Mendikbud: Kebudayaan Berperan dalam Wujudkan Generasi Bangsa Berkarakter   ( 17 Juli 2017, Dilihat 6032 kali . )
Arah Pembangunan Nasional Kebudayaan di Indonesia sangat menekankan pada penguatan jati diri dan pembangunan karakter bangsa. Karakter harus dibangun dengan sungguh-sungguh dan pembangunan karakter harus merupakan usaha yang sadar, terarah dan sistematik agar karakter dapat mencerminkan jati diri, yakni sifat dan perilaku yang dilandasi oleh nilai-nilai luhur. Karakter bangsa juga seharusnya menjadi arus utama (mainstream) dalam pembangunan nasional kebudayaan, dan kebudayaan pun berperan dalam mewujudkan generasi bangsa yang berkarakter.
 

Perkuat Persatuan dan Kesatuan Bangsa Melalui Program ADEM  ( 16 Juli 2017, Dilihat 6891 kali . )
Selain bertujuan meningkatkan kualitas pendidikan bagi anak-anak Papua dan Papua Barat serta wilayah 3T (terdepan, terluar, dan tertinggal), salah satu misi Program Afirmasi Pendidikan Menengah (ADEM) adalah memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. Melalui program ini diharapkan terjadi persenyawaan budaya melihat keragaman yang dimiliki mereka dengan masyarakat di perantauannya.
 

Program ADEM Dorong Anak-anak Papua Bangun Bangsa Indonesia  ( 15 Juli 2017, Dilihat 15983 kali . )
Program Afirmasi Pendidikan Menengah (ADEM) merupakan salah satu upaya pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dalam hal pemerataan kualitas pendidikan khususnya bagi anak-anak Papua dan Papua Barat terbaik serta daerah 3T (terdepan, terluar, dan tertinggal) lainnya. Mereka disiapkan agar memiliki kemampuan belajar yang setara dengan sebagian besar anak-anak di pulau Jawa dan Bali.
 

International Physics Olympiad (IPhO) 2017 Memperkuat Pendidikan Karakter   ( 14 Juli 2017, Dilihat 9199 kali . )

Indonesia kembali dipercaya untuk menjadi tuan rumah penyelenggaraan International Physics Olympiad (IPhO) yang ke-48. IPhO  merupakan ajang olimpiade sains tertua dan terbesar setelah olimpiade matematika yang mempertemukan anak-anak SMA terbaik untuk bertanding dalam penguasaan kompetensi bidang fisika.
 

PGRI Dukung Program Penguatan Pendidikan Karakter  ( 13 Juli 2017, Dilihat 7468 kali . )
Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) mendukung program penguatan pendidikan karakter (PPK) yang saat ini tengah dilaksanakan pemerintah. Ketua Umum Pengurus Besar PGRI (PB PGRI) Unifah Rosyidi mengatakan pihaknya juga siap membantu pemerintah merumuskan solusi terbaik jika ada masalah dalam implementasi PPK.
 

Pembangunan SMKN 1 Leuwiliang Bogor Hasil Kemitraan Pemerintah dan Swasta  ( 13 Juli 2017, Dilihat 6257 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy meresmikan sekolah menengah kejuruan (SMK) Negeri 1 Leuwiliang di Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, Rabu, (12/7/2017). Sekolah yang dibangun atas kerja sama Pemerintah Kabupaten Bogor dan PT Astra Internasional ini merupakan sekolah rintisan dengan kompetensi keahlian di bidang Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian (TPHP). Mendikbud pun memberikan apresiasi kepada Yayasan Pendidikan PT Astra Internasional dan pemerintah daerah yang memiliki kepedulian di bidang pendidikan.
 

Kerja Sama Kemendikbud dengan ACDP Hasilkan Berbagai Dokumen Riset Pendidikan  ( 13 Juli 2017, Dilihat 4689 kali . )
Riset memainkan peranan penting dalam proses pembuatan kebijakan di bidang pendidikan. Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menjalin kemitraan dengan lembaga riset Analytical and Capacity Development Partnership (ACDP) untuk mempromosikan proses knowledge to policy atau pengambilan dan pembuatan kebijakan berbasis fakta dan pengetahuan.
 

Indonesian Weekend, Promosi Budaya Indonesia untuk Masyarakat Internasional  ( 13 Juli 2017, Dilihat 8332 kali . )
Beragam cara dilakukan pemerintah Indonesia untuk mengenalkan dan mempromosikan budaya Indonesia kepada masyarakat dunia melalui diplomasi kebudayaan. Diplomasi kebudayaan secara halus dilakukan dengan menggelar kegiatan kebudayaan di berbagai negara, salah satunya Indonesian Weekend di London, Inggris. Indonesian Weekend merupakan promosi terpadu Indonesia dengan mengangkat budaya, kuliner, fesyen, musik, dan destinasi wisata selama dua hari di London.
 

PPDB di Kota Bima Berjalan Lancar  ( 12 Juli 2017, Dilihat 2776 kali . )
Hal itu dilakukan untuk memantau apakah pelaksanaan PPDB di sekolah-sekolah sudah sesuai dengan Permendikbud No 17/ 2017.
 

Sistem Zonasi Bantu Masyarakat Tidak Mampu Bersekolah  ( 12 Juli 2017, Dilihat 7925 kali . )
Sistem zonasi dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) menjadi prioritas dalam membantu siswa tidak mampu untuk melanjutkan pendidikan. Keberpihakan pemerintah dalam upaya pemerataan akses pendidikan ini tertuang dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 17 tahun 2017 tentang PPDB.
 

Cegah Kekerasan Melalui Pengenalan Lingkungan Sekolah  ( 12 Juli 2017, Dilihat 5599 kali . )
Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Dirjen Dikdasmen Kemendikbud), Hamid Muhammad, melarang tegas tindak perpeloncoan selama Pengenalan Lingkungan Sekolah bagi siswa baru
 

Laporkan Indikasi Kecurangan PPDB  ( 12 Juli 2017, Dilihat 10397 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mendorong masyarakat untuk melaporkan kecurangan dalam pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Kemendikbud telah menyiapkan beberapa kanal pengaduan baik melalui telepon, SMS, email, laman, bahkan tatap muka.
 

400 Artefak Indonesia Akan Dipamerkan di Festival Europalia  ( 12 Juli 2017, Dilihat 2984 kali . )
Pameran artefak menjadi salah satu tradisi bagi negara yang menjadi Guest Country atau Negara Tamu dalam Festival Europalia di Brussel, Belgia. Pada tahun 2017 ini, Indonesia menjadi guest country dan akan memamerkan sekitar 400 artefak selama tiga bulan penyelenggaraan Festival Europalia, yaitu Oktober 2017 hingga Januari 2018
 

Sistem Zonasi pada PPDB 2017 Dorong Pemerataan dan Peningkatan Kualitas Pendidikan  ( 11 Juli 2017, Dilihat 17736 kali . )
Upaya pemerintah untuk mewujudkan pemerataan pada pendidikan diwujudkan pada kebijakan zonasi pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun 2017. Melalui Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 17 Tahun 2017 tentang PPDB, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mendorong terwujudnya pemerataan kualitas sekolah melalui sistem zonasi.
 

Jadi Guest Country di Festival Europalia, Indonesia Dikunjungi Media Belgia  ( 11 Juli 2017, Dilihat 5327 kali . )
Indonesia akan menjadi Negara Tamu atau Guest Country dalam Festival Europalia di Brussel, Belgia, yang akan berlangsung pada Oktober 2017 hingga Januari 2018. Untuk mengenalkan Indonesia kepada masyarakat Belgia sebelum Festival Europalia berlangsung, sejumlah wartawan dari Belgia melakukan kunjungan media ke Indonesia. Museum Nasional Indonesia menjadi lokasi pertama yang dikunjungi wartawan Belgia untuk mengenal sejarah dan budaya bangsa Indonesia.