Kemendikbudristek Sosialisasikan Buku Pengajaran ASEAN bagi Pendidikan Dasar dan Menengah  ( 25 Oktober 2022, Dilihat 698 kali . )
Perpustakaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bekerja sama dengan Direktorat Jenderal ASEAN, Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) dan Pusat Perbukuan Kemendikbudristek melakukan sosialisasi Buku Pengajaran ASEAN bagi Pendidikan Dasar dan Menengah dalam Webinar Bincang Perpusdikbudristek dengan tema “ASEAN dan Kita: Melangkah Maju Bersama” (25/10).
 

Mendikbudristek Apresiasi Organisasi Penggerak, Forum Indonesia Menulis di Kalimantan Barat  ( 25 Oktober 2022, Dilihat 1671 kali . )
Dalam sesi diskusi dengan 65 perwakilan sekolah penerima manfaat Program Organisasi Penggerak (POP) di Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim mengapresiasi Forum Indonesia Menulis (FIM). Sebagai penerima POP, Forum Indonesia Menulis telah menyasar 920 sekolah di 14 kabupaten/kota di Kalimantan Barat dengan total 2.300 guru dan kepala sekolah.
 

Kunjungi Sanggau, Mendikbudristek Tinjau Pelaksanaan AN di SD Negeri 01 Sanggau  ( 25 Oktober 2022, Dilihat 741 kali . )
Pada hari kedua kunjungan kerja di Kalimantan Barat, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim meninjau pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) di SDN 01 Sanggau. Sebanyak 27 peserta didik kelas 5 SDN 01 Sanggau  melaksanakan ANBK yang digelar pada 24 s.d. 26 Oktober 2022.
 

Mendikbudristek: Dukungan Pemda semakin Besar, Tahun Depan Ada 600 ribu Guru ASN PPPK  ( 25 Oktober 2022, Dilihat 2737 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim menegaskan komitmen Pemerintah untuk menyejahterakan guru. Nadiem berharap agar semua guru honorer dapat segera menjadi Aparatur Sipil Negara Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (ASN PPPK) pada tahun 2023. 
 

Kejar Kompetensi Global, 194 Dosen Vokasi Berangkat ke Luar Negeri  ( 25 Oktober 2022, Dilihat 1145 kali . )
Tahun 2022, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) memberangkatkan 194 dosen Perguruan Tinggi Vokasi baik negeri maupun swasta untuk mengikuti Program Magang dan Penguatan Tata Kelola Perguruan Tinggi Unggul Bereputasi Global di luar negeri. Keberangkatan dari sejumlah dosen ini merupakan salah satu skema dari empat skema yakni Program Pelatihan, Sertifikasi Kompetensi Internasional, dan Magang Bersertifikat yang diselenggarakan sebagai bentuk kerja sama antara Kemendikbudristek dan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).
 

Mendikbudristek Apresiasi Kepala Sekolah Penggerak Kota Pontianak dan Sekitarnya  ( 25 Oktober 2022, Dilihat 669 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim mengapresiasi para Kepala Sekolah Penggerak karena telah menerapkan sejumlah program Merdeka Belajar yang butuh usaha ekstra. Dikatakan Mendikbudristek, menjadi Sekolah Penggerak bukan suatu hal yang mudah karena membutuhkan keberanian dalam menghadapi kerumitan dan tantangan.
 

Mendikbudristek: Dampak Program Merdeka Belajar di Kalimantan Barat Mulai Dirasakan  ( 25 Oktober 2022, Dilihat 813 kali . )
Dalam kunjungan kerjanya ke Provinsi Kalimantan Barat, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim menjelaskan bahwa ia menerima berbagai respons positif atas dampak implementasi program-program Merdeka Belajar dari para Kepala Daerah, Kepala Dinas Pendidikan, serta Kepala Sekolah di daerah tersebut.
 

Majukan Industri Fesyen Vokasi lewat Implementasi Merdeka Belajar dan Kolaborasi Antarmitra  ( 23 Oktober 2022, Dilihat 700 kali . )
Melalui terobosan Merdeka Belajar, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, menyampaikan bahwa Kemendikbudristek akan terus memprioritaskan peningkatan mutu pembelajaran dan SDM satuan pendidikan vokasi, khususnya melalui program SMK Pusat Keunggulan dan Kampus Merdeka Vokasi.
 

Festival Mahakarya Vokasi Adibusana Bangkitkan Industri Fesyen Tanah Air  ( 23 Oktober 2022, Dilihat 617 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim yang hadir dalam kemeriahan Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Kabupaten Tangerang, Banten (22/10) merasa optimis melihat kemajuan fesyen muslim tanah air saat ini. Ia yakin di masa kebangkitan dunia pascapandemi Covid-19, turut memantik semangat pelaku industri fesyen di Indonesia untuk bangkit menjadikan negara ini sebagai pusat fesyen muslim dunia.
 

GSI 2022 Jenjang SMP: Ajang Ciptakan Talenta Muda Persepakbolaan Nasional Berkarakter  ( 22 Oktober 2022, Dilihat 1203 kali . )
Pemerintah bergerak cepat untuk mempersiapkan talenta muda persepakbolaan nasional, mengingat pada tahun 2023, Indonesia akan menjadi tuan rumah perhelatan Piala Dunia U-20 (usia di bawah 20 tahun/Under-20). Guna mendukung persiapan tersebut, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) menggelar Gala Siswa Indonesia (GSI) Jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) tahun 2022 pada 18-30 Oktober 2022.
 

Busana Karya SMK Semarakan Gelaran Fesyen di Gernas BBI 2022  ( 22 Oktober 2022, Dilihat 672 kali . )
Puncak Gerakan Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) pada Kamis (20/10) di Gedung Gadis, Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar) turut dimeriahkan dengan pagelaran fesyen (fashion show) yang menampilkan beragam busana menarik besutan SMK. Sebanyak empat SMK terlibat dalam perancangan busana yang dipamerkan pada acara tersebut yakni SMKN Limboro, SMKN Campalagian, SMKN 4 Majene, dan SMKN 1 Majene.
 

Gernas BBI 2022 Dukung Geliat Ekosistem Pemasaran Digital bagi UMKM  ( 22 Oktober 2022, Dilihat 697 kali . )
Perhelatan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) 2022 yang diselenggarakan di Gedung Gabungan Dinas (Gadis), Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar) berhasil mengimbas baik bagi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) setempat. Salah satunya adalah dengan meningkatnya produktivitas dan meluasnya pangsa pasar melalui pemasaran digital.
 

Transformasi Kelembagaan untuk Tingkatkan Kualitas Pendidikan dan Tenaga Pendidik  ( 22 Oktober 2022, Dilihat 1938 kali . )
Sejalan dengan perkembangan dunia pendidikan dan kebutuhan akan peningkatan mutu pendidikan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melakukan transformasi kelembagaan dengan membentuk Balai Guru Penggerak (BGP) serta mengubah Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) menjadi Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP).
 

Mahakarya Adibusana Vokasi Semarakkan JMFW 2023  ( 21 Oktober 2022, Dilihat 2294 kali . )
Tak sekadar peragaan busana, Jakarta Muslim Fashion Week 2023 yang digelar pada 20-22 Oktober 2022 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, Banten, kali ini turut disemarakkan oleh karya-karya dari satuan pendidikan vokasi yang mencakup sekolah menengah kejuruan (SMK), perguruan tinggi vokasi (PTV), serta lembaga kursus dan pelatihan (LKP). Hadirnya satuan pendidikan vokasi tentunya tak lepas dari karya-karyanya yang terus berpacu menjadi brand global, seiring cita-cita menjadikan Indonesia sebagai pusat fesyen muslim dunia.
 

Siapkan Pemimpin Pembelajaran, 18.079 Guru Ikuti Pendidikan Guru Penggerak Angkatan ke-7  ( 21 Oktober 2022, Dilihat 931 kali . )
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim membuka Program Pendidikan Guru Penggerak Angkatan ke-7. Acara yang digagas Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK), Kementerian Pendidikan, Kebudayan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) ini merupakan program pengembangan keprofesian berkelanjutan berbentuk pelatihan dan pendampingan yang berfokus pada kepemimpinan pembelajaran. Terdapat 18.079 guru yang mengikuti pelatihan.
 

Tumbuhkan Jiwa Wirausaha Melalui Gernas Bangga Buatan Indonesia  ( 21 Oktober 2022, Dilihat 735 kali . )
Puncak acara Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) yang digelar di Gedung Gadis, Polewali Mandar, Sulawesi Barat pada Kamis, 20 Oktober 2022. Acara tersebut diramaikan baik oleh kelompok Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), maupun berbagai Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Sulawesi Barat (Sulbar). Berbagai produk, mulai dari kerajinan masyarakat hingga hasil olahan pertanian pun memenuhi stan pameran acara ini.
 

UMKM Milik Satuan Pendidikan Vokasi Jadi Salah Satu Terbaik Peraih Apresiasi Gernas BBI  ( 21 Oktober 2022, Dilihat 613 kali . )
Acara Puncak/Harvesting Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) 2022 di Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar), Kamis (20/10) memamerkan 40 usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) terpilih hasil kurasi Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Barat dan Dinas Perdagangan Perindustrian Koperasi dan UKM Provinsi Sulbar.
 

Kemendikbudristek Berikan Apresiasi kepada Lima UMKM Terbaik  ( 21 Oktober 2022, Dilihat 829 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi memberikan penghargaan kepada lima usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) terbaik pada Acara Puncak/Harvesting Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) 2022 di Polewali Mandar, Sulawesi Barat (20/10).
 

Delegasi Kemendikbudristek Memantau Aktivitas Mahasiswa IISMA di University of Granada Spanyol  ( 20 Oktober 2022, Dilihat 1386 kali . )
Delegasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bertemu dengan pengelola program Indonesian International Mobility Awards (IISMA) dan 25 mahasiswa penerima beasiswa IISMA saat melakukan kunjungan kerja ke University of Granada akhir September lalu. Mereka disambut oleh Kepala Kantor Urusan Internasional University of Granada, Irene Pedreira Romero, dan Francisco Javier Montoro Rios selaku Direktur Modern Languages Centre.
 

OASE KIM Usung Pendekatan Belajar dan Bermain Guna Kuatkan Profil Pelajar Pancasila Anak Usia Dini  ( 20 Oktober 2022, Dilihat 815 kali . )
Semangat Merdeka Belajar yang diserukan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) disambut baik oleh Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM) dengan menyelenggarakan kegiatan penguatan karakter Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Taman Pendidikan Alquran (TPA) CBC Mawaddah Warahmah, Kota Jambi pada Kamis (20/10).
 

Ibu Negara Resmikan Pembukaan Program PKW Tekun Tenun Indonesia 2022  ( 20 Oktober 2022, Dilihat 734 kali . )
Ibu Iriana Joko Widodo bersama Ibu Wury Ma’ruf Amin meresmikan pembukaan Program Pendidikan Kecakapan Wirausaha (PKW) Tekun Tenun Indonesia 2022 kerja sama antara Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dengan Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) di Jambi (20/10). Sebagai bagian dari rangkaian kunjungan bersama OASE Kabinet Indonesia Maju, kegiatan yang menandakan dimulainya pembelajaran PKW Tekun Tenun Indonesia 2022 oleh 1.000 peserta didik ini juga diikuti secara virtual oleh enam Dekranasda provinsi penyelenggara, yaitu Dekranasda Provinsi Jambi, Bali, Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat, Sumatra Utara, dan Sumatra Selatan.
 

60 Busana Karya Peserta Didik Vokasi Akan Ramaikan Jakarta Muslim Fashion Week 2023  ( 20 Oktober 2022, Dilihat 762 kali . )
Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek), Kiki Yuliati mengapresiasi keikutsertaan peserta didik vokasi dalam Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2023. Sebanyak 60 busana rancangan peserta didik vokasi yang telah lolos kurasi akan turut meramaikan JMFW 2023.
 

Bangkitkan Perekonomian melalui Talenta Unggul Berkompeten, Ditjen Vokasi Gelar 3 Kegiatan Nasional   ( 20 Oktober 2022, Dilihat 1364 kali . )
Vokasi kembali menggelora! Minggu ke-3 Oktober 2022, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), bakal berpartisipasi dalam tiga ajang skala nasional, yakni Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI), Peresmian Tekun Tenun Indonesia 2022, dan Jakarta Moslem Festival Week (JMFW) 2023.