Bersama Membangun Ekosistem Musik Tradisi Nusantara ( 02 September 2021, Dilihat 4980 kali . )
Prakongres Musik Tradisi Nusantara di hari terakhir memasuki topik ke-8 pada Senin, 30 Agustus 2021. Topik yang diangkat adalah “Pembentukan dan Tugas Lembaga Manajemen Kolektif (LMK) Musik Tradisi Nusantara”. Sidang prakongres dengan topik tersebut bertujuan untuk membahas pendaftaran karya, pengutipan performing royalty dari pengguna, distribusi performing royalty kepada anggota, penyusunan Anggaran Dasar (AD)/Angaran Rumah Tangga (ART), dan advokasi. Salah satu hal yang dirumuskan dalam sidang adalah kesepakatan untuk bersama-sama membangun ekosistem Musik Tradisi Nusantara dengan melibatkan setiap pemangku kepentingan, dari pemerintah pusat, pemerintah daerah, hingga potensi-potensi yang terkait dengan ekosistem Musik Tradisi Nusantara.