Siaran Pers

Telaah Sejawat, Kemendikbudristek Terima Kemenkes sebagai Penelaah  ( 16 September 2021, Dilihat 1229 kali . )
Inspektorat Jenderal (Itjen) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melaksanakan kegiatan entry meeting Telaah Sejawat dengan Itjen Kementerian Kesehatan (Kemenkes) sebagai penelaah, Senin (13/09). Kegiatan dilaksanakan secara terbatas dan mematuhi protokol kesehatan di Kantor Itjen Kemendikbudristek di Senayan, Jakarta. Mengacu pada Asosiasi Auditor Intern Pemerintah Indonesia (AAIPI), Telaah Sejawat merupakan kegiatan yang dilakukan  Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) dalam rangka penjaminan dan pengembangan mutu Instansi tersebut yang dilaksanakan oleh instansi APIP lain.
 

Lantik Pejabat, Mendikbudristek Dorong untuk Segera Bergerak Wujudkan Merdeka Belajar  ( 16 September 2021, Dilihat 1197 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim melantik tujuh Pejabat Tinggi Madya dan dua pemimpin perguruan tinggi di lingkungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), secara hibrida (kombinasi daring dan luring), di Graha Utama Gedung A Kemendikbudristek, Rabu (15/9). Menteri Nadiem mengimbau para pejabat dilantik segera bergerak wujudkan Merdeka Belajar.
 

Kemendikbudristek dan Kemenkes Dorong Pemda Percepat Penuntasan Vaksinasi PTK  ( 15 September 2021, Dilihat 1096 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, menekankan urgensi penuntasan vaksinasi Covid-19 untuk pendidik dan tenaga kependidikan dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Percepatan Penuntasan Vaksinasi Covid-19 Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) dengan pemerintah daerah (pemda), Rabu (15/9).
 

Perpustakaan Kemendikbudristek Raih Penghargaan Kontributor Terbanyak Portal Indonesia One Search  ( 15 September 2021, Dilihat 925 kali . )
Perpustakaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menerima penghargaan Nugra Jasadharma Pustaloka peringkat kelima untuk kategori Kontributor Terbanyak Portal Indonesia One Search (IOS). Penghargaan ini diberikan Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI sebagai apresiasi atas capaian hasil, segala kerja keras dan semangat yang ditunjukkan kementerian/lembaga, dalam mengembangkan insan perpustakaan yang cakap, tangguh, dan andal dalam meningkatkan kebermanfaatan perpustakaan dan literasi sehingga tersebar hingga ke pelosok negeri.
 

57.845 Peserta Ikuti Seleksi Babak Penyisihan KSN SMP Tahap I Tahun 2021  ( 15 September 2021, Dilihat 8243 kali . )
Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan babak penyisihan tahap I Kompeteisi Sains Nasional (KSN) jenjang SMP. Tahap ini diikuti oleh 57.845 peserta dari 337 Kabupaten/Kota dan 3 Negara Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN), yakni Arab Saudi, Malaysia, dan Mesir.
 

Sebanyak 20.577 siswa Jenjang SMA Ikuti Kompetisi Sains Nasional (KSN) 2021 Tingkat Provinsi  ( 15 September 2021, Dilihat 5617 kali . )
Pelaksanaan Kompetisi Sains Nasional (KSN) tingkat provinsi untuk jenjang SMA kembali dilaksanakan secara daring, mulai dari tanggal 13 hingga 16 September 2021. KSN tingkat provinsi ini diikuti sebanyak 20.577 siswa dari seluruh Indonesia, yang terbagi ke dalam 9 bidang studi, yakni bidang Matematika sebanyak 1.199 orang, bidang Fisika sebanyak 1.955 orang, bidang Kimia sebanyak 1.484 orang. Selanjutnya, bidang Informatika sebanyak 2.006 orang, bidang Biologi sebanyak 2.205 orang, bidang Astronomi sebanyak 2.766 orang, bidang Ekonomi sebanyak 2.960 orang, bidang Kebumian sebanyak 2.886 orang, dan bidang Geografi sebanyak 3.116 orang.
 

Pameran Wayang Jawa Indonesia Digelar Sebulan Penuh di Prancis  ( 15 September 2021, Dilihat 820 kali . )
Pameran Wayang Jawa digelar oleh Les Amis de Querrieu dan pemilik Château Querrieu di kota Amiens, Prancis. Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) Paris, Warsito mengapresiasi penyelenggaraan acara yang diadakan selama satu bulan, mulai tanggal 1 s.d. 30 September di Château Querrieu-Amiens, 200 kilometer sebelah utara Paris. Warsito berharap kerja sama yang baik antara berbagai pihak dalam melestarikan budaya nusantara dapat terus terjalin.
 

338 Tim Melaju Tahap Final Kihajar STEM 2021  ( 15 September 2021, Dilihat 1533 kali . )
Sebanyak 338 tim dari seluruh jenjang pendidikan yang berasal dari seluruh Indonesia dan Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN), serentak mengikuti pelaksanaan final program Kita Harus Belajar (Kihajar) bidang Science, Technology, Engineering, and Mathematics (STEM) 2021. Acara final yang berlangsung pada 13 s.d. 16 September 2021 ini, digelar secara daring.
 

Ke Kota Pelajar, Mendikbudristek Gaungkan Merdeka Belajar  ( 14 September 2021, Dilihat 890 kali . )
Dalam kunjungan kerja di Kota Pelajar, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim, mengunjungi SD Muhammadiyah Jogokariyan, SMA Ma'arif NU, SMP Taman Dewasa Jetis. Di sekolah-sekolah tersebut, Mendikbudristek melakukan peninjauan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas.
 

Bermalam di Rumah Calon Guru Penggerak, Mendikbudristek Ingin Belajar Banyak Hal  ( 14 September 2021, Dilihat 2165 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, usai dari Kota Surakarta, melanjutkan kunjungan kerja ke Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk meninjau implementasi PTM terbatas dan berdialog dengan sejumlah kepala sekolah.
 

Wujudkan Sekolah Digital, Mendikbudristek Resmikan Fasilitas Baru Tiga SMK di Surakarta  ( 13 September 2021, Dilihat 1351 kali . )
Dalam rangkaian terakhir kunjungan kerjanya di kota Surakarta, Jawa Tengah, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim meresmikan fasilitas baru berupa ruang praktek dan ruang teori siswa pada tiga Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Surakarta, yakni SMK Negeri 2 Surakarta, SMK Negeri 5 Surakarta, dan SMK Negeri 6 Surakarta. Fasilitas baru ini merupakan hibah dari PT. Astra Internasional Tbk., dan Sinar Mas.
 

Mendikbudristek Tinjau Pelaksanaan Tes ASN PPPK di SMKN 6 Surakarta  ( 13 September 2021, Dilihat 1781 kali . )
Masa pandemi Covid-19 tidak menjadi halangan untuk terus bekerja, termasuk menjalankan proses rekrutmen guru ASN PPPK. Di tengah kunjungan kerjanya ke Kota Surakarta, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim bersama Walikota Surkarta, Gibran Rakabuming Raka, menyempatkan untuk menyapa para guru honorer yang telah melaksanakan tes Aparatur Sipil Negara (ASN) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di SMK Negeri 6 Surakarta, Senin (13/9).
 

Mendikbudristek dan Walikota Surakarta Tinjau PTM Terbatas dan Persiapan Asesmen Nasional  ( 13 September 2021, Dilihat 1171 kali . )
Setelah meninjau pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas di Kabupaten Bogor (9/9), dan di Jakarta (10/9), Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim hari ini melanjutkan peninjauannya ke kota Surakarta untuk memastikan kegiatan belajar mengajar berjalan dengan aman. Sejak dua minggu lalu, kota Surakarta termasuk wilayah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3, di mana sekolah sudah diperbolehkan melaksanakan PTM terbatas.
 

Kemendikbudristek Berbagi Strategi Persiapan kepada Peserta Seleksi Calon Guru ASN PPPK  ( 12 September 2021, Dilihat 1659 kali . )
Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Pendidikan (Ditjen GTK), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan webinar persiapan seleksi calon guru Aparatur Sipil Negara (ASN) Pegawai Pemerintahan dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Webinar ini bertujuan memberikan informasi teknis dan berbagai strategi persiapan yang perlu dilakukan sebelum pelaksanaan seleksi.
 

Kemendikbudristek Luncurkan Program Guru Belajar dan Berbagi untuk Tenaga Pendidik ABK  ( 12 September 2021, Dilihat 2672 kali . )
Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) meluncurkan Program Guru Belajar dan Berbagi Seri Pengelolaan Pembelajaran (SPP) di Sekolah Penyelenggara Pendidikan Inklusif (SPPI). Hal ini sebagai wujud komitmen pemerintah dalam mengupayakan pendidikan yang layak kepada seluruh peserta didik Indonesia tanpa terkecuali.
 

Kemendikbudristek Dorong Semangat Berprestasi Mahasiswa  ( 12 September 2021, Dilihat 1486 kali . )
Pandemi Covid-19 tak menyurutkan semangat para mahasiswa untuk berprestasi. Hal tersebut ditunjukan dengan berbagai prestasi yang diraih, salah satunya melalui Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) Tahun 2021 jenjang Diploma dan Sarjana yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Puspresnas Kemendikbudristek).
 

Kemendikbudristek Salurkan Bantuan Kuota Data Internet ke 24,4 juta Penerima  ( 11 September 2021, Dilihat 2214 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) mulai menyalurkan bantuan kuota data internet ke 24,4 juta penerima yang nomornya telah berhasil diverifikasi dan divalidasi. Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim mengatakan bahwa kuota data internet ini diperlukan untuk mendukung pembelajaran di masa pandemi yang berlangsung secara tatap muka terbatas maupun pembelajaran jarak jauh (PJJ).
 

Kemendikbudristek Berkoordinasi Lintas K/L, Pastikan Keamanan Seleksi Guru ASN P3K 2021  ( 11 September 2021, Dilihat 3220 kali . )
Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) akan menyelenggarakan seleksi guru Aparatur Sipi Negera (ASN) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) pada tanggal 13 s.d. 17 September 2021. Sebagai bentuk persiapan, beberapa kementerian dan lembaga terkait menyosialisasikan dukungan kesehatan agar pelaksanaan seleksi berlangsung dengan aman dan nyaman sesuai protokol kesehatan (prokes).
 

Peserta Program IISMA Tiba di Negara Tujuan  ( 11 September 2021, Dilihat 2528 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) telah meluncurkan program Beasiswa Mobilitas Internasional Mahasiswa Indonesia atau Indonesian International Students Mobility Awards (IISMA) pada Mei 2021. Saat ini, 413 mahasiswa peserta program dari seluruh perguruan tinggi di Indonesia telah berada di negara tujuan untuk mengenyam pendidikan.
 

Serba-Serbi Pembelajaran Tatap Muka Terbatas di Wilayah PPKM Level 3  ( 10 September 2021, Dilihat 42877 kali . )
Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di wilayah level satu sampai dengan tiga, membuka kesempatan bagi satuan pendidikan melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas dengan izin dari pemerintah daerah. Dari 514 kabupaten/kota, 471 daerah di antaranya berada di wilayah PPKM level 1-3. Jika dihitung dari jumlah sekolah sebanyak 540 ribu sekolah, 91 persen di antaranya diperbolehkan melakukan PTM terbatas.
 

Pastikan Keselamatan Warga Sekolah, Mendikbudristek Cek PTM Terbatas di Jakarta  ( 10 September 2021, Dilihat 1158 kali . )
Setelah meninjau pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas di Kabupaten Bogor (9/9), Menteri Pendidikan, Kebudaayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim hari ini melanjutkan peninjauannya ke sekolah-sekolah di Jakarta Timur untuk memastikan kegiatan belajar mengajar berjalan dengan aman.
 

Membedah Persiapan dalam Pelaksanaan Asesmen Nasional  ( 09 September 2021, Dilihat 8756 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) terus mendorong kesiapan pelaksanaan Asesmen Nasional (AN) melalui berbagai sosialisasi yang melibatkan banyak pihak. Sosialisasi yang dilakukan tidak hanya untuk siswa, guru, dan kepala sekolah, tetapi juga orang tua yang putra dan putrinya akan mengikuti AN.
 

Mendikbudristek Jelaskan Prinsip Independensi dalam Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan  ( 09 September 2021, Dilihat 1491 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, mengatakan, ada dua prinsip yang perlu dijaga dalam sistem penjaminan mutu agar dapat mendorong peningkatan kualitas pendidikan. Kedua prinsip tersebut adalah independensi antarfungsi yang ada dalam sistem, dan adanya partisipasi publik.