Siaran Pers

Tentang Pernikahan Siswa SMP, Mendikbud: Pendidikannya Tidak Boleh Berhenti  ( 18 April 2018, Dilihat 12236 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) menyampaikan bahwa hak anak untuk mendapatkan pendidikan tidak boleh sampai hilang. Termasuk dalam kasus pilihan kedua siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Bantaeng Sulawesi Selatan yang mengajukan dispensasi menikah.
 

Mendikbud Berikan Pembekalan Kepada 298 CPNS Kemendikbud  ( 26 Maret 2018, Dilihat 9947 kali . )

Mendikbud Muhadjir Effendy menerima 298 putra dan putri terbaik bangsa sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), yang siap bergabung menjadi Aparatur Sipil Negera di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Senin 26 Maret 2018, di kantor Kemendikbud, Senayan.
 

Perkuat Pendidikan Karakter, Mendikbud Siapkan SDM Untuk Menunjang Pembangunan Infrastruktur  ( 21 Maret 2018, Dilihat 4386 kali . )
Dalam rangka menunjang pembangunan infrastruktur pada era Presiden Joko Widodo, mulai tahun 2019 pembangunan sumber daya manusia (SDM) akan menjadi program prioritas Pemerintah. Untuk menyiapkan SDM yang terampil dan siap terjun di dunia usaha dan dunia kerja, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memiliki peran besar untuk mencetak anak-anak bangsa yang memiliki karakter kuat.
 

Pemerintah Luncurkan Uji Kompetensi Keahlian dan Sertifikasi Siswa SMK Bidang Konstruksi  ( 13 Maret 2018, Dilihat 6107 kali . )
Pemerintah terus meningkatkan peran pendidikan kejuruan untuk menciptakan Sumberdaya Manusia yang berkualitas sesuai dengan kebutuhan kerja. Untuk mewujudkan hal tersebut, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan bekerjasama dengan Kementerian PU dan PR meluncurkan Uji Kompetensi Keahlian (UKK) dan Sertifikasi Siswa SMK Bidang Konstruksi.
 

Apresiasi Pemangku Pendidikan Sulsel, Mendikbud: Pendidikan itu multidimensi  ( 11 Maret 2018, Dilihat 3852 kali . )
Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan telah sukses mengumpulkan semua pemangku kepentingan bidang pendidikan pada Rapat Koordinasi dan Forum Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Tahun 2018. Sebagai pembicara utama, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Muhadjir Effendy, menekankan bahwa dalam menyelesaikan permasalahan pendidikan membutuhkan peran semua pemangku kepentingan.
 

Indonesia dan Belanda Kembangan Model SMK Pertanian  ( 08 Maret 2018, Dilihat 4219 kali . )
Pemerintah Republik Indonesia dan pemerintah Kerajaan Belanda bekerja sama mengembangkan model pendidikan kejuruan di bidang pertanian. Kerja sama kedua negara tersebut ditandai dengan pendatanganan technical arrangement antara M. Bakrun selaku Direktur Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Ditjen Dikdasmen Kemendikbud) dan Ferdinand Lahnstein selaku Minister Plenipotentiary/ Deputy Head Of Mission Kedutaan Besar Kerajaan Belanda untuk Indonesia, Kamis (8/3/2018).