Pimpin Pokja Pendidikan dalam Presidensi G20, Kemendikbudristek Angkat Empat Isu ( 13 Januari 2022, Dilihat 7164 kali . )
Pada tahun 2022 ini, Indonesia memegang presidensi dalam G20, sebuah forum kerja sama internasional yang terdiri dari 19 negara utama dan Uni Eropa. Selama masa presidensi, Indonesia berperan menentukan agenda prioritas dan memimpin rangkaian pertemuan G20. Ada banyak isu dalam negeri maupun global yang menjadi pembahasan G20, salah satunya isu pendidikan. Dalam Presidensi G20 Indonesia, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) memimpin Kelompok Kerja Pendidikan G20 atau Education Working Group (EdWG), yang diketuai oleh Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK), Iwan Syahril.