Siaran Pers

Peraturan Menteri Terbit, Insan Pendidikan Tinggi Sambut Positif Penyederhanaan Akreditasi  ( 30 Agustus 2023, Dilihat 1686 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, telah menerbitkan Peraturan Mendikbudristek (Permendikbudristek) Nomor 53 Tahun 2023, tentang Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi. Permendikbudristek tersebut diresmikan dalam balutan peluncuran Merdeka Belajar Episode ke-26: Transformasi Standar Nasional dan Akreditasi Pendidikan Tinggi.
 

Siap Bertransformasi, Kalangan Pendidikan Tinggi Dukung Kebijakan Baru Standar Nasional  ( 30 Agustus 2023, Dilihat 16554 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) telah meluncurkan Merdeka Belajar episode ke-26 dengan topik Transformasi Standar Nasional dan Akreditasi Pendidikan Tinggi. Peluncuran ini ditandai dengan hadirnya Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Permendikbudristek) No. 53 Tahun 2023 tentang Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi. Kebijakan ini juga didukung oleh civitas akademika yang ada di seluruh Indonesia.
 

Kemendikbudristek Fasilitasi Sastrawan Muda Melalui Program Penulisan Mastera  ( 30 Agustus 2023, Dilihat 439 kali . )
Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menggelar Program Penulisan Mastera: Naskah Drama. Acara yang berlangsung mulai 28 Agustus s.d. 1 September 2023 tersebut bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada para satrawan muda dari tiga negara anggota yang hadir yakni Indonesia, Brunei Darussalam, dan Malaysia serta negara pemerhati Majelis Sastra Asia Tenggara (Mastera) untuk memperluas wawasan dan kemampuan teknis penulisannya. Selain itu, Program Penulisan Mastera: Naskah Drama juga menjadi wahana untuk bertukar pengalaman dan ide kreatif para peserta bersama sastrawan senior melalui bengkel penulisan.
 

Pimpinan Perguruan Tinggi Dukung Fleksibilitas Standar Kelulusan Mahasiswa  ( 29 Agustus 2023, Dilihat 1018 kali . )
Merdeka Belajar Episode Ke-26: Transformasi Standar Nasional dan Akreditasi Pendidikan Tinggi diluncurkan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, hari ini (29/8), seiring terbitnya Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Permendikbudristek) Nomor 53 Tahun 2023, tentang Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi.
 

Mendikbudristek Luncurkan Merdeka Belajar Episode Ke-26  ( 29 Agustus 2023, Dilihat 15994 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim hari ini meluncurkan Merdeka Belajar Episode Ke-26 yang bertajuk Transformasi Standar Nasional dan Akreditasi Pendidikan Tinggi.
 

1.475 Talenta Muda Indonesia di Bidang Sains Siap Berkompetisi pada Ajang OSN 2023  ( 29 Agustus 2023, Dilihat 772 kali . )
Untuk mengidentifikasi talenta-talenta muda Indonesia yang unggul di bidang sains, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), melalui Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI), Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), kembali menyelenggarakan Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2023 di Bogor, Jawa Barat, pada 28 Agustus s.d. 2 September 2023. Tahun ini, sebanyak 1.475 siswa pada jenjang pendidikan dasar (SD/MI) dan pendidikan menengah (SMP/MTs dan SMA/MA) di 38 provinsi dan Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN) di lima negara akan berkompetisi menunjukkan bakat dan potensinya dalam bidang sains.
 

KILA 2023 Sajikan Hiburan Lagu Anak Indonesia Berkualitas  ( 29 Agustus 2023, Dilihat 2036 kali . )
Direktorat Perfilman, Musik, dan Media (Dit. PMM), Direktorat Jenderal (Ditjen) Kebudayaan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menggelar acara Pentas Musik Anak Indonesia: Gapai Mimpi Bersama Sahabat yang merupakan puncak program Kita Cinta Lagu Anak Indonesia (KILA) pada Jumat (25/8).
 

Hampir 70 Persen Satuan Pendidikan Sudah Menerapkan Kurikulum Merdeka  ( 28 Agustus 2023, Dilihat 30195 kali . )
Implementasi Kurikulum Merdeka secara terbatas dimulai pada tahun 2021 di Sekolah Penggerak yang berada di 111 kabupaten/kota. Pada tahun 2022 dimulai implementasi Kurikulum Merdeka untuk Jalur Mandiri. Berdasarkan data Pusat Kurikulum dan Pembelajaran (Puskurjar) Kemendikbudristek, saat ini sudah hampir 70 persen satuan pendidikan di seluruh Indonesia telah menerapkan Kurikulum Merdeka melalui Program Sekolah Penggerak, SMK Pusat Keunggulan, dan Implementasi Kurikulum Merdeka Jalur Mandiri.
 

Lebih Dari 30 Ribu Satuan Pendidikan Mendapat Dana BOSP Kinerja Kemajuan Terbaik Tahun 2023  ( 28 Agustus 2023, Dilihat 8691 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) mengapresiasi satuan pendidikan atas capaian kinerja baik yang berbasis Rapor Pendidikan melalui dana Bantuan Operasional Satuan Pendidikan (BOSP) Kinerja. BOSP Kinerja tersebut kini bernama BOSP Kinerja Berkemajuan Terbaik. BOSP Kinerja yang diberikan kepada sekolah dengan kemajuan terbaik bertujuan untuk mendorong dan memperkuat perubahan perilaku satuan pendidikan untuk meningkatkan kualitas layanan pendidikan.
 

Promosikan Warisan Budaya Empat Negara ASEAN, Kemendikbudristek Gelar Festival Budayaw ke-4  ( 28 Agustus 2023, Dilihat 1304 kali . )
Untuk mempromosikan tradisi dan warisan kekayaan budaya negara-negara anggota East ASEAN Growth Area, yaitu Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, dan Filipina (BIMP EAGA), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) akan menyelenggarakan Festival Budayaw ke-4 di Makassar, Sulawesi Selatan, pada 1 s.d. 5 September 2023. Festival Budayaw ini pertama kali digelar di Filipina pada 2017, kemudian di Malaysia pada 2019, dan terakhir di Brunei Darussalam pada tahun 2021 secara daring.
 

Lebih Dari 14 Ribu Sekolah Penggerak Transformasikan Pembelajaran di Berbagai Daerah  ( 26 Agustus 2023, Dilihat 1230 kali . )
Transformasi pembelajaran di Indonesia tampak menggeliat melalui Program Sekolah Penggerak. Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah (Ditjen PAUD Dikdasmen) meluncurkan 6 buku dan 5 video praktik baik terkait pelaksanaan Program Sekolah Penggerak (PSP) di Hotel Trembesi BSD, Kamis (24/8). Dalam agenda yang merupakan program lintas direktorat di bawah naungan Direktorat PAUD serat melibatkan Direktorat SD, Direktorat SMP, Direktorat SMA, dan Direktorat PMPK ini berlangsung bedah buku dan pemutaran video praktik baik yang menceritakan pelaksanaan PSP di tengah keterbatasan sekolah di beberapa daerah.
 

Talenta Busana Insan Vokasi Siap Mengguncang Front Row Paris 2023  ( 26 Agustus 2023, Dilihat 413 kali . )
Fesyen internasional telah menjadi salah satu ranah kreativitas yang dinamis dan menarik. Begitu pun dengan hasil tangan desainer Indonesia yang tak kalah memukau mata dunia. Dengan keberagaman budaya Indonesia yang kaya dan kreativitas yang tak terbatas, desainer Indonesia memiliki peluang yang sangat besar di kancah fesyen internasional. Untuk mencapai hal tersebut, salah satu cara yang dapat diunggulkan adalah melalui pendidikan vokasi.
 

Ajang Bug Bounty Competition 2023 Tarik Minat Mahasiswa  ( 26 Agustus 2023, Dilihat 1121 kali . )
Sejak bulan Juni 2023, Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin), Kementerian Pendidikan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan ajang Bug Bounty Competition 2023. Pada Rabu (23/8/2023) lalu, digelar puncak acara Anugerah Bug Bounty Kemendikbudristek 2023 di Aula Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB), Universitas Diponegoro (Undip), Semarang. Dari tahun ke tahun, ajang Bug Bounty Competition menyedot atensi masyarakat, tahun ini peserta terbanyak dari kalangan mahasiswa.
 

Bug Bounty Competiton 2023 Ajang Kolaboratif Implementasi SPBE di Kemendikbudristek  ( 26 Agustus 2023, Dilihat 606 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Makarim, menyampaikan bahwa perkembangan teknologi tidak terlepas dari berbagai tantangan, salah satunya berkaitan dengan keamanan siber (cyber security). Hal demikian disampaikan pada puncak acara Anugerah Bug Bounty Kemendikbudristek 2023, yang digelar di Aula Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB), Universitas Diponegoro (Undip), Semarang, Rabu (23/8).
 

Pendidikan Berkualitas Tanpa Kekerasan Melalui Permendikbudristek PPKSP  ( 25 Agustus 2023, Dilihat 2970 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menerbitkan Peraturan Menteri (Permendikbudristek) Nomor 46 Tahun 2023 tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan  di Lingkungan Satuan Pendidikan (PPKSP). Peraturan yang memperbarui Permendikbud Nomor 82 Tahun 2015 itu  hadir untuk melindungi para peserta didik, pendidik, tenaga kependidikan, serta warga satuan pendidikan lainnya termasuk kelompok disabilitas dari kekerasan, serta untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang inklusif, berkebinekaan, dan aman bagi semua.
 

Anak Muda Medan Antusias Eksplorasi Budaya Bersama Kelana Indonesiana.TV  ( 25 Agustus 2023, Dilihat 394 kali . )
Balai Media Kebudayaan (BMK), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan lokakarya pembuatan animasi wayang atau aniwayang bagi kalangan pelajar dan komunitas di Medan, pada Kamis (24/8). Dalam lokakarya ini, anak-anak muda Medan nampak begitu antusias mengeksplorasi budaya bersama Kelana Indonesiana.TV.
 

Kemendikbudristek Tingkatkan Kemampuan Nonteknis Tenaga Pendidik melalui Pelatihan “Semangat Guru 3”  ( 25 Agustus 2023, Dilihat 1261 kali . )
Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) meluncurkan program pelatihan “Semangat Guru 3”, secara daring, pada Rabu (23/8). Kegiatan yang berangkat hasil kerja sama dengan V&V Group dan HP Indonesia ini, merupakan wujud inisiatif berkelanjutan dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan nonteknis (soft skills) para guru di Indonesia. Pelaksaaan pelatihan melalui webinar akan dilaksanakan pada bulan September, dilanjutkan dengan Pelatihan Mandiri di Platform Merdeka Mengajar. Pada pelaksanaan webinar, para guru diberikan wawasan mengenai pentingnya keterampilan digital di abad ke-21 dan pengembangannya dalam pembelajaran.
 

Indonesia Dorong Pendidikan Global Citizenship pada AHEC 2023  ( 25 Agustus 2023, Dilihat 574 kali . )
Melalui kepemimpinan Indonesia di ASEAN tahun 2023, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bersama Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI) berinisiatif untuk memimpin transformasi perguruan tinggi di ASEAN. Salah satunya melalui penyelenggaraan konferensi internasional “ASEAN Higher Education Conference” (AHEC) 2023 di Universitas Padjadjaran (Unpad), Bandung, pada 24 s.d. 26 Agustus 2023.
 

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah Siap Dukung Program Prioritas bagi Pendidik  ( 24 Agustus 2023, Dilihat 511 kali . )
Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melakukan advokasi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah untuk mendorong pemenuhan kuota dalam seleksi Aparatur Sipil Negara Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (ASN PPPK) serta penugasan Guru Penggerak sebagai Kepala Sekolah.
 

Implementasi Kurikulum Merdeka Fokuskan Guru Tingkatkan Pelayanan bagi Peserta Didik  ( 23 Agustus 2023, Dilihat 1150 kali . )
Pusat Kurikulum dan Pembelajaran (Puskurjar), Badan Standar Kurikulum dan Asesmen Pendidikan (BSKAP), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), menyelenggarakan “Workshop Pendidikan: Sosialisasi Kurikulum Merdeka”. Kegiatan ini diusung dalam rangka menyukseskan implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) agar para pendidik dapat lebih fokus memberikan layanan pendidikan kepada siswa.
 

Kemdikbudristek Tantang Finalis FLS2N Pendidikan Menengah Hasilkan Karya Terbaik  ( 23 Agustus 2023, Dilihat 774 kali . )
Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI), Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melanjutkan gelaran ajang Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) 2023 untuk jenjang pendidikan menengah yakni SMA/MA dan SMK. Sebelumnya, Kemendikbudristek telah menggelar FLS2N untuk jenjang SD, SMP, dan Pendidikan Khusus pada tanggal 14 s.d 18 Agustus 2023.
 

Siswa Indonesia Raih Lima Medali dan Dua Penghargaan di Ajang IOAA Tahun 2023  ( 22 Agustus 2023, Dilihat 1380 kali . )
Masih dalam suasana Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia, siswa Indonesia kembali meraih prestasi membanggakan di ajang bergengsi tingkat internasional. Tim Indonesia yang terdiri dari lima siswa terbaik Indonesia berhasil menyabet satu medali perak, empat medali perunggu, dan dua penghargaan Best International Team yang setara medali emas pada ajang International Olympiad on Astronomy and Astrophysics (IOAA) ke-16 yang diselenggarakan secara luring pada tanggal 10 s.d. 20 Agustus 2023 di Chorzów, Polandia.
 

Mendikbudristek Sambut Pengembalian Empat Arca dari 472 Benda Sejarah dan Budaya yang Dikembalikan   ( 21 Agustus 2023, Dilihat 498 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim, menyambut kembalinya empat arca peninggalan Kerajaan Singasari dari Belanda ke Tanah Air di Museum Nasional Indonesia, pada Selasa (22/8). Keempat arca tersebut merupakan bagian dari 472 artefak berharga hasil proses pemulangan kembali atau repatriasi benda sejarah dan budaya dari Belanda ke Indonesia.