Kemendikbud Berikan Fasilitas Sarana Kesenian Kepada 4.300 Sekolah ( 07 Maret 2018, Dilihat 8068 kali . )
Untuk menunjang pembelajaran dan mengenalkan kesenian tradisional kepada peserta didik, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memberikan fasilitas sarana kesenian kepada sekolah. Pemberian fasilitas ini sudah dilakukan sejak tahun 2012, dan tahun ini sebanyak 4.300 sekolah di seluruh Indonesia mendapatkan fasilitas sarana kesenian.