Berita

Proses Penjurian FFI Dilakukan dengan Sistem yang Terawasi  ( 10 November 2017, Dilihat 1459 kali . )
Festival Film Indonesia (FFI) 2017 akan digelar Sabtu (11/11) malam ini. Sebanyak 21 film masuk dalam 22 kategori nominasi FFI yang telah diumumkan pada Malam Nominasi FFI 2017, Kamis (5/10) yang lalu. Proses penjurian kemudian dilakukan dengan melibatkan sebanyak 75 juri. Penjurian dilakukan selama dua minggu, mulai 10 hingga 24 Oktober 2017.
 

Kemendikbud Gelar Upacara Bendera Memperingati Hari Pahlawan 2017  ( 10 November 2017, Dilihat 1728 kali . )
Memperingati Hari Pahlawan tahun 2017, Kementerian Pendidikan & Kebudayaan (Kemendikbud) menggelar upacara bendera di Halaman Kantor Pusat Kemendikbud, Jakarta (10/11/17). Upacara bendera di ikuti oleh pejabat dan pegawai di lingkungan Kemendikbud.
 

Mendikbud Dorong Kepsek SMK Berjiwa Wirausaha  ( 07 November 2017, Dilihat 1221 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mendorong kepala sekolah menengah kejuruan (SMK) agar memiliki jiwa wirausaha atau mental wirausaha, yakni wirausaha pendidikan. Mental wirausaha yang dimaksud Mendikbud tersebut adalah mental dalam upaya memajukan sekolah dengan sumber daya yang dimiliki.
 

580 SMK Terima Bantuan Peralatan Praktik   ( 07 November 2017, Dilihat 2141 kali . )
Tiga kepala sekolah SMK yang menerima bantuan secara simbolis itu adalah kepala sekolah SMKN 1 Takengon, Aceh; SMK Muhammadiyah Cilacap, Jawa Tengah; dan SMKN 3 Manokwari, Papua Barat.
 

Satukan Tekad untuk Membangun Karakter Anak Sejak Usia Dini   ( 04 November 2017, Dilihat 1878 kali . )
Peraturan Presiden Nomor 87 tahun 2017 tentang Penguatan Pendidikan Karakter sebagai landasan dalam membentuk karakter anak sejak usia dini melalui stimulasi yang tepat perlu terus didukung oleh berbagai pihak.
 

Arsip sebagai Bukti Penting Sebuah Karya Seni   ( 04 November 2017, Dilihat 1384 kali . )
Tidak banyak seniman di Indonesia yang memahami pentingnya sebuah pengarsipan atas karya-karya yang sudah dibuat. Namun hal itu tidak berlaku bagi seorang Basoeki Abdullah.
 

Unsur Bahasa dalam Karya Seni, Wujud Utama Lestarikan Budaya  ( 01 November 2017, Dilihat 2416 kali . )
Akademi Remaja Kreatif Indonesia (ARKI) menjadi salah satu kegiatan dalam rangkaian Festival Literasi Sekolah tahun 2017. ARKI diperuntukkan bagi siswa SMA yang berkompetisi pada tiga bidang  lomba cipta, yaitu Cerpen, Syair, dan Komik. ARKI diselenggarakan sebagai salah satu upaya pengembangan budaya daerah untuk Indonesia. Karena itulah unsur daerah sangat diharapkan untuk dimasukkan dalam setiap karya.
 

Peringati Sumpah Pemuda, Kemendikbud Gelar Donor Darah  ( 01 November 2017, Dilihat 1986 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) DKI Jakarta menyelenggarakan acara Donor Darah dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda.  Acara Donor Darah diselenggarakan oleh Inspektorat Jenderal (Itjen) pada hari ini, Rabu (1/11/2017). Kemudian kegiatan Donor Darah oleh Sekretariat Jenderal (Setjen) akan dilaksanakan pada Selasa, 7 November 2017.
 

Yuk, Nonton Gratis Lima Film Nominasi Terbaik FFI  ( 31 Oktober 2017, Dilihat 2395 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) bekerja sama dengan Badan Perfilman Indonesia (BPI) akan menggelar pemutaran secara gratis lima film yang terpilih sebagai Nominasi Film Terbaik dalam ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2017. Kelima film tersebut adalah “Cek Toko Sebelah”, “Kartini”, “Night Bus”, “Pengabdi Setan”, dan “Posesif”.
 

Kemendikbud Uji Coba Layanan Konsultasi Daring Bagi Guru  ( 31 Oktober 2017, Dilihat 2820 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Unit Layanan Terpadu (ULT) mengembangkan aplikasi layanan konsultasi daring bagi guru. Aplikasi yang diuji coba pertama kali pada Rabu (25/10/2017 ), dibuat sebagai upaya peningkatan pelayanan Kemendikbud kepada masyarakat.
 

Rayakan Sumpah Pemuda dengan Konser Akbar Indonesia Raya Tiga Stanza  ( 30 Oktober 2017, Dilihat 2531 kali . )

Bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda yang diperingati setiap 28 Oktober, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menggelar Konser Akbar Indonesia Raya Tiga Stanza. Sebanyak 300 orang alumni Gita Bahana Nusantara tampil memukau di Aula Simfonia Jakarta, Sabtu siang (28/10/2017). 
 

Berani Bersatu di Hari Sumpah Pemuda ke-89  ( 30 Oktober 2017, Dilihat 1875 kali . )

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-89 dihiasi dengan pesan pemerintah untuk "Berani Bersatu". Ajakan ini terinspirasi dari semangat 71 pemuda dari berbagai penjuru nusantara yang telah berikrar untuk sebagai satu nusa, satu bangsa, dan satu bahasa 89 tahun silam.