Pelayaran Muhibah Budaya Jalur Rempah 2024 Singgah di Belitung Timur  11 Juni 2024  ← Back



Belitung Timur, Kemendikbudristek --- Setelah menempuh pelayaran panjang, rombongan Laskar Rempah Muhibah Budaya Jalur Rempah (MBJR) 2024, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), tiba di persinggahan pertama, yaitu Belitung Timur. Upacara penyambutan berlangsung di Pelabuhan Tanjung Keluang Air Kelik, Belitung Timur, Minggu (9/6).

Sekretaris Daerah Belitung Timur, Mathur Noviansyah, mengucapkan selamat datang di Belitung Timur kepada para Laskar Rempah MBJR 2024. Ia menyebut, Belitung Timur memiliki banyak keindahan dan kekayaan alam yang dapat dijelajahi dalam aspek sejarah dan budaya.

"Belitung Timur memiliki konektivitas aspek kemaritiman yang sangat baik dalam sisi geografis. Kepada seluruh Laskar Rempah tebarkanlah info positif tentang Belitung Timur kepada masyarakat Indonesia, sehingga banyak orang akan mengunjungi Belitung Timur sebagai salah satu tapak sejarah kemaritiman dan Jalur Rempah Indonesia," pungkasnya.

Pada kesempatan yang sama, Pamong Budaya Ahli Utama Kemendikburistek, Siswanto, mengucapkan terima kasih atas kerja sama Kabupaten Belitung Timur dalam penyambutan Laskar Rempah MBJR 2024. "Mewakili Kemendikbudristek, kami mengapresiasi acara penyambutan MBJR 2024 yang meriah ini. Semoga cita-cita bersama mewujudkan Jalur Rempah menuju warisan budaya dunia dapat terwujud dan membawa kemajuan bagi Indonesia," ucap Siswanto.

Selanjutnya, Komandan KRI Dewaruci, Letkol Laut (P) Rhony Lutviadhany, mengatakan bahwa KRI Dewaruci menjadi duta bangsa dalam diplomasi budaya Indonesia. Dalam pelayaran MBJR 2024, KRI Dewaruci akan menempuh perjalanan selama 38 hari, mulai tanggal 7 Juni hingga 15 Juli 2024.

"Puji syukur perjalanan dari Jakarta ke Belitung Timur menempuh pelayaran yang lancar dengan cuaca yang sangat mendukung. Para Laskar Rempah sangat semangat dan berjuang menempuh pelayaran ini," ujarnya.

Pada akhir sambutan, Letkol Laut Rhony mengucapkan terima kasih atas sambutan yang sangat meriah di Belitung Timur dan memohon doa restu untuk pelayaran selanjutnya agar diberikan kelancaran.

Dalam persinggahan pelayaran di Belitung Timur, Laskar Rempah akan menelusi sejumlah Cagar Budaya dan Objek Pemajuan Kebudayaan. Diantaranya adalah mengunjungi Desa Buding, Desa Cendil, Pantai Batu Pulas, Pantai Burong Mandi, Vihara Dewi Kwan Im, Desa Balok, dan Desa Lintang. (Destian / Editor: Direktorat PPK, Denty)

Dokumentasi kegiatan eskursi Belitung Timur: 
https://drive.google.com/drive/folders/11mKkL_4eWa8EZ8wDyYhd798irf7rRrZh
 

Sumber :

 


Penulis : Pengelola Siaran Pers
Editor :
Dilihat 1001 kali