Siapkan 100 Kafe Kontainer, SMK PGRI 1 Mejayan Jadi Penggerak UMKM  ( 27 Januari 2023, Dilihat 641 kali . )
SMK Model PGRI 1 Mejayan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur memulai proses pembuatan 100 kafe kontainer sebagai bagian dari implementasi pembelajaran berbasis proyek (project based learning) dan pengajaran berbasis industri (teaching factory) bagi para peserta didik. Pembuatan kafe kontainer tersebut juga dilaksanakan dalam rangka memberikan dukungan terhadap pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
 

Puluhan Kampus Vokasi Akan Bergabung di Pertukaran Mahasiswa Merdeka  ( 26 Januari 2023, Dilihat 1631 kali . )
Periode pendaftaran Perguruan Tinggi (PT) penerima program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) Angkatan Ketiga telah dibuka mulai tanggal 11 Januari hingga 8 Februari mendatang. Pada angkatan ini, untuk pertama kalinya mahasiswa vokasi bisa mengikuti program PMM, dengan bergabungnya Perguruan Tinggi Penyelenggara Pendidikan Vokasi (PTPPV) sebagai PT Penerima maupun PT Pengirim. 
 

Program Pemajuan dan Pelestarian Bahasa dan Kebudayaan Tunjukkan Hasil Positif  ( 26 Januari 2023, Dilihat 2138 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, dalam rapat kerja Komisi X DPR RI turut menyampaikan Capaian Bidang Kebudayaan dan Kebahasaan. Sebagai Merdeka Belajar episode ke-17, program Revitalisasi Bahasa Daerah telah menjangkau 157 kab/kota di 13 provinsi.
 

Inovasi yang Mentransformasi Pendidikan Nasional  ( 26 Januari 2023, Dilihat 3131 kali . )
Dalam Rapat Kerja (raker) dengan Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, memaparkan berbagai capaian program tahun 2022. inovasi teknologi, pembiayaan pendidikan, Bantuan Operasional Sekolah (BOS), dan Bantuan Operasional Penyelenggaraan (BOP), pembelajaran dan literasi, serta perencanaan berbasis data yang mentransformasi pendidikan nasional.
 

Mendikbudristek: Makin Banyak Mahasiswa Mengikuti MBKM  ( 26 Januari 2023, Dilihat 1480 kali . )
Dalam rapat kerja (raker) Komisi X DPR RI, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, menjelaskan capaian pendidikan tinggi serta capaian pendidikan dan pelatihan vokasi. Untuk Pendidikan Tinggi, terdapat 493.484 mahasiswa melakukan studi di luar kampus, sebanyak Rp1,24 triliun dana padanan dari pihak industri digelontorkan dalam proyek kerja sama Kedaireka.
 

Pendaftaran Program IISMA Tahun 2023 Segera Dibuka Bulan Februari  ( 26 Januari 2023, Dilihat 211669 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) kembali menyelenggarakan Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA), program beasiswa yang memberikan kesempatan bagi mahasiswa Indonesia untuk mengikuti mobilitas internasional ke perguruan tinggi terbaik dunia. Pendaftaran IISMA 2023 akan dibuka mulai tanggal 8 Februari hingga 1 Maret mendatang.
 

Pendaftaran Program MSIB Kemendikbudristek Dibuka Hingga 27 Januari  ( 26 Januari 2023, Dilihat 1229 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) masih membuka pendaftaran untuk program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) angkatan keempat hingga 27 Januari 2023. Program unggulan ini terbuka bagi mahasiswa aktif program D2, D3, D4, dan S1 di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di bawah naungan Kemendikbudristek.
 

Banyak Capaian Positif, Komisi X DPR RI Apresiasi Kinerja Kemendikbudristek Tahun 2022  ( 24 Januari 2023, Dilihat 1061 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim memaparkan hasil evaluasi program kerja dan anggaran tahun anggaran 2022 dalam Rapat Kerja (Raker) Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI. Komisi X DPR RI mengapresiasi berbagai program prioritas nasional yang telah menunjukkan hasil capaian yang menggembirakan.
 

Kolaborasi Pemangku Kepentingan Atasi Angka Pengangguran Lewat Program Kecakapan  ( 21 Januari 2023, Dilihat 1464 kali . )
Program Pendidikan Kecakapan Kerja (PKK) dan Pendidikan Kecakapan Wirausaha (PKW) yang diusung Direktorat Kursus dan Pelatihan (Ditsuslat), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), terbukti dapat menjadi salah satu solusi dalam mengatasi pengangguran. Hal ini disampaikan Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi (Dirjen Diksi), Kiki Yuliati, dalam Peluncuran Program PKK dan PKW, Bantuan Pemerintah untuk Anak Usia Sekolah Tidak Sekolah Tahun 2023 yang disiarkan melakui kanal YouTube KursusKita, Jumat (20/1).
 

PKK dan PKW 2023 Digelar, Kemendikbudristek Minta LKP Jemput Bola Sasar Calon Peserta Didik  ( 21 Januari 2023, Dilihat 6256 kali . )
Direktorat Kursus dan Pelatihan (Ditsuslat), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) kembali meluncurkan Pendidikan Kecakapan Kerja (PKK) dan Pendidikan Kecakapan Wirausaha (PKW). Program prioritas ini membantu generasi muda terutama Anak Usia Sekolah Tidak Sekolah (ATS), untuk mengembangkan minat dan bakat serta memajukan potensi diri dalam meningkatkan kompetensi agar siap turun dan bersaing di dunia industri.
 

Wiyata Kinarya Merdeka Belajar jadi Wadah Pengembangan Kompetensi ASN Kemendikbudristek  ( 20 Januari 2023, Dilihat 1787 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) sebagai organisasi pembelajar dengan jumlah sumber daya manusia (SDM) lebih dari 124 ribu orang, memerlukan solusi strategis berbasis digital untuk memenuhi hak pengembangan kompetensi pegawai. Hak pengembangan kompetensi tersebut minimal 20 Jam Pelajaran (JP) untuk PNS dan maksimal 24 JP untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) setiap tahun.
 

Lantik Pejabat, Sesjen Kemendikburistek Sebut Pentingnya Penerapan Nilai Integritas  ( 19 Januari 2023, Dilihat 820 kali . )
Sekretaris Jenderal (Sesjen), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Suharti tegaskan penerapan prinsip integritas sebagai salah satu prioritas yang wajib dimiliki para pejabat di lingkungan kementerian. Hal ini disampaikan Suharti ketika memberi sambutan dalam pelantikan satu orang pemimpin perguruan tinggi negeri, satu orang pejabat fungsional widyaprada ahli madya, satu orang pejabat administrator, dan lima orang pejabat pengawas, di Gedung A, Lantai 3, Kantor Kemendikbudristek, Senayan, Jakarta, Rabu (18/1).
 

Maksimalkan Kerja Sama Internasional, Tim IISMAVO Gelar Partnership Week  ( 19 Januari 2023, Dilihat 238474 kali . )
Dibuka tahun lalu, penyelenggaraan Indonesian International Students Mobility Awards Edisi Vokasi (IISMAVO) tahun ini mendapat sambutan hangat dari berbagai pemangku kepentingan (stakeholder). Guna mendukung keberlanjutan program, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikburistek) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi (Ditjen Diksi) menyelenggarakan Pekan Kemitraan (Partnership Week) di Kampus Universitas Sebelas Maret (UNS), Solo, Kamis (19/1).
 

Menciptakan Iklim Pembelajaran Menyenangkan Lewat Persahabatan Indonesia-Jepang  ( 19 Januari 2023, Dilihat 504 kali . )
Pertukaran ilmu, budaya, dan bahasa antara Indonesia dan Jepang melalui kerja sama dengan The Japan Foundation telah berlangsung sejak tahun 1974. Kali ini, hubungan tersebut diperkuat salah satunya adalah melalui kerangka Memorandum Kerja Sama (Memorandum of Cooperation/MoC) pada bulan Juli 2022 yang melibatkan Nihongo Partners.
 

Tingkatkan Kebekerjaan Lulusan, Mahasiswa Vokasi Didorong Ikut Program MSIB Angkatan 4  ( 18 Januari 2023, Dilihat 894 kali . )
Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) yang tahun ini memasuki angkatan empat, terbukti berhasil mengakselerasi tingkat kebekerjaan lulusan. Mahasiswa vokasi yang mengikuti program MSIB rata-rata memiliki waktu tunggu untuk bekerja hanya satu bulan. Untuk itu, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi mendorong para mahasiswa vokasi untuk mengikuti program MSIB angkatan keempat yang akan segera dimulai pada Februari 2023.
 

KBRI Seoul Dukung Kerja Sama Universitas Prasetiya Mulya dengan Korea Polytechnic  ( 18 Januari 2023, Dilihat 683 kali . )
Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Korea Selatan mendukung kerja sama antara Universitas Prasetiya Mulya dan Korea Polytechnic (KOPO) dalam pendirian Politeknik Korea Prasetiya Mulya di Indonesia. Kerja sama tersebut dilakukan untuk membangun lembaga kejuruan terkemuka yang mampu memajukan industri manufaktur dan jasa Indonesia serta mampu mempersiapkan lulusan untuk sukses sebagai insinyur yang kompeten dan baik dengan menerapkan pembelajaran industri.
 

Ditjen Pendidikan Vokasi Ajak PT Vokasi Sukseskan Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) 2023  ( 18 Januari 2023, Dilihat 1288 kali . )
Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi (Dirjen Diksi), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Kiki Yuliati, mengajak Perguruan Tinggi Penyelenggara Program Pendidikan Vokasi (PTPPPV) untuk mendukung dan menyukseskan pelaksanaan program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) 2023. Program ini akan memberikan dampak yang signifikan terhadap mahasiswa dan perguruan tinggi vokasi dalam rangka meningkatkan performa institusi sebagai penyelenggara model pembelajaran yang berkualitas melalui skema pertukaran mahasiswa.
 

Kampus Vokasi Kini Bisa Berpartisipasi di Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka  ( 18 Januari 2023, Dilihat 2618 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) pada tahun ini akan menyelenggarakan program Pertukaran Mahasiswa Merdeka angkatan ketiga (PMM 3). Program pertukaran mahasiswa dalam negeri yang menjadi bagian dari kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) ini memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman studi yang unik selama satu semester sekaligus mengeksplor keragaman nusantara, yang diakui dengan rekognisi pembelajaran senilai 20 sks.
 

Badan Bahasa Dorong Terciptanya Insan Kreatif Bidang Kebahasaan  ( 17 Januari 2023, Dilihat 625 kali . )
Tantangan dalam menciptakan insan kreatif di bidang kebahasaan menjadi sebuah keniscayaan yang mendorong Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa) untuk menjadi unit kerja yang bermartabat dan bermanfaat. Demikian ungkap Kepala Badan Bahasa, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), E. Aminudin Aziz saat melantik Pejabat Administrator, Pengawas dan Pejabat Fungsional Widyabasa yang dilangsungkan secara hibrida di kantor Badan Bahasa Jakarta, (16/1).
 

Kemendikbudristek Sambut 5.133 Relawan KIP Kuliah Merdeka 2023  ( 16 Januari 2023, Dilihat 8254 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyambut baik 5.133 relawan dari berbagai daerah di Indonesia yang dengan sukarela dan berkomitmen membantu menyukseskan program Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah Merdeka tahun 2023. Lima ribu relawan KIP Kuliah ini nantinya akan melakukan sosialisasi dan pendampingan terhadap siswa penerima dan calon penerima KIP Kuliah Merdeka.
 

SEAMEO BIOTROP Awali Tahun dengan Diseminasi Program Unggulan dan Golden Ticket  ( 12 Januari 2023, Dilihat 2034 kali . )
Mengawali tahun 2023, SEAMEO BIOTROP menyelenggarakan kegiatan diseminasi program unggulan SEAMEO BIOTROP dan program Golden Ticket. Melalui program ini diharapkan makin banyak lulusan sekolah menengah yang dapat melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi sekaligus mencetak calon wirausaha muda. Kegiatan ini diselenggarakan secara hibrida pada tanggal 10 Januari 2023 di Ruang Jati SEAMEO BIOTROP, dan daring melalui platform zoom.
 

Kolaborasi Kemendikbudristek dengan Kemenlu Diimplementasikan dalam Tiga Program  ( 12 Januari 2023, Dilihat 156790 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa) berkolaborasi dengan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) dalam kerja sama pendidikan dan kebudayaan. Kolaborasi Kemendikbudristek dengan Kemenlu dilakukan dalam tiga program, yaitu Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA), beasiswa luar negeri, dan program kebudayaan.
 

Kemendikbudristek Bersama RGE Indonesia dan Tanoto Foundation Bantu Korban Gempa Cianjur  ( 09 Januari 2023, Dilihat 637 kali . )
Bencana gempa bumi berkekuatan 5,6 SR yang melanda Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, pada 21 November 2022, mengakibatkan 142 bangunan SD dan SMP di tiga kecamatan yaitu Kecamatan Cugenang, Kecamatan Cianjur, dan Kecamatan Cilaku rusak berat. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) merespon cepat penanganan bencana dengan memberikan bantuan langsung ke lokasi bencana. Selain menyediakan bantuan melalui program-program internal, Kemendikbudristek juga berkolaborasi dengan mitra lain seperti Royal Golden Eagle (RGE) Indonesia dan Tanoto Foundation yang sigap turut membantu penanganan bencana tersebut.
 

Perayaan Nataru 2023 Kemendikbudristek Hadirkan Semangat Transformasi Pendidikan  ( 08 Januari 2023, Dilihat 2158 kali . )
Menguatkan gotong royong dalam semangat kebinekaan menjadi asa yang terus dihadirkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Hal tersebut diungkapkan oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim saat memberikan sambutan di Perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 KORPRI Kemendikbudristek di Aula Walanda Maramis, Universitas Negeri Manado, pada Jumat (6/1).