Dahsyatnya Dukungan Orang Tua yang Membuahkan Prestasi Kadek Dwi Andika Putra 18 Juli 2024 ← Back
Kadek Dwi Andika Putra (mengenakan baju putih kedua dari kanan) meraih medali perunggu dalam ajang Battle of The Chefs pada 27-29 Juni 2024 di Penang, Malaysia
Denpasar, Kemendikbudristek — Kadek Dwi Andika Putra merupakan siswa SLBN 2 Denpasar peraih medali perunggu dalam ajang Battle of The Chefs (BOTC). Guru pendamping Kadek, I Wayan Sumarsa tak dapat menyembunyikan rasa bangganya terhadap Kadek. “Saya sangat bangga sekaligus tidak menyangka Kadek bisa meraih perunggu di kompetisi BOTC kemarin,” ucapnya.
Di balik kemenangannya dalam kompetisi BOTC, I Wayan mengungkap Kadek telah menghadapi banyak kesulitan. “Kesulitan dimulai saat mengetahui materi lomba berubah. Kadek sendiri belum pernah menggunakan bahan rich cream. Jadi, dia belajar dari awal, mulai dari proses mengaduk krim, membuat pola, sampai dengan pewarnaan,” ujar I Wayan.
Dukungan penuh dari orang tua, guru, serta pihak sekolah menjadi motivasi Kadek untuk giat berlatih baik di rumah maupun di sekolah. Bagi I Wayan, Kadek adalah siswa yang giat berlatih dan berani mengeksplor hal baru di bidang tata boga. Selama latihan, Kadek diberi fasilitas oleh sekolah berupa bahan dan alat yang akan dibutuhkan saat mengikuti kompetisi. Melihat ketekunan Kadek, I Wayan berharap ilmu serta pengetahuan yang didapat selama mengikuti lomba dapat berguna untuk kariernya kelak.
Di akhir sesi wawancara, Kadek membagikan pesan untuk generasi muda agar semangat dalam memperjuangkan pendidikannya. “Teruntuk generasi muda, semangat dan jangan menyerah. Buatlah orang tua dan guru-guru di sekolah bangga dengan prestasi kita,” tutup Kadek. (Adryan Rahma Wijaya, Johannes Arifin/Editor: Alya Chantika, Denty A.)
Sumber :
Penulis : Pengelola Siaran Pers
Editor :
Dilihat 598 kali
Editor :
Dilihat 598 kali