkan pengalaman baru dan memberi tambahan pengetahuan berbahasa,“ ujar Atdikbud KBRI Dili pada saat membuka kegiatan Giat Ekstrakurikuler BIPA Siswa, pada Rabu (29/11).
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Distrik Viqueque, Bapak Dominggos Brandao dalam sambutannya mengucapakan penghargaan setinggi-tingginya atas pemberian kesempatan untuk siswa SMA/SMK di Viqueque mengikuti kegiatan ini.
“Ini sangat penting untuk membekali siswa kami pengetahuan tentang Bahasa Indonesia, yang meskipun selama ini telah diajarkan ke mereka di sekolah, namun kegiatan ini secara khusus lebih memberikan pendalaman kepada siswa belajar Bahasa Indonesia dengan format lain, dan dilaksanakan pada saat liburan sekolah. Jadi siswa paling tidak dapat mengisi waktu liburan dengan kegiatan bermanfaat seperti kegiatan Giat Ekstrakurikuler semacam ini,“ ungkapnya.
Pelaksanaan Giat Ekstrakurikuler BIPA tahun 2023 ini merupakan kegiatan yang kedua kalinya dilaksanakan oleh PBI KBRI Dili. Tahun lalu, kegiatan ini dilaksanakan di Distrik Ermera. Materi pelatihan untuk Giat Ekstrakurikuler BIPA, yang diberikan selama 3 hari oleh Guru BIPA, PBI KBRI Dili, Ambran Fakhruddin Pardede, berfokus pada aspek-aspek: (1) Fun Learning BIPA; (2) Game, Moving and Theraphy; (3) Disiplin dan Motivasi dalam Belajar; (4) Membangun Konteks tentang Masalah Umum Pemelajar di Sekolah; (5) Bimbingan Kelompok (Topik Umum atau Topik Khusus) (6) Kecerdasan Adversity.
Dalam rangkaian Giat Ekstrakurikuler BIPA Siswa SMA, Atdikbud KBRI Dili juga menyempatkan untuk mengunjungi beberapa sekolah menegah yang ada di Distrik Viqueque. Kunjungan dilakukan untuk sosialisasi informasi peluang studi lanjut di Indonesia serta tawaran beasiswa dari perguruan tinggi Indonesia. Tiga sekolah yang dikunjungi antara lain: (1) Eskola 04 De Setembro (SMA Negeri 4 Viqueque); (2) SMAK St.Stevao, berlokasi di Kota Viqueque dan (3) ESG CaliXa Siswa peserta sosialisasi adalah siswa kelas X, XI dan XII serta guru-guru yang ada di masing-masing sekolah.
Sosialisasi informasi peluang studi dan beasiswa diberikan kepada siswa agar para siswa mendapatkan informasi secara lengkap tentang peluang tersebut dan dapat menyiapkan diri lebih awal untuk dapat mengakses tawaran beasiswa yang disediakan oleh perguruan tinggi Indonesia.
PBI KBRI Dili secara rutin menginformasikan tawaran beasiswa pada halaman media sosial PBI. Pemberian informasi kepada siswa yang lokasi sekolah termasuk terpencil agar mereka mendapat akses informasi peluang studi di Indonesia dan peluang memperoleh beasiswa yang sama seperti siswa yang sekolahnya berlokasi di ibu kota distrik.
Selain informasi peluang studi dan beasiswa bagi siswa, dalam kegiatan sosilisasi juga diinformasi peluang lanjut studi bagi guru-guru di 3 sekolah yang dikunjungi. Peluang studi dan informasi beasiswa bagi guru untuk studi lanjut S2 dan S3 di perguruan tinggi Indonesia. (Atdikbud Dili / Editor: Rayhan / Seno)
Sumber :
Penulis : Pengelola Siaran Pers
Editor :
Dilihat 807 kali
Editor :
Dilihat 807 kali