Berita

Kemendikbudristek Raih Predikat Unggul Implementasi NSPK Tahun 2023 dari BKN  ( 08 Desember 2024, Dilihat 1017 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi mendapatkan Nilai Indeks 90,68 dengan Kategori A Predikat Unggul dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) berdasarkan hasil pelaksanaan pengawasan dan pengendalian (wasdal) Implementasi Norma, Standar, Prosedur, dan Kriteria (NSPK) Manajemen ASN Tahun 2023 di lingkungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.
 

Dubes RI Ajak Australia Tingkatkan Kerja Sama Pendidikan dan Pembangunan Berkelanjutan  ( 06 Desember 2024, Dilihat 950 kali . )
Duta Besar (Dubes) RI untuk Australia menjadi pembicara kunci dalam “Third Understanding Indonesia Conference: Indonesia and its relationship with its neighbours”, yang diselenggarakan oleh Charles Darwin University pada Kamis (5/12). Konferensi yang berlangsung di Lecture Theatre Building Blue CDU ini dihadiri oleh peserta yang terdiri dari dosen, peneliti, mahasiswa, anggota parlemen, perwakilan pemerintah, dan perwakilan bisnis di Australia.
 

Inovasi Buku Edukasi Anak Nusantara dari MAN 2 Surakarta Sukses di FIKSI 2024  ( 04 Desember 2024, Dilihat 1113 kali . )
Ajang Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia (FIKSI) 2024 kembali melahirkan berbagai inovasi kreatif dari generasi muda. Salah satu inovasi yang mencuri perhatian adalah Kiddy Tech, sebuah produk edukasi interaktif yang dikembangkan oleh Tim Kiddy Tech dari MAN 2 Surakarta. Dipimpin oleh Adelia Syifa Bunga Nirwana bersama rekannya Nabila Nuha Fauziah, tim ini berhasil menciptakan buku edukasi anak yang menggabungkan teknologi Augmented Reality (AR) dengan bahan kreatif berupa kain flanel. Produk ini diharapkan mampu meningkatkan minat belajar anak-anak Indonesia dengan pendekatan yang lebih interaktif dan menyenangkan.
 

Tim BanBag dari SMAN 1 Blora Sukses Ciptakan Inovasi Ramah Lingkungan di FIKSI 2024  ( 04 Desember 2024, Dilihat 946 kali . )
Ajang Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia (FIKSI) 2024 kembali menghadirkan inovasi kreatif dari para siswa di seluruh Indonesia. Salah satu yang menonjol adalah tim BanBag dari SMAN 1 Blora, yang terdiri dari Rojihan Puspa Malhotra dan Necha Prima Aqela. Tim ini berhasil mengembangkan sebuah produk inovatif bernama BanBag, yang memanfaatkan limbah karet ban bekas menjadi produk fesyen berupa tas. Inovasi ini tak hanya menarik perhatian juri, tetapi juga memberikan solusi nyata bagi masalah limbah karet yang sering kali hanya dibuang atau dibakar.
 

Inovasi Spray Anti Embun dari Limbah Detergen di Ajang FIKSI 2024  ( 04 Desember 2024, Dilihat 749 kali . )
Ajang Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia (FIKSI) 2024 yang digelar tahun ini kembali menjadi panggung bagi para siswa berbakat dari seluruh Indonesia untuk menampilkan ide-ide inovatif mereka. Salah satu yang menonjol adalah Tim DeterDesh dari SMAN 1 Bantul, yang terdiri dari dua siswa kreatif, Achmad Hanif Hamdani dan Luthfiya Dewi Malika. Mereka berhasil menciptakan produk unik bernama DeterDesh, sebuah semprotan anti embun yang dibuat dari bahan dasar limbah detergen.
 

Inovasi Boffey Crispy Crepes, Cemilan Sehat dari Bahan Lokal di Ajang FIKSI 2024  ( 04 Desember 2024, Dilihat 599 kali . )
Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia (FIKSI) 2024 menjadi ajang yang memamerkan kreativitas dan inovasi para pelajar di Indonesia. Salah satu tim yang mencuri perhatian adalah Boffest, tim dari SMAN 03 Semarang yang berhasil meraih penghargaan bergengsi di bidang kewirausahaan. Tim yang terdiri dari Rahma Syahda Arista dan Keysha Fausta Zaini ini sukses menciptakan produk Boffey Crispy Crepes, sebuah cemilan sehat yang terbuat dari bahan baku lokal dengan cita rasa khas yang unik.
 

Solusi Keamanan Rumah Tangga Melalui Teknologi di Ajang FIKSI 2024  ( 04 Desember 2024, Dilihat 516 kali . )
Fenomena kebakaran akibat kebocoran gas yang sering terjadi di rumah tangga mendorong sekelompok siswa dari SMAN 3 Bulukumba untuk berinovasi. Di ajang Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia (FIKSI) 2024, Tim Safe Guard Gas yang dipimpin oleh Imam Nurainun Masyhur berhasil menciptakan sebuah aplikasi yang dapat memantau kebocoran gas pada tabung gas rumah tangga. Aplikasi inovatif ini, yang diberi nama Safe Guard Gas, memanfaatkan teknologi sensor berbasis Arduino yang terintegrasi dengan aplikasi Android untuk memberikan solusi tepat waktu dalam mencegah potensi kebakaran akibat kebocoran gas.
 

Ciptakan MATH-A, Inovasi Board Game Edukasi Matematika di Ajang FIKSI 2024  ( 04 Desember 2024, Dilihat 690 kali . )
Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia (FIKSI) 2024 kembali memperlihatkan bakat dan kreativitas generasi muda Indonesia dalam menciptakan produk yang inovatif dan solutif. Salah satu inovasi yang menarik perhatian publik di ajang ini adalah produk MATH-A, sebuah board game edukasi matematika yang dikembangkan oleh INFINITY TEAM, tim yang beranggotakan Hanum Salsabilla Putri Ruslan dan Callysta Rahma Raisaa dari SMA Negeri 1 Yogyakarta.
 

Inovasi Pensil Warna Bertema Kerajaan Galuh Menangkan FIKSI 2024  ( 04 Desember 2024, Dilihat 550 kali . )
Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia (FIKSI) 2024 kembali menjadi ajang unjuk kreativitas bagi para siswa dari seluruh Indonesia. Salah satu tim yang berhasil mencuri perhatian adalah Art Pioneers dari SMAN 1 Kawali, dengan produk inovatif bernama PenArt. Produk ini tidak hanya menawarkan alat tulis biasa, tetapi juga membawa unsur budaya lokal yang memikat serta inovasi ramah lingkungan.
 

Mi Cerdas, Kuliner Lokal dan Kesehatan di FIKSI 2024  ( 04 Desember 2024, Dilihat 528 kali . )
Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia (FIKSI) 2024 kembali menjadi ajang pembuktian kreativitas generasi muda Indonesia. Salah satu produk inovatif yang berhasil mencuri perhatian publik adalah Mi Cerdas karya Tim MANTAP 20 dari MAN 3 Palembang. Produk ini tidak hanya memadukan kearifan lokal Sumatera Selatan dengan teknologi pangan modern, tetapi juga menonjolkan aspek kesehatan yang menjadi tren di masyarakat saat ini.
 

Menteri Abdul Mu’ti Dorong Mahasiswa Bergerak Wujudkan Pendidikan Inklusif untuk Semua  ( 04 Desember 2024, Dilihat 593 kali . )
Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti, menjadi pembicara utama dalam seminar pendidikan guru di Universitas Pamulang (Unpam). Dalam pidatonya yang penuh semangat, Abdul Mu’ti menyoroti tantangan era digital dan pentingnya pendidikan inklusif bagi semua lapisan masyarakat, terutama anak-anak dengan kebutuhan khusus.
 

Kisah Sukses Para Penyandang Disabilitas Menggapai Mimpinya  ( 04 Desember 2024, Dilihat 615 kali . )
Hari Disabilitas Internasional 2024 kembali menghadirkan semangat inklusivitas dan keberagaman melalui berbagai kisah inspiratif yang menggugah emosional. Acara tahunan ini bukan sekadar perayaan, melainkan momentum penting untuk mengingatkan bahwa setiap individu—tanpa memandang kondisi fisik atau latar belakangnya—memiliki hak yang sama untuk berkontribusi dan berkembang.
 

Kemenangan Sejati – Pelajar yang Berani Melawan Jerat Judi Online  ( 03 Desember 2024, Dilihat 702 kali . )
Dunia digital yang semakin berkembang membawa berbagai peluang sekaligus tantangan, salah satunya adalah maraknya judi online yang mengancam generasi muda. Untuk itu, Pusat Penguatan Karakter (Puspeka), Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) meluncurkan film Kemenangan Sejati. Film ini mengangkat kisah seorang pelajar SMA, Gio, yang terjebak dalam godaan dunia judi online dan perjuangannya untuk keluar dari jerat tersebut.
 

Sara Milenkovic Terpilih sebagai Pelajar Bahasa Indonesia Terbaik di Canberra  ( 03 Desember 2024, Dilihat 496 kali . )
Pelajar dari Melrose High School, Sara Milenkovic terpilih sebagai siswa terbaik dalam pelajaran Bahasa Indonesia di Canberra, Australia. Atas prestasi tersebut, Sara Milenkovic menjadi penerima Indonesian Embassy Award tahun 2024. Penghargaan diserahkan langsung oleh Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) KBRI Canberra, Mukhamad Najib, pada selasa (3/12) dalam momen wisuda sekolah.
 

Kemendikdasmen bersama Komisi X Dorong Pemerintah Daerah Cegah Kekerasan di Sekolah  ( 02 Desember 2024, Dilihat 765 kali . )
Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) bersama Komisi X DPR RI melakukan kunjungan kerja spesifik kemitraan bidang pendidikan ke kota Pekanbaru, pada Kamis (28/11). Dalam kesempatan tersebut, Direktur Pembinaan Sekolah Menengah Atas (SMA) Kemendikdasmen, Winner Jihad Akbar, menjelaskan maksud dan tujuan kunjungan kerja ini untuk menggali aspirasi masyarakat serta melakukan pengawasan terhadap implementasi kebijakan pemerintah khususnya di bidang pendidikan sebagai upaya mencapai Generasi Emas 2045. 
 

Pelantikan Pengurusan APPBIPA Jerman Periode Tahun 2024 – 2028  ( 01 Desember 2024, Dilihat 199 kali . )
Afiliasi Pengajar dan Pegiat Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (APPBIPA) Jerman sukses menggelar acara Pelantikan Pengurus APPBIPA Jerman Periode Tahun 2024 – 2028 pada Jumat (29/11), melalui platform daring Zoom. Acara dipandu oleh Etty P. Theresia salah satu pengajar BIPA di Jerman. Pelantikan dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars APPBIPA.
 

Program Sarapan Pagi Jadi Wadah Ciptakan Generasi Muda SDN 26 Mataram Sehat dan Cerdas  ( 01 Desember 2024, Dilihat 3291 kali . )
Beragam nilai kehidupan yang dapat ditumbuhkembangkan lewat program sarapan pagi bersama, salah satunya adalah pembiasaan mengkonsumsi makanan bergizi. Demikian dikatakan oleh Kepala Balai Pengembangan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Nusa Tenggara Barat, Katman, saat meninjau kegiatan sarapan pagi bersama di Sekolah Dasar Negeri 26 Mataram, Jumat (29/11).
 

Belajar dari Banyumas: Gotong Royong Makan Bergizi Gratis dan Gerakan Minum Susu  ( 29 November 2024, Dilihat 1638 kali . )
Program Makan Bergizi Gratis dan Gerakan Minum Susu merupakan kebijakan prioritas Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto yang dilaksanakan oleh Badan Gizi Nasional berkolaborasi dengan berbagai instansi, antara lain Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Kementerian Kesehatan, Badan Pangan Nasional, dan Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen). Untuk Gerakan Minum Susu sendiri merupakan program mendasar dalam rangka meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM).
 

Kemendikdasmen Cegah Kekerasan melalui Tujuh Kebiasaaan Anak Indonesia Hebat  ( 29 November 2024, Dilihat 1179 kali . )
Sebagai upaya pencegahan kekerasan di lingkungan satuan pendidikan, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) mengajak anak Indonesia untuk melakukan Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat. Disampaikan Direktur Sekolah Menengah Pertama (SMP) Kemendikdasmen, Imran, program ini diyakini mampu menciptakan generasi penerus yang tangguh secara mental, emosional, dan sosial. Selain itu, Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat juga diharapkan mampu mengurangi adanya kekerasan di lingkungan satuan pendidikan.
 

Kemendikdasmen Lanjutkan Komitmen Kerja Sama PPKSP dengan Pemda  ( 29 November 2024, Dilihat 731 kali . )
Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) mendampingi Komisi X DPR RI pada Kunjungan Kerja (kunker) Bidang Pendidikan di Kabupaten Serang, Banten, Kamis, (28/11). Kunjungan Kerja Spesifik Komisi X DPR RI ini dalam rangka Implementasi Permendikbudristek Nomor 46 Tahun 2023 tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Satuan Pendidikan (PPKSP) secara umum dan kinerja Tim Pencegahan dan Penanganan Kekerasan (TPPK) secara khusus serta kendalanya.
 

Chandra Bientang Luncurkan Novel Thriller “Batu Berkaki” yang Mengangkat Isu Lingkungan  ( 29 November 2024, Dilihat 637 kali . )
Perpustakaan Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) memberikan apresiasi atas karya terbaru Chandra Bientang ini, yang dinilai membawa angin segar dalam dunia sastra Indonesia, khususnya di genre thriller. Novel ini adalah karya ketiga dalam perjalanan sastra penulis yang telah lama dikenal dengan keahlian merangkai cerita yang tidak hanya menarik, tetapi juga penuh dengan imajinasi mendalam serta kritikan terhadap isu sosial yang relevan. Peluncuran buku ini disambut dengan antusiasme tinggi dari para pecinta literasi, baik pembaca maupun para kritikus sastra di tanah air.
 

Festival Olimpiade Bahasa dan STEM SILN Arab Saudi 2024  ( 26 November 2024, Dilihat 1470 kali . )
Kantor Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) KBRI Riyadh melaksanakan penutupan dan pemberiaan penghargaan dalam kegiatan Festival Lomba Kreativitas Siswa bernama FLOKS (Festival of Languages Olympiad and Knowledge in STEM), Senin (25/11). Kegiatan FLOKS telah berlangsung sejak 20 November 2024 yang diikuti oleh pelajar TK, SD, SMP, dan SMA Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN) Arab Saudi: Sekolah Indonesia Riyadh, Sekolah Indonesia Jeddah, dan Sekolah Indonesia Makkah.