Kemendikbudristek Bangun Kolaborasi Wujudkan Generasi Indonesia Berkarakter ( 27 Mei 2023, Dilihat 878 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Pusat Penguatan Karakter (Puspeka), kembali menggelar Diskusi Kelompok Terpumpun (DKT) Penguatan Karakter Bersama Ekosistem Pendidikan Tahap II di Provinsi Bali. Sebagaimana pelaksanaan pada tahun sebelumnya di Provinsi Riau, tahun ini Puspeka menyelenggarakan DKT dengan tujuan untuk menyosialisasikan materi Profil Pelajar Pancasila khususnya dalam mempercepat penuntasan tiga dosa besar pendidikan.