Manajemen dan Kepemilikan Museum Menjadi Perhatian  ( 28 Desember 2018, Dilihat 1634 kali . )
Ada dua isu krusial pada 2019 yang akan menjadi perhatian Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) di bawah Direktorat Jenderal Kebudayaan dalam mendorong minat masyarakat Indonesia terhadap museum. Dua isu tersebut adalah manajemen pengelola dan kepemilikan masyarakat terhadap museum. Hal itu disampaikan Direktur Jenderal Kebudayaan, Hilmar Farid dalam Taklimat Media Kilas Balik Kinerja Kemendikbud Tahun 2018 dan Program Kerja Tahun 2019 di kantor Kemendikbud, Jakarta, Kamis (27/12/2018).
 

Kemendikbud Siapkan Kebijakan Khusus untuk UN bagi Siswa Terdampak Bencana  ( 28 Desember 2018, Dilihat 1852 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaaan (Kemendikbud) menyiapkan kebijakan khusus untuk pelaksanaan ujian nasional (UN) bagi siswa terdampak bencana yang terjadi di Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Sulawesi Tengah pada pertengahan 2018 lalu. Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang), Kemendikbud, Totok Suprayitno mengatakan, konten yang diujikan pada UN akan disesuaikan dengan materi pembelajaran terakhir yang diterima siswa terdampak sebelum proses pembelajaran terganggu akibat bencana.     
 

Peta Jalan Pendidikan Mitigasi Bencana Sudah Dimulai Sejak 2004  ( 28 Desember 2018, Dilihat 1758 kali . )
Pendidikan mitigasi bencana bukan hal baru di dalam sistem pendidikan di Indonesia. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) telah merumuskan peta jalan pendidikan mitigasi bencana dan menerapkannya secara bertahap sejak tahun 2004. Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah (Dirjen Dikdasmen) Hamid Muhammad mengatakan, pada tahun 2004 Kemendikbud sudah melakukan pemetaan sekolah yang berada di kawasan rawan bencana, dan menerapkan pendidikan mitigasi bencana.
 

Kemendikbud Akan Optimalkan Penggunaan Anggaran Fungsi Pendidikan  ( 27 Desember 2018, Dilihat 7953 kali . )
Upaya pemerintah untuk meningkatkan kualitas manusia Indonesia terus dilakukan secara terarah dan sistematis. Presiden Joko Widodo menyampaikan bahwa strategi pembangunan telah bergeser dari pembangunan infrastruktur fisik menjadi pembangunan manusia. Hal ini tercermin pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Tahun 2019 yang bertujuan untuk mendorong investasi dan daya saing melalui pembangunan sumber daya manusia.
 

Kunjungi Sekolah Indonesia di Riyadh, Mendikbud Berharap Pelajar Kuasai Teknologi Informasi  ( 23 Desember 2018, Dilihat 2175 kali . )
Dalam rangkaian kunjungan kerja ke Arab Saudi, selain mengunjungi Festival Janadriyah ke-33 di Kota Riyadh, Arab Saudi, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Muhadjir Effendy, berkunjung ke Sekolah Indonesia Riyadh (SIR). Dalam pertemuan dengan civitas akademika sekolah tersebut, Mendikbud menyampaikan, untuk bisa bersaing dengan masyarakat lain di Arab Saudi, maka para pelajar Sekolah Indonesia Riyadh harus mampu menguasai teknologi informasi.
 

Mendikbud: Festival Janadriyah Sebagai Diplomasi Lunak Melalui Kebudayaan  ( 22 Desember 2018, Dilihat 4756 kali . )

Indonesia menjadi tamu kehormatan pada Festival Janadriyah ke-33 di Riyadh, Arab Saudi. Mendikbud Muhadjir Effendy mengatakan partisipasi Pemerintah Indonesia dalam Festival Janadriyah ke-33 ini merupakan salah satu upaya diplomasi lunak yang dilakukan Indonesia melalui kebudayaan. Riyadh, (21/12/2018).
 

Kemendikbud Kembali Merestorasi Film Lawas: Bintang Ketjil  ( 22 Desember 2018, Dilihat 2154 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Pusat Pengembangan Perfilman (Pusbangfilm) telah merestorasi film lawas “Bintang Ketjil” karya sutradara Wim Umboh dan Misbach Jusa Biran. Hasil restorasi film yang dirilis pada tahun 1963 tersebut juga diputar untuk pertama kali di CGV FX Sudirman, Jakarta (21/12/2018) dengan mengundang berbagai unsur di bidang perfilman serta media. 
 

CPNS Kemendikbud 2018: Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang Berjalan Lancar  ( 19 Desember 2018, Dilihat 4407 kali . )
Sebanyak 1401 Calon Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) tercatat mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB), yang berlangsung 15 hingga 17 Desember 2018. Peserta yang lulus nantinya akan mengisi 637 formasi pekerjaan yang ada di Kemendikbud.
 

Resmikan Museum Islam Indonesia, Presiden: Islam Masuk Lewat Jalur Dialog dan Budaya  ( 19 Desember 2018, Dilihat 2744 kali . )
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Museum Islam Indonesia Hasyim Asyari yang berlokasi di Pondok Pesantren Tebuireng, Kabupaten Jombang, Provinsi Jawa Timur, Selasa (18/12). Museum ini diharapkan dapat menjadi tempat rujukan dalam mencari informasi mengenai perkembangan Islam di Indonesia sekaligus menjadi media pendidikan karakter.
 

Rapat Akhir Tahun KNIU: Ini Manfaat Keanggotaan Indonesia di UNESCO  ( 17 Desember 2018, Dilihat 2921 kali . )
Komite Nasional Indonesia untuk UNESCO (KNIU) menggelar rapat pleno akhir tahun 2018 di Graha Utama Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Jakarta (13/12/2018). Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, rapat tahun ini diberikan tambahan sesi seminar tentang manfaat yang didapatkan Indonesia selama menjadi anggota United Nations Educational, Scientific, Cultural Organization (UNESCO) yang dibawakan oleh berbagai narasumber, di antaranya Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Barat dan Budi Martono yang merupakan General Manager Gunung Sewu.
 

Mendikbud Imbau Siswa Indonesia Perkuat Jaringan Menghadapi Era Indonesia Emas 2045  ( 15 Desember 2018, Dilihat 3114 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mendikbud, Muhadjir Effendy, mengimbau para siswa SMA/SMK untuk memperkuat jaringan dalam menghadapi Era Indonesia Emas Tahun 2045. "Nantinya pada tahun 2045, kalian akan berusia sekitar 45-46 tahun. Usia tersebut merupakan puncak kematangan seseorang. Artinya di era Indonesia Emas nanti, saat 100 tahun kemerdekaan Indonesia, Andalah yang memegang kendali dan memimpin Indonesia di semua bidang yang Anda kuasai sekarang. Saya berharap kamu yang berada di pucuk-pucuk struktur, dalam struktur sosial, politik, dan ekonomi di Indonesia, sesuai dengan bidang kamu masing-masing", ujar Mendikbud saat memberikan sambutan pada acara Apresiasi Siswa SMA/SMK Berprestasi (ASB), di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Jumat (14/12/2018).
 

Kemendikbud Luncurkan Program Saya Anak Antikorupsi  ( 14 Desember 2018, Dilihat 2942 kali . )
Jakarta, Kemendikbud --- Untuk mewujudkan wilayah bebas dari korupsi di satuan pendidikan dan membangun budaya antikorupsi bagi peserta didik mulai jenjang Pendidikan Anak Usia Dini sampai dengan Pendidikan Menengah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) meluncurkan program Saya Anak Antikorupsi (SAAK), di Jakarta, Kamis (13/12/2018).
 

Kemendikbud Sambut Revolusi Industri 4.0 Melalui Praktik Baik STEM dan HOTS  ( 13 Desember 2018, Dilihat 6304 kali . )
Pendidikan menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari arus globalisasi karena berkaitan erat dengan ketersediaan serta penyiapan sumber daya manusia (SDM) di dalamnya. Revolusi Industri 4,0 sesungguhnya merupakan salah satu pemantik bagi pendidikan agar dapat lebih intensif dalam mencetak lulusan yang kompeten dan kompetitif menghadapi arus globalisasi yang telah nyata membawa perubahan di berbagai bidang.
 

Pendidikan Antikorupsi di Sekolah Bukan Menambah Mata Pelajaran Baru  ( 12 Desember 2018, Dilihat 8310 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy menegaskan, kurikulum pendidikan antikorupsi yang akan diimplementasikan di sekolah-sekolah bukan berarti menghadirkan mata pelajaran baru. Ia pun berharap sekolah dapat menggunakan cara kreatif dan inovatif dalam mengimplementasikan program pendidikan antikorupsi.