Kemendikbudristek Apresiasi Satuan Pendidikan Terpilih Gala Kreasi Video Gerakan Sekolah Sehat 2024 12 Agustus 2024 ← Back
Jakarta, 12 Agustus 2024 – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) terus berupaya memperkuat kolaborasi dengan satuan pendidikan di berbagai jenjang untuk mengoptimalkan implementasi Gerakan Sekolah Sehat. Salah satunya dengan menyelenggarakan Puncak Gala Kreasi Video Gerakan Sekolah Sehat Tahun 2024, Sabtu (10/8) lalu.
Mengusung tema "Sekolah Sehat, Generasi Hebat", acara ini tidak hanya menjadi ajang apresiasi bagi karya-karya kreatif dari satuan pendidikan, tetapi juga bertujuan untuk memperkuat pemahaman warga satuan pendidikan dalam menciptakan lingkungan sekolah yang sehat dan mendukung perkembangan peserta didik secara menyeluruh.
Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah (Dirjen PAUD Dikdasmen), Iwan Syahril, dalam sambutannya mengatakan bahwa ajang ini bukanlah sekadar lomba semata, tetapi juga menjadi upaya untuk memberikan apresiasi kepada satuan-satuan pendidikan yang telah mengimplementasikan 5 Sehat secara baik dan inspiratif.
“Gala Kreasi Video Gerakan Sekolah Sehat 2024 kita harapkan dapat memotivasi satuan pendidikan lainnya untuk mengimplementasi Gerakan Sekolah Sehat. Tentunya kesempatan ini juga diharapkan menjadi wadah berbagi praktik baik antar satuan pendidikan,” ujar Iwan.
Selain itu, ia juga memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh satuan pendidikan yang telah aktif berpartisipasi dan konsisten menerapkan prinsip 5 Sehat di lingkungan sekolah masing-masing. Apresiasi ini sekaligus bentuk penghargaan terhadap dedikasi dan upaya yang dilakukan oleh setiap satuan pendidikan dalam mempromosikan kesehatan dan kesejahteraan di kalangan peserta didik.
“Keikutsertaan satuan pendidikan melalui karya video praktik baik ini membuktikan bahwa kita memiliki niat dan harapan yang sama untuk mendorong transformasi pendidikan Indonesia, khususnya melalui Gerakan Sekolah Sehat,” terang Iwan.
Lebih lanjut, Iwan menyampaikan bahwa keberhasilan implementasi Gerakan Sekolah Sehat dapat dicapai dengan memulai dari langkah-langkah sederhana dan hanya dapat terlaksana melalui kerja sama seluruh pemangku kepentingan pendidikan. “Kesuksesan gerakan ini juga sangat bergantung pada kerja sama dan gotong royong seluruh ekosistem pendidikan,” tegas Iwan.
Pelaksana tugas (Plt.) Direktur Sekolah Menengah Pertama, I Nyoman Rudi Kurniawan, selaku penanggung jawab acara mengungkapkan bahwa pada tahun ini terjadi peningkatan jumlah partisipan Gala Kreasi Video Gerakan Sekolah Sehat 2024 secara signifikan. Hal ini menandakan adanya peningkatan minat dan keterlibatan dari berbagai satuan pendidikan.
Tercatat sebanyak 3.500 video dikirimkan oleh satuan pendidikan di berbagai jenjang selama periode 6 Mei 2024 s.d. 12 Juli 2024. Untuk jenjang PAUD tercatat sebanyak 393 video, SD sebanyak 991 video, SMP sebanyak 988 video, SMA sebanyak 723 video, SMK 223 sebanyak video, SLB 132 sebanyak video, dan SKB/PKBM sebanyak 50 video.
“Data ini sangat menggembirakan bagi kami, karena dilihat dari jumlah peserta, dibanding tahun lalu, tahun ini terdapat kenaikan sekitar 40%,” jelas Nyoman.
Anak Agung Istri Inten Sukma Pratiwi, perwakilan SD 1 Semarapura Kangin, Bali sekaligus pemenang kategori Video Terbaik 1 pada jenjang Sekolah Dasar, menyampaikan rasa bangga dan syukur yang mendalam.
“Ini adalah hal yang sangat luar biasa bagi saya. Dari 991 karya video di kategori jenjang SD, terpilihnya video dari sekolah kami sebagai salah satu dari 22 karya terbaik sudah merupakan sebuah prestasi besar. Ditambah lagi, mendapatkan predikat Video Terbaik Pertama adalah suatu kehormatan yang luar biasa,” ungkap Agung.
Senada dengan itu, Dwi Haryono, perwakilan dari SLBN 1 Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, yang meraih predikat Video Terbaik 1 untuk jenjang SLB, menyatakan rasa syukur atas pencapaian karya sekolahnya. Keberhasilan ini, menurutnya, merupakan hasil dari kerja sama seluruh warga satuan pendidikan di sekolah tersebut.
“Kami telah mempersiapkan segala aspek dengan cermat dan penuh dedikasi, mulai dari perencanaan hingga pelaksanaan. Keberhasilan ini tidak terlepas dari upaya kolektif seluruh anggota tim yang bekerja keras untuk mencapai hasil terbaik,” ujar Dwi.
Roli Stambo, perwakilan dari SMP Negeri 53 Merangin, Jambi, sekaligus pemenang kategori Video Inspiratif jenjang SMP, mengungkapkan kegembiraannya karena ini adalah kali pertama sekolahnya mengikuti ajang Gala Kreasi Video dan langsung meraih predikat Video Inspiratif.
“Kami merasa sangat bangga, meskipun berasal dari sekolah di daerah 3T dengan berbagai keterbatasan, kami mampu meraih prestasi di tingkat nasional. Kami juga berharap bahwa karya ini dapat menjadi sumber inspirasi bagi sekolah-sekolah lain, khususnya di daerah 3T, untuk terus mengimplementasikan program Gerakan Sekolah Sehat,” imbuh Roli.
Unduh Daftar Pemenang Gala Kreasi di sini
Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat
Sekretariat Jenderal
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi
Laman: kemdikbud.go.id
Twitter: twitter.com/Kemdikbud_RI
Instagram: instagram.com/kemdikbud.ri
Facebook: facebook.com/kemdikbud.ri
Youtube: KEMENDIKBUD RI
Pertanyaan dan Pengaduan: ult.kemdikbud.go.id
#MerdekaBelajar
Sumber : Siaran Pers Kementerian, Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor: 365/sipers/A6/VIII/2024
Penulis : pengelola web kemdikbud
Editor :
Dilihat 529 kali
Editor :
Dilihat 529 kali