Berita

Membawa Misi Kebudayaan, Indonesia hadir di Vanuatu  ( 25 Juli 2023, Dilihat 576 kali . )
Kolaborasi antar lembaga Pemerintah Indonesia termasuk dengan Direktorat Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi RI akan menghadirkan penampilan para artis dan seniman asal Papua dan Nusa Tenggara Timur pada 7th Melanesian Arts and Culture Festival (MACFEST) 2023 atau Festival Budaya Melanesia ke-VII di Port Villa, Vanuatu, pada tanggal 25 s.d. 30 Juli 2023.
 

Mahasiswa Program PMM Bekali Diri Sebelum Menjelajah Keragaman Budaya Nusantara  ( 25 Juli 2023, Dilihat 338 kali . )
Mahasiswa peserta Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (Program PMM) Angkatan 3 tahun 2023 telah menyelesaikan seluruh rangkaian pembekalan yang berlangsung selama tiga hari mulai Senin-Rabu, 24-26 Juli 2023, secara daring melalui zoom meeting dan siaran langsung di kanal Youtube resmi Ditjen Diktiristek.
 

Kemendikbudristek Raih Delapan Medali dalam PORNAS XVI KORPRI di Semarang  ( 24 Juli 2023, Dilihat 757 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) berhasil meraih delapan medali dan menduduki peringkat enam secara keseluruhan dalam Pekan Olahraga Nasional (PORNAS) Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-16 yang diselenggarakan pada tanggal 13–21 Juli 2023 di Semarang, Jawa Tengah.
 

Kunjungan Bupati Belu, NTT dan Alumni Fakultas Kedokteran UGM ke Pusat Budaya Indonesia, Dili  ( 24 Juli 2023, Dilihat 426 kali . )
Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Dili menerima kunjungan 41 delegasi dari Alumni Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada (FK UGM) di gedung Pusat Budaya Indonesia Dili, Timor-Leste. Kunjungan tersebut merupakan bagian dari kunjungan kerja yang dilakukan oleh Bupati Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT), Taolin Agustinus, beserta Alumni FK UGM di Dili, Timor-Leste.
 

Atdikbud Dili Berkolaborasi dengan Kementerian Keuangan Timor-Leste Selenggarakan “Panen Belajar”  ( 24 Juli 2023, Dilihat 463 kali . )
Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Dili telah menyelenggarakan kegiatan penutupan kelas Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) yang diselenggarakan di gedung Pusat Budaya Indonesia (PBI) Dili. Kelas BIPA ini dikhususkan untuk mahasiswa penerima beasiswa di Politeknik Keuangan Negara (PKN), Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) dan Politeknik Statistika, Sekolah Tinggi Ilmu Statistik (STIS).
 

Sistem Pengangkatan Kepala Sekolah Bantu Pemda Tingkatkan Kualitas Layanan dan Mutu Pendidikan  ( 23 Juli 2023, Dilihat 2072 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, secara resmi meluncurkan Sistem Pengangkatan Kepala Sekolah secara daring, pada Kamis (20/7). Sistem ini dibangun untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui kepala sekolah yang yang didukung oleh Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nomor 40 Tahun 2021 tentang Penugasan Guru Sebagai  Kepala Sekolah.
 

Kopi Darat Peneliti Indonesia: Ajang Berbagi Informasi dan Kolaborasi Peneliti Indonesia  ( 22 Juli 2023, Dilihat 500 kali . )
Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) Jerman sukses mengadakan Kopi Darat (Kopdar) Peneliti Indonesia yang bertajuk Professorial Attainment: Knowledge and Contributions Requirements pada tanggal 15 Juli 2023. Acara ini diadakan secara daring dan diikuti oleh 18 partisipan yang berprofesi sebagai peneliti, dosen, mahasiswa S2 & S3, dan Post Doctoral asal Indonesia yang kini tengah menempuh studinya di Jerman.
 

Peringatan 14 Tahun SEAMEO QITEP, Momentum Penguat Pemajuan Pendidikan di Asia Tenggara  ( 22 Juli 2023, Dilihat 396 kali . )
Southeast Asian Ministers of Education Organization (SEAMEO) Regional Centre for Quality Improvement for Teacher and Education Personnel (QITEP) in Language, in Mathematics, dan in Science menyemarakkan hari jadinya yang ke-14 pada 13 Juli 2023 bersama guru dan tenaga kependidikan melalui Seminar Internasional yang bertema “Enhancing Literacy-Numeracy through Digital & STEAM Education in Southeast Asia”.
 

Komitmen Dedikasi SEAMEO QITEP Ciptakan Pendidik dan Tenaga Kependidikan yang Berkualitas  ( 22 Juli 2023, Dilihat 1024 kali . )
Southeast Asian Ministers of Education Organization (SEAMEO) Regional Centre for Quality Improvement for Teacher and Education Personnel (QITEP) in Language, in Mathematics, dan in Science memperingati ulang tahun ke-14 tahun. Perayaan ini menjadi momentum bersejarah atas kontribusi SEAMEO QITEP dalam membangun pendidikan di Asia Tenggara melalui peningkatan kualitas guru dan tenaga kependidikan sejak 13 Juli 2009 hingga 13 Juli 2023.
 

Tiga Mahasiswa Indonesia di Jepang Menerima Beasiswa dari AEON 1% Club Foundation  ( 21 Juli 2023, Dilihat 881 kali . )
Tiga mahasiswa Indonesia yang sedang menempuh pendidikan di Jepang berhasil menerima beasiswa dari AEON 1% Club Foundation. Seremonial penyerahan beasiswa tersebut digelar lewat acara bertajuk 2023 AEON Scholarship Ceremony, yang dihadiri oleh perwakilan dari negara-negara Asia seperti Tiongkok, Laos, Thailand, Filipina, Vietnam, Kamboja, dan Indonesia di Chiba, Jepang, pada tanggal 15 Juli 2023.
 

SIR Buka Kembali Kelas Jarak Jauh bagi Peserta Didik Baru di Kawasan Timur Tengah  ( 21 Juli 2023, Dilihat 1312 kali . )
Guna memberikan kesempatan bagi pelajar Indonesia untuk mendapatkan pendidikan yang layak, Sekolah Indonesia Riyadh (SIR) membuka kembali kelas jarak jauh bagi anak usia sekolah yang berada di Saudi Arabia dan Kawasan Timur Tengah lainnya. Program kelas jarak jauh ini sejalan dengan komitmen Pemerintah Indonesia dalam menuntaskan wajib belajar 12 tahun bagi seluruh warga negara Indonesia di seluruh dunia.
 

Kemendikbudristek Tandatangani Dokumen Kerja Sama Bersama LPTK Penyelenggara Pendidikan Profesi Guru  ( 20 Juli 2023, Dilihat 551 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) melaksanakan penandatangan dokumen kerja sama program Pendidikan Profesi Guru (PPG) bersama para rektor Lembaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan (LPTK) penyelenggara PPG. Penandatangan ini dilaksanakan sebagai wujud kesiapan LPTK menyelenggarakan program PPG Prajabatan dan PPG Dalam Jabatan di tahun 2023.
 

Tiga Ratus Mahasiswa Terpilih untuk Mengikuti IISMA Co-funding Angkatan Pertama  ( 20 Juli 2023, Dilihat 779 kali . )
Setelah melalui serangkaian proses seleksi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) memilih 300 mahasiswa program sarjana dan vokasi dari 63 perguruan tinggi untuk mengikuti Program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) Co-funding 2023.
 

KBRI London Menggelar Pelatihan dan Rapat Guru BIPA di Inggris  ( 19 Juli 2023, Dilihat 569 kali . )
Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) London bekerja sama dengan Afiliasi Pengajar dan Pegiat Bahasa Indonesia untuk Penutur Asing (APPBIPA) Inggris mengadakan pelatihan guru Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) yang bertempat di KBRI di Inggris yang diselenggarakan pada 14 Juli 2023. Acara pelatihan dilanjutkan dengan rapat tentang upaya-upaya peningkatan pembelajaran BIPA di Inggris.
 

167 PNS Disumpah, Sesjen Kemendikbudristek Imbau untuk Siap Ikuti Perubahan  ( 18 Juli 2023, Dilihat 586 kali . )
Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Suharti melakukan pengambilan sumpah janji Pegawai Negeri Sipil (PNS) kepada 167 pegawai Kemendikbudristek yang lulus seleksi CPNS tahun 2022. 119 pegawai di antaranya merupakan PNS di 14 satuan kerja di bawah Sekretariat Jenderal dan 48 pegawai lainnya merupakan PNS di 4 satuan kerja Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi.
 

SEAMEO BIOTROP Selenggarakan Sosialisasi RPJPN 2025 – 2045 Dalam Perspektif Lingkungan Hidup  ( 18 Juli 2023, Dilihat 917 kali . )
Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) merupakan perencanaan makro politis berwawasan dua puluh tahun yang memuat visi, misi, dan arah pembangunan jangka panjang. Sebagai sebuah lembaga yang bergerak dalam bidang isu lingkungan, SEAMEO BIOTROP bekerja sama dengan Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI), Dewan Pimpinan Pusat Himpunan Alumni Institut Pertanian Bogor (DPP HA IPB) dan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (KemenPPN) menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi RPJPN 2025-2045: Perspektif Lingkungan Hidup pada hari Jumat, 14 Juli 2023.
 

Duta Besar RI di Seoul Memberikan Penghargaan kepada Pemenang Solveathon 2023  ( 14 Juli 2023, Dilihat 890 kali . )
Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Seoul bekerja sama dengan KB Financial Group dan Organisasi Debate Korea menyelenggarakan KB Solveathon 2023 di Korea.  KB Solveathon 2023 diselenggarakan dalam rangka memperingati 50 tahun hubungan diplomatik Korea dan Indonesia. Pertandingan final KB Solveathon 2023 diadakan pada 13 Juli 2023 di kantor pusat KB Kookmin Bank yang berlokasi di Yeouido, Seoul, dan dibagi menjadi dua league, yaitu Korea league; dan Indonesia league.
 

Kerja Sama FH Dortmund dengan Universitas-Universitas Indonesia di Bidang Digitalisasi Hukum  ( 14 Juli 2023, Dilihat 625 kali . )
Perwakilan Fachhochschule (FH) atau University of Applied Sciences Dortmund melakukan kunjungan ke Rumah Budaya Indonesia (RBI) Berlin pada hari Jumat, 30 Juni 2023. Kunjungan FH Dortmund diwakili oleh Michael Bohne yang memiliki spesialisasi di bidang hukum untuk memperkenalkan Program Pertukaran Pelajar di bidang Digitalization in Law and Society in Indonesia.