Kunjungi Sekolah di Bogor, Mendikbud Sapa Siswa Belajar Daring ( 30 Juli 2020, Dilihat 2451 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makariem meninjau beberapa sekolah di Bogor, Jawa Barat, Kamis (30/07/2020). Sekolah-sekolah yang dikunjungi tersebut di antaranya SDN Polisi 1, SMA Regina Pacis, SMP Al Ghazaly, SMK Ma'arif NU Ciomas, dan SMU Muhammadiyah Bogor. Dalam kunjungan ini, Mendikbud menyempatkan waktu memotivasi siswa yang melakukan pembelajaran jarak jauh (PJJ) secara dalam jaringan (daring).
Kemendikbud Apresiasi Suksesnya “Pernikahan Massal” SMK dan Industri ( 30 Juli 2020, Dilihat 3219 kali . )
Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi (Dirjen Diksi) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Wikan Sakarinto menyatakan kelegaannya menyaksikan keberhasilan SMK dalam menerapkan link and match atau “pernikahan massal” dengan Industri dan Dunia Kerja (IDUKA).
Dinas Pendidikan Diimbau Terapkan Pembelajaran Sesuai Keputusan Bersama 4 Menteri ( 30 Juli 2020, Dilihat 3518 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melakukan evaluasi penyelenggaraan pembelajaran pada tahun ajaran baru 2020/2021. Kemendikbud menegaskan kembali pentingnya kesehatan dan keselamatan peserta didik, pendidik, dan tenaga kependidikan di masa pandemi Covid-19.
Mendikbud Apresiasi Kreativitas Guru dalam Pelaksanaan Pembelajaran Jarak Jauh ( 30 Juli 2020, Dilihat 1205 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Nadiem Anwar Makarim, meninjau proses pembelajaran pada Tahun Ajaran Baru 2020/2021 di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor, Jawa Barat untuk mendengarkan aspirasi dari para guru.
Mendikbud Kunjungi Sekolah-sekolah di Bogor, Tampung Aspirasi Para Guru ( 30 Juli 2020, Dilihat 1144 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim melakukan pemantauan terhadap sekolah-sekolah di sekitar wilayah Bogor, Jawa Barat pada hari Kamis (30/07). Selain itu dalam kunjungannya, Mendikbud juga menyempatkan diri menyapa para siswa yang sedang melakukan pembelajaran jarak jauh (PJJ) secara daring bersama para gurunya untuk memberikan tambahan motivasi.
Dirjen Dikti: Kuliah Kerja Nyata Wujud Aktualisasi Kompetensi Mahasiswa ( 30 Juli 2020, Dilihat 2551 kali . )
Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Nizam menyatakan bahwa Kuliah Kerja Nyata (KKN) sangat penting sebagai ajang perwujudan aktualisasi kompetensi mahasiswa. Hal ini disampaikan Nizam saat memberikan arahan secara daring pada Pelepasan Mahasiswa KKN Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Bandung pada Senin (27/7).
Tanggapan Mendikbud Terkait Program Organisasi Penggerak ( 30 Juli 2020, Dilihat 2601 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Nadiem Anwar Makariem mengungkapkan bahwa Program Organisasi Penggerak (POP) adalah bentuk inisiasi agar kementerian dapat belajar dari masyarakat penggerak pendidikan. Sejak awal, program ini ditujukan untuk bermitra dengan penggerak pendidikan dan menemukan inovasi-inovasi yang bisa dipelajari lalu diterapkan dalam skala nasional.
Mencetak Pemimpin Strategis melalui Pelatihan Kepemimpinan Nasional ( 30 Juli 2020, Dilihat 2937 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim, mengatakan, tidak ada cara yang lebih efektif untuk meningkatkan kualitas manusia suatu bangsa dibanding lewat jalur pendidikan. Manusia, kata dia, tidak bisa serta-merta berkualitas dengan sendirinya. Diperlukan suatu upaya yang terstruktur, sistematis, dan masif di bawah kepemimpinan strategis untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia.
Kemendikbud Fasilitasi Empat Siswa SMA Ikuti Olimpiade Kimia Internasional Secara Daring ( 30 Juli 2020, Dilihat 998 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan memfasilitasi empat siswa jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) untuk mengikuti 52nd International Chemistry Olympiad (IChO) yang dilaksanakan pada tanggal 23-29 Juli 2020. Pelaksanaan IChO yang seharusnya dilaksanakan di kota Istanbul Turki, akhirnya harus dilaksanakan secara daring karena masih dalam kondisi Pandemi COVID-19.
Mendikbud Silaturahmi ke Muhammadiyah, Ucapkan Milad 111 Tahun dan Berdiskusi Pendidikan Nasional ( 30 Juli 2020, Dilihat 1186 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim hari ini bersilaturahmi kepada keluarga besar Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah yang diwakili oleh Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Dr. H. Abdul Mu’ti, M.Ed. dan Bendahara Umum PP Muhammadiyah Prof. Dr. H. Suyatno, M.Pd. di kantor PP Muhammadiyah, Jakarta (29/7).
Kemendikbud Selenggarakan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Tahun 2020 ( 30 Juli 2020, Dilihat 3452 kali . )
Dalam upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) suatu bangsa, Pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memiliki tanggung jawab yang besar dalam menciptakan hal ini karena manusia tidak bisa serta-merta berkualitas dengan sendirinya tanpa adanya pendidikan. Untuk itu, Kemendikbud melalui Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kepegawaian (Pusdiklat) menyelenggarakan Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat II Angkatan XV Tahun 2020 melalui Blended Learning (kombinasi) sebagai upaya menciptakan pemimpin yang strategis dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia.
Putera Sampoerna Foundation dan Tanoto Foundation Tak Pakai APBN di Program Organisasi Penggerak ( 28 Juli 2020, Dilihat 2597 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim menyatakan Putera Sampoerna Foundation bersama Tanoto Foundation dipastikan menggunakan skema pembiayaan mandiri untuk mendukung Program Organisasi Penggerak (POP). Dengan demikian, kedua yayasan yang selama ini bergerak di bidang pendidikan tersebut tidak memakai Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).
Pemerintah Minta Dinas Pendidikan Terapkan Pembelajaran Sesuai Keputusan Bersama 4 Menteri ( 28 Juli 2020, Dilihat 1682 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melakukan evaluasi penyelenggaraan pembelajaran pada tahun ajaran baru 2020/2021. Kemendikbud menegaskan kembali pentingnya kesehatan dan keselamatan peserta didik, pendidik, dan tenaga kependidikan di masa pandemi COVID-19.
Percepat Reformasi Birokrasi, Sekjen Kemendikbud Lantik 425 Pejabat Fungsional ( 27 Juli 2020, Dilihat 1402 kali . )
Sebagai upaya percepatan reformasi birokrasi dan penyederhanaan birokrasi, sebanyak 425 orang pejabat administrasi di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dilantik menjadi Pejabat Fungsional. Pelantikan ini dilaksanakan dalam tiga gelombang yaitu mulai tanggal 22 s.d. 24 Juli 2020.
Panduan Pembelajaran Program Belajar dari Rumah di TVRI Minggu Keenambelas ( 27 Juli 2020, Dilihat 3770 kali . )
Sosialisasi Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik - Covid-19, Literasi dan Numerasi ( 26 Juli 2020, Dilihat 9998 kali . )
Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi menyelenggarakan Webinar Sosialisasi Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik dengan tema Covid-19, Literasi dan Numerasi. Webinar ini bertujuan untuk memberikan gambaran serta arah gerak dari KKN Tematik yang akan diselenggarakan. Kegiatan ini merupakan rangkaian dari program Relawan Covid-19 Nasional (RECON) guna memaksimalkan peran mahasiswa dalam kondisi pandemi ini.
Kolaborasi Ditjen Dikti dengan Huawei Indonesia ( 26 Juli 2020, Dilihat 2418 kali . )
Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Nizam menandatangani perjanjian kerja sama dengan Vice President of Public Affairs and Communications Huawei Indonesia Qijian Ken. Penandatanganan ini berlangsung secara tatap muka di Gedung D Komplek Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Pimpinan perguruan tinggi turut serta menyaksikan seremoni ini melalui saluran telekonferensi (24/7).
Pandemi COVID-19, Kemendikbud Luncurkan Program KIHAJAR 2020 dengan Format Daring ( 24 Juli 2020, Dilihat 7393 kali . )
Jakarta, Kemendikbud – Di tengah pandemi Coronavirus Disease 2019 (COVID-19), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Pusat Data dan Teknologi Informasi Pendidikan dan Kebudayaan (Pusdatin) meluncurkan program KIHAJAR 2020 dengan format berbeda dari tahun sebelumnya. KIHAJAR 2020 bertransformasi untuk memacu kompetensi, kreativitasi dan semangat generasi KIHAJAR.
Kemendikbud akan Evaluasi Lanjutan Program Organisasi Penggerak ( 24 Juli 2020, Dilihat 1445 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) akan melakukan evaluasi lanjutan untuk menyempurnakan Program Organisasi Penggerak (POP). Proses evaluasi lanjutan akan melibatkan pakar pendidikan dari berbagai organisasi kemasyarakatan dan lembaga negara.
Dirjen Diksi: SMK Kita Tak Kalah dengan Negara Lain ( 24 Juli 2020, Dilihat 15527 kali . )
Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi (Dirjen Diksi) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Wikan Sakarinto menyatakan fasilitas dan kurikulum beberapa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Indonesia yang sudah menerapkan link and match atau “penikahan massal” dengan Industri dan Dunia Kerja (IDUKA) tidak kalah dibandingkan sekolah vokasi di negara Jepang. Hal tersebut diungkapkan Wikan setelah melakukan inspeksi mendadak (sidak) ketiga SMK di Jawa Tengah, yaitu SMK Negeri 2 Solo, SMK WARGA Solo, dan SMK 1 Muhammadiyah Sukoharjo, Kamis (23/7/2020).
Hari Anak Nasional, Pesan Mendikbud: Situasi Sulit Kuatkan Semangat Belajar Anak Indonesia ( 24 Juli 2020, Dilihat 1472 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mendukung visi dan misi Presiden untuk mewujudkan Indonesia maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian, melalui terciptanya pelajar Pancasila yang bernalar kritis, kreatif, mandiri, beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia, bergotong royong, serta berkebinekaan global.
Seru Belajar Kebiasaan Baru di Tahun Ajaran Baru ( 23 Juli 2020, Dilihat 3911 kali . )
Setelah sukses dengan empat webinar sebelumnya, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaaan (Kemendikbud) melalui Pusat Penguatan Karakter (Puspeka) kembali menggelar webinar dengan tema “Seru Belajar Kebiasaan Baru”. Webinar kali ini akan diselenggarakan pada Sabtu, 25 Juli 2020 pukul 10.00 WIB.
Sejumlah Organisasi Penggerak Gunakan Skema Pembiayaan Mandiri dan Dana Pendamping ( 23 Juli 2020, Dilihat 6123 kali . )
Program Organisasi Penggerak (POP) yang digagas Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memiliki tiga skema pembiayaan. Selain murni Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), terdapat skema pembiayaan mandiri dan dana pendamping (matching fund). Sejumlah organisasi penggerak akan menggunakan pembiayaan mandiri dan matching fund.