13959 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Manfaat Program ADEM Papua dalam Meningkatnya Wawasan, Kedisiplinan, dan Motivasi Belajar

  Bandung, Kemendikbudristek – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) kembali menyambut kehadiran 170 peserta Beasiswa Program Afirmasi Pendidikan Menengah (ADEM) Wilayah Papua Tahun 2024 di Wilayah Jawa Barat. Sebelum menjalankan proses pembelajaran di sekolah tujuan, para peserta diberi pembekalan tentang penguatan wawasan kebangsaan dan bela negara, pelatihan baris berbaris dan pelatihan upacara bendera, pola hidup bersih dan bahaya narkoba, serta etika dan sopan santun dalam berinteraksi.    Pembina Yayasan Penuntun Masa Depanku (Pesanku), Anto Leonard mengatakan, alasan yang mendasar mengapa anak-anak Papua diberi pembekalan di Rindam III/Siliwangi adalah untuk menambah wawasan kebangsaan, rasa cinta tanah air, serta nilai-nilai kedisiplinan dan etika. “Nilai-nilai tersebut…

Tulisan: Provinsi Jabar dan Banten Sambut 170 Peserta ADEM Papua Tahun 2024

Bandung, Kemendikbudristek – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bekerja sama dengan Yayasan Penuntun Masa Depanku (Pesanku) menyelenggarakan Kegiatan Pembinaan Pendidikan Kebangsaan Siswa Program Program Afirmasi Pendidikan Menengah (ADEM) Wilayah Papua Tahun 2024 di Wilayah Jawa Barat. Sebanyak 170 peserta ADEM bersekolah di SMA/SMK di Provinsi Jawa Barat dan Banten. Selain di Kota Bandung, kegiatan ini juga serentak diselenggarakan di tiga lokasi lainnya yaitu Malang, Magelang, dan Denpasar.   Komandan Rindam III/Siliwangi, Mohammad Sjahroni, dalam pembukaan menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas kepemimpinan peserta diklat. Menurutnya, para peserta yang berasal dari Provinsi Papua, Papua Barat, dan Papua…

Tulisan: Kemendikbudristek Respons Peluang Kerja Sama Jurnal Pendidikan Internasional Terindeks di Mesir

Kairo, Kemendikbudristek — Berkarir menjadi seorang dosen, penulis, dan akademisi, tentunya memiliki kewajiban untuk membuat karya tulis atau jurnal ilmiah. Namun, untuk mendapatkan suatu karya tulis dan jurnal ilmiah yang bagus, dosen harus bisa menjadikan karyanya tembus ke jurnal internasional. Selain itu, sebagai mahasiswa akhir, akses ke jurnal internasional yang berkualitas dan terpercaya sangat penting untuk mendukung penelitian dan penulisan tugas akhir. Salah satu sumber daya yang sangat berharga adalah akses jurnal internasional, yang memuat artikel-artikel ilmiah terkini dalam berbagai bidang. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) ditengarai telah memiliki akses ke berbagai jurnal internasional. “Berbagai jurnal bereputasi internasional…

Tulisan: SMAN 1 Bukittinggi Laksanakan Program Pertukaran Pelajar dengan Hans Carosa Gymnasium, Berlin

Berlin, Kemendikbudristek – Bermula dengan mengirim proposal kerja sama ke beberapa sekolah di Jerman, akhirnya SMAN 1 Bukittinggi berhasil menjalin kerja sama pertukaran pelajar dengan sekolah Hans Carosa Gymnasium di Berlin, Jerman. Sebanyak empat siswa dengan dua guru pendamping dari SMAN 1 Bukittinggi berangkat menjalankan program tersebut.    Program pertukaran pelajar itu dimulai pada tanggal 24 – 30 Juni 2024. Selama seminggu, siswa-siswi mendapatkan wawasan tentang berbagai program bertemakan energi terbarukan dan keberlanjutan. Terang saja, program-program itu memantik antusiasme mereka. Pada hari pertama, siswa-siswi mengunjungi Klärwerks (fasilitas pengolahan limbah) dan Biokompostieranlage (fasilitas pengolahan biokompos) di Postdam. Di sana mereka mempelajari…

Tulisan: Resmi Selesai, PMM Angkatan 4 Cetak Rekor Peserta Terbanyak

Jakarta, 11 Juli 2024 — Salah satu program kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yakni Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM), menutup Program PMM Angkatan 4 pada Rabu (10/7). Acara digelar secara daring melalui zoom dan kanal YouTube PMM dihadiri oleh pejabat Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), perwakilan perguruan tinggi penerima dan pengirim, dan mahasiswa peserta PMM Angkatan 4. Tercatat sebanyak 16.250 mahasiswa yang lolos menjadi peserta terpilih Program PMM Angkatan 4 dari 57.822 mahasiswa pendaftar. Angka ini menjadi rekor terbanyak peserta Program PMM sejak resmi diluncurkan pertama kalinya pada tahun 2021. Angkatan keempat program ini menjadi istimewa karena kini…

Tulisan: Jejak Harum Rempah Nusantara: Di Balik Pelayaran Panjang Laskar Rempah Kayu Manis

Bintan, Kemendikbudristek – Malam itu, langit Dumai dipenuhi bintang-bintang yang seolah menyemangati 25 Laskar Rempah Kayu Manis yang tengah bersiap untuk memulai pelayaran panjang Laskar Rempah Kayu Manis. KRI Dewaruci yang megah berdiri gagah di pelabuhan, siap mengarungi lautan luas membawa Laskar Rempah Kayu Manis ke tempat - tempat bersejarah yang menyimpan banyak cerita tak ternilai tentang rempah dan kebudayaan Nusantara. Pelayaran ini bukan sekadar perjalanan fisik, tetapi juga perjalanan spiritual dan intelektual, menggali kembali akar kebudayaan yang telah lama terlupakan.   Rute pertama Laskar Rempah Kayu Manis adalah Dumai menuju Sabang, sebuah rute yang penuh tantangan. Laskar Rempah Kayu…

Tulisan: Simbol Kekayaan Sejarah Maritim, Muhibah Budaya Jalur Rempah Singgah di Lampung

Bandar Lampung, 11 Juli 2024 – Kapal Republik Indonesia (KRI) Dewaruci singgah di Provinsi Lampung, sebagai titik terakhir dari misi pelayaran Muhibah Budaya Jalur Rempah (MBJR) 2024 sebelum kembali ke Jakarta. Penyambutan Laskar Rempah Lada Hitam berlangsung di Pelabuhan Panjang, Bandar Lampung, pada Kamis (11/7).   Penjabat (Pj.) Gubernur Lampung, yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Ganjar Jationo, mengucapkan selamat datang kepada rombongan MBJR dan kru KRI Dewaruci. Ia memandang perjalanan ini bukan sekadar penghormatan terhadap perdagangan rempah-rempah yang menjadi bagian dari sejarah, melainkan langkah konkret untuk memperkuat ketahanan budaya dan mempromosikan Indonesia sebagai poros maritim…

Tulisan: Penguatan Budaya dan Pemberdayaan Komunitas melalui Rancang Ilalang di Sekolah Adat Osing Pesinauan

  Banyuwangi, Kemendikbudristek – Sekolah Adat, sebagai salah satu bentuk lembaga adat di berbagai daerah Indonesia, berperan penting dalam pemajuan kebudayaan. Melalui pendidikan berbasis adat, generasi muda diajarkan untuk mengenal, mencintai, dan menjaga kekayaan budayanya. Untuk itu, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Kebudayaan terus menjaga sinergi dengan berbagai lembaga adat untuk memastikan tradisi dan kearifan lokal mereka tetap hidup dan berkembang di masyarakat.   Salah satunya, Kemendikbudristek bersama dengan Sekolah Adat Osing Pesinauan, Banyuwangi menggelar lokakarya Rancang Ilalang bertajuk “Pemanfaatan Ilalang Sebagai Bahan Eksterior dan Interior Bangunan dengan Memanfaatkan Kearifan Lokal.” Ilalang, sejenis rumput berdaun…

Tulisan: Dubes RI Bicara Hubungan Indonesia-Australia di Curtin University

Perth, Kemendikbudristek --- Kantor Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) KBRI Canberra menggelar kegiatan Ambassador Goes to Campus di Curtin University pada Jumat (5/7). Curtin University merupakan salah satu universitas terbaik yang berlokasi di Australia Barat. Dalam bidang mining dan engineering, Curtin University merupakan universitas top dengan peringkat terbaik ke-2 dunia.   Menurut Atdikbud KBRI Canberra, Mukhamad Najib, Ambassador Goes to Campus merupakan kegiatan yang dirancang kantor Atdikbud dengan maksud mempromosikan kerja sama pendidikan dan penelitian antara universitas di Indonesia dan Australia. Dalam kegiatan tersebut, Duta Besar (Dubes) RI untuk Australia melakukan kunjungan ke kampus, berdiskusi dengan pimpinan universitas mengenai peluang-peluang…

Tulisan: Pertemuan Regional Asia-Pasifik 2030: Wadah KNIU Berbagi Praktik Baik Inisiatif ESD di Indonesia

Kuala Lumpur, Kemendikbudristek — Komisi Nasional Indonesia untuk UNESCO (KNIU) menghadiri Pertemuan Regional Asia-Pasifik 2030, yang diselenggarakan oleh United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO), UN Sustainable Development Solutions Network (UNSDSN), dan Kementerian Pendidikan Malaysia pada tanggal 2 s.d. 4 Juli 2024 di Kuala Lumpur. Dengan dihadiri oleh 27 negara perwakilan, pertemuan regional bertajuk ESD for 2030: Transforming the Futures of Education ini menjadii wadah untuk saling berbagi praktik baik terkait penguatan pendidikan untuk pembangunan berkelanjutan yang dilakukan di negara masing-masing. Adapun pertemuan bertujuan untuk memajukan Pendidikan untuk Pembangunan Berkelanjutan (Education for Sustainable Development/ESD) di kawasan Asia-Pasifik. “Berpartisipasi dalam…