Sambut Vokasifest 2024, Kemendikbudristek Hadirkan Wirausaha Muda untuk Latih SMK ( 17 Juli 2024, Dilihat 647 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi menyambut gelaran Harvesting Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia dan Bangga Berwisata di Indonesia (Gernas BBI/BBWI) X Vokasifest 2024 di wilayah DKI Jakarta dengan mengadakan pelatihan khusus untuk sekolah menengah kejuruan (SMK) di wilayah Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi). Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan murid dan guru SMK dalam bidang pencitraan merek (branding) dan mempersiapkan mereka untuk berkompetisi di pasar global.