Suara Warganet Memaknai Hardiknas 2018  ( 07 Mei 2018, Dilihat 6268 kali . )
Puncak Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2018 digelar hari ini, Senin (7/5) di Nusa Tenggara Barat (NTB). Tema yang diangkat dalam peringatan Hardiknas 2018 adalah "Menguatkan Pendidikan, Memajukan Kebudayaan"
 

Ratusan Produk Kreatif Inovatif Siswa SMK Dipamerkan  ( 07 Mei 2018, Dilihat 8518 kali . )
Ratusan produk hasil karya siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dipamerkan dalam Pameran Produk Kreatif Inovatif 2018 di Lombok City Center, Nusa Tenggara Barat (NTB).
 

Pojok Literasi dan Tempat Bermain Anak Tersedia di Lokasi Puncak Peringatan Hardiknas  ( 06 Mei 2018, Dilihat 6250 kali . )
Lokasi puncak peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2018 di Lombok City Center, Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB) tidak hanya diisi dengan pameran pendidikan dan produk inovasi karya siswa SMK, serta bazar buku murah, tetapi juga disediakan tempat yang ramah bagi anak-anak maupun orang tua yang hadir ke acara tersebut. Pojok Literasi dan Tempat Bermain Anak (Playground) dibangun untuk memberikan kenyamanan kepada anak-anak dan orang tua di tengah-tengah pelaksanaan puncak peringatan Hardiknas dan Lomba Kreativitas Siswa (LKS) SMK 2018.
 

Kemendikbud Terus Bersiap untuk Puncak Peringatan Hardiknas dan LKS SMK 2018  ( 06 Mei 2018, Dilihat 4274 kali . )
Jelang puncak peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dan Pembukaan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK 2018 yang akan digelar Senin (7/5), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) terus melakukan persiapan, salah satunya melalui Gladi Bersih yang berlangsung Minggu (6/5) di Lombok City Center, Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB). Seluruh pendukung acara yang terlibat dalam pelaksanaan puncak dan pembukaan LKS SMK 2018 hadir untuk mengikuti pelaksanaan Gladi Bersih tersebut.
 

Layanan bagi Guru Paling Banyak Diminati di LPMP Kalimantan Selatan  ( 05 Mei 2018, Dilihat 3261 kali . )
Unit Layanan Terpadu (ULT) Kemendikbud melakukan kunjungan ke lima Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) yang menjadi pilot project pembangunan ULT di daerah, salah satunya LPMP Kalimantan Selatan (Kalsel). ULT di LPMP Kalsel sudah berjalan sekitar dua bulan.
 

Semangat LPMP Kalimantan Selatan dalam Membangun Unit Layanan Terpadu  ( 05 Mei 2018, Dilihat 3120 kali . )
Unit Layanan Terpadu (ULT) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melakukan kunjungan ke Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Kalimantan Selatan untuk melihat kesiapan LPMP dalam membangun ULT di daerah. Kunjungan tersebut berlangsung selama tiga hari, yaitu 3 s.d 5 Mei 2018.
 

Kemendikbud Selenggarakan Gernas Baku 2018 Untuk Tumbuhkan Minat Baca Anak  ( 05 Mei 2018, Dilihat 9955 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Direktorat Pembinaan Pendidikan Keluarga (Ditbinkel), Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat (Dirjen PAUD dan Dikmas), bekerja sama dengan Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI), Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI), dan organisasi lain yang bergerak di bidang pendidikan anak menyelenggarakan Gerakan Nasional Orang Tua Membacakan Buku (Gernas Baku) 2018.
 

Peserta Kawah Kepemimpinan Pelajar Diterima Presiden di Istana Bogor  ( 04 Mei 2018, Dilihat 2924 kali . )
Siswa-siswi peserta Kawah Kepemimpinan Pelajar (KKP) diterima Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Bogor Jawa Barat, Kamis (3/5/2018). Dalam suasana santai, Presiden mendiskusikan syarat-syarat yang seharusnya dimiliki oleh seorang pemimpin dengan para siswa.
 

Kemendikbud Mengapresiasi Peluncuran Album Baru Dendang Kencana untuk Anak Indonesia  ( 03 Mei 2018, Dilihat 3124 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memberikan apresiasi atas peluncuran album baru “Dendang Kencana” di Plasa Insan Berprestasi, Kemendikbud, Senayan, Jakarta, bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional (2/5). Peluncuran tersebut sekaligus menjadi penanda dibukanya rangkaian program Dendang Kencana 2018 yang bertajuk “Dendang Sejuta Anak”.
 

Hardiknas 2018: Pendidikan Indonesia Butuh Penguatan High Order Thinking Skills  ( 03 Mei 2018, Dilihat 6345 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengatakan, pendidikan di Indonesia masih membutuhkan penguatan high order thinking skills (HOTS) atau kemampuan berpikir tingkat tinggi (penalaran). Ia menambahkan, Kemendikbud juga akan melakukan evaluasi terhadap penggunaan soal HOTS dalam ujian nasional (UN) tahun ini.
 

Kemendikbud dan Kemenpan RB Siapkan Rencana Pengangkatan Guru Honorer Tahun Ini  ( 03 Mei 2018, Dilihat 8783 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengatakan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) bersama Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) tengah menyiapkan prosedur pengangkatan guru honorer tahun ini. Ia menuturkan, urusan guru akan menjadi salah satu prioritas pemerintah tahun ini, khususnya mengenai tata kelola guru dan status (kepegawaian) guru.
 

Hardiknas 2018 Sebagai Momentum Refleksi Perjuangan di Bidang Pendidikan  ( 02 Mei 2018, Dilihat 3207 kali . )

Peringatan Hardiknas di kantor Kemendikbud, Jakarta berlangsung semarak sekaligus khidmat. Upacara peringatan Hardiknas 2018 dilaksanakan pada Rabu pagi, (2/5), diikuti oleh pejabat dan pegawai di lingkungan Kemendikbud, perwakilan guru, Pramuka, Palang Merah Remaja (PMR) dan siswa peserta Kawah Kepemimpinan Pelajar (KKP) dari 34 provinsi.
 

Kebudayaan Nasional merupakan Akar Pendidikan Nasional   ( 02 Mei 2018, Dilihat 5059 kali . )

Tema Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2018 adalah “Menguatkan Pendidikan, Memajukan Kebudayaan”. Di dalam Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional Tahun 2003, disebutkan bahwa pendidikan nasional di Indonesia adalah pendidikan yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar, sedangkan kebudayaan nasional merupakan akar pendidikan nasional.
 

Hardiknas 2018: Mendikbud Apresiasi Kontribusi Semua Pihak dalam Pendidikan  ( 02 Mei 2018, Dilihat 2624 kali . )

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam dunia pendidikan di Indonesia. Apresiasi tersebut juga diberikan kepada insan media yang telah membantu menginformasikan kebijakan maupun permasalahan dan capaian pemerintah dalam bidang pendidikan kepada masyarakat.
 

Lasenas 2018: Jangan Takut Mencintai Sejarah  ( 01 Mei 2018, Dilihat 2776 kali . )
Lawatan Sejarah Nasional 2018 (Lasenas) resmi digelar Jumat malam (27/4). Tahun ini Provinsi Aceh bertindak sebagai tuan rumah Lasenas. Peserta terdiri dari siswa-siswi terpilih hasil Lawatan Sejarah Daerah dari 34 provinsi.