13959 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Rayakan Tujuh Tahun UU Pemajuan Kebudayaan, Kemendikbudristek Gelar “Jalan Kebudayaan”

Jakarta, 21 Juni 2024 --- Kebudayaan Indonesia yang tak terhitung jumlahnya merupakan warisan berharga yang menjadi identitas nasional sekaligus aset pembangunan. Untuk melindungi, mengembangkan, dan memanfaatkan kekayaan ini secara berkelanjutan, pemerintah Indonesia telah menetapkan landasan hukum yang kokoh melalui Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan. Direktur Jenderal Kebudayaan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Hilmar Farid, mengungkapkan bahwa Undang-Undang Pemajuan Kebudayaan lahir dari kesadaran akan pentingnya peran kebudayaan dalam pembangunan nasional. “Kebudayaan tidak hanya sekadar identitas, tetapi juga modal sosial, ekonomi, dan politik yang dapat mendorong kemajuan bangsa. Oleh karena itu, pemajuan kebudayaan menjadi prioritas dalam agenda…

Tulisan: Kemendikbudristek Apresiasi Pelaksanaan Program Prioritas Merdeka Belajar di Bukittinggi

Bukittinggi, 21 Juni 2024 – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Guru Dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK), melakukan kunjungan kerja dalam rangka meninjau dan advokasi program prioritas Ditjen GTK di Bukittinggi, Kamis (20/6). Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK), Nunuk Suryani, dalam audiensinya dengan Walikota Bukittinggi, Erman Safar, menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Daerah Bukittinggi dalam mendukung dan mengimplementasikan program Merdeka Belajar. “Kami melihat data dan mengapresiasi apa yang sudah dilakukan oleh Walikota bersama dengan Dinas Pendidikan dan Kepala Balai Guru Penggerak (BGP), karena hampir semua kebijakan diimplementasikan dengan baik. Salah satunya terkait Guru Penggerak…

Tulisan: Upaya Kemendibudristek dan Pemangku Kepentingan Dukung Pencegahan dan Penanganan Masalah PPDB

Jakarta, 21 Juni 2024 — Pengawasan Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) yang transparan, objektif, dan akuntabel merupakan cita-cita bersama yang harus terwujud. Pelaksanaan PPDB yang berkeadilan adalah salah satu cara dalam mencetak generasi penerus bangsa yang berintegritas. Inspektur Jenderal (Irjen) Kemendikbudristek, Chatarina Muliana Girsang, mengatakan bahwa untuk mengatasi berbagai permasalahan dalam pelaksanaan PPDB diperlukan penyusunan peraturan yang memperjelas norma Permendikbud Nomor 1 Tahun 2021. Selanjutnya, sosialisasi tentang regulasi PPDB juga perlu ditingkatkan kepada Dinas Pendidikan Provinsi/Kabupaten/Kota serta melakukan pendampingan secara intensif dalam proses penyusunan Petunjuk Teknis (Juknis) PPDB. “Fasilitasi terhadap pengembangan aplikasi PPDB yang disiapkan oleh Dinas Pendidikan. Lebih…

Tulisan: Kolaborasi Lintas Kementerian/Lembaga Perkuat Strategi Pengawasan PPDB TA 2024/2025

Jakarta, 21 Juni 2024 – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bersama Kementerian Koordinator Pembangunan Sumber Daya Manusia (Kemenko PMK), Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), dan Ombudsman Republik Indonesia memperkuat pengawasan pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2024/2025 agar dapat berjalan dengan objektif, transparan, dan akuntabel melalui Forum Bersama Pengawasan Pelaksanaan PPDB Tahun Ajaran 2024/2025. Melalui kegiatan ini, Kemendikbudristek bersama kementerian/lembaga/instansi terkait mengajak masyarakat dan pemerintah daerah untuk mengimplementasikan dan melakukan pengawasan proses PPDB. Dalam implementasi pengawasan, Inspektorat Jenderal Kemendikbudristek dan Inspektorat Daerah terus berkoordinasi dengan Ombudsman Republik Indonesia, pemerintah daerah (Pemda) dan…

Tulisan: Kemendikbudristek dengan Instansi Terkait Ciptakan Pengawasan PPDB TA 2024/2025 yang Makin Baik

Jakarta, 21 Juni 2024 --- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bersama kementerian/lembaga (K/L) terkait menyelenggarakan Forum Bersama Pengawasan Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2024/2025 di Jakarta, Jumat (21/6). Forum ini bertujuan untuk memperkuat fungsi pengawasan PPDB antarkementerian, lembaga, dan pemerintah daerah (pemda); memperkuat sinergi dan kolaborasi antarinstansi dalam pengawasan penyelenggaraan PPDB. Serta mendorong pelaksanaan PPDB yang objektif, transparan, dan akuntabel, sehingga upaya pemerataan akses dan kualitas pendidikan dapat terwujud. Inspektur Jenderal (Irjen) Kemendikbudristek, Chatarina Muliana Girsang, dalam arahannya mengatakan bahwa upaya pengawasan PPDB antarkementerian, lembaga dan pemda sangat penting untuk menyukseskan pelaksanaan PPDB yang sejalan…

Tulisan: Kemendikbudristek Kembali Gelar Konser Slendhang Biru Tak Pernah Usai

Pacitan, 20 Juni 2024 – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Perfilman, Musik, dan Media bersama Gondrong Gunarto kembali menggelar konser Slendhang Biru Tak Pernah Usai di Museum dan Galeri SBY-Ani, Pacitan, Jawa Timur, pada Kamis (20/6). Selain untuk menghormati dan membumikan kembali karya-karya Ki Nartosabdo, konser ini bertujuan untuk melestarikan dan mengembangkan karya-karya agung gending karawitan Jawa di  masyarakat yang lebih luas dan lintas generasi. Pada dunia karawitan, Ki Nartosabdo adalah komponis ulung yang bukan hanya mampu menggubah gending baru, melainkan juga menemukan dan mengurai cara, gaya, pendekatan, dan perspektif baru dalam penciptaan gending berbasis gamelan.…

Tulisan: Merajut Harmoni Bersama Pencipta, Alam, dan Sesama Melalui Indonesia Bertutur 2024

Jakarta, 19 Juni 2024 --- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), melalui Direktorat Perfilman, Musik, dan Media, Direktorat Jenderal Kebudayaan, kembali akan menyelenggarakan Mega Festival Indonesia Bertutur (Intur) 2024 dengan tema “Subak: Harmoni dengan Pencipta, Alam, dan Sesama’’. Acara ini akan menjadi suluh pemandu serta wadah ekspresi dalam berkesenian yang dituangkan melalui beragam kegiatan seni pertunjukan, seni rupa, film, hingga seni media yang inspiratif. Sebelumnya, Intur diselenggarakan pada tahun 2022 di Borobudur bertepatan dengan presidensi G20 Indonesia. Ajang Intur yang kedua kalinya ini akan dilaksanakan pada 7-18 Agustus 2024 dengan mengambil tempat di tiga lokasi di Bali, antara lain…

Tulisan: SEAMEO CECCEP Selenggarakan Pelatihan OHN Di Brunei Darussalam

Brunei Darussalam, 16 Juni 2024 --- The Southeast Asian Ministers of Education Organization Regional Centre for Early Childhood Care Education and Parenting (SEAMEO CECCEP) bekerja sama dengan Direktorat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbudristek RI) dan Kementerian Pendidikan Brunei Darussalam menyelenggarakan program pelatihan bertajuk "Our Happy Neighbourhood" (OHN) di Brunei Darussalam pada 10-14 Juni 2024. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas guru dalam mendukung pendidikan anak usia dini melalui pendekatan holistik dan integratif. Pelatihan ini dihadiri oleh guru dan kepala sekolah dari berbagai daerah di Brunei Darussalam. Direktur SEAMEO CECCEP, Vina Adriany,…

Tulisan: Badan Bahasa Gelar Pemilihan Duta Bahasa Tingkat DKI Jakarta Tahun 2024

Jakarta, 16 Juni 2014 — Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) terus berupaya meningkatkan peran generasi muda di Indonesia dalam meningkatkan fungsi bahasa Indonesia, bahasa daerah, maupun bahasa asing. Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa), melalui Pusat Pembinaan Bahasa dan Sastra (Pusbin) menggelar pemilihan Duta Bahasa Tingkat Jakarta Tahun 2024, pada 13—16 Juni 2024 di Hotel Santika, Hayam Wuruk, Jakarta. Pemilihan Duta Bahasa Tingkat DKI Jakarta Tahun 2024 dilaksanakan dalam beberapa tahap kegiatan dimulai dari publikasi kegiatan dan pendaftaran, seleksi administrasi, pengumuman semifinalis, seleksi semifinalis, hingga pengumuman finalis. Setelah pengumuman finalis, sebanyak 30 finalis kegiatan Pemilihan Duta Bahasa…

Tulisan: Hasil SNBT 2024 Pendidikan Tinggi Vokasi Semakin Diminati dan Berkualitas

Jakarta, 16 Juni 2024 --- Minat masyarakat atau calon mahasiswa baru pada program studi (prodi) pendidikan vokasi terus meningkat. Hal ini sebagaimana terlihat dari hasil Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2024 yang diumumkan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Kamis (13/6). Ketua Umum Tim Penanggung Jawab Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2024, Ganefri, saat Konferensi Pers Hasil SNBT 2024 mengatakan bahwa peningkatan minat masyarakat atau calon mahasiswa baru pada pendidikan vokasi setidaknya dapat dilihat dari beberapa indikator. Salah satunya adalah keketatan pada Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2024 yang didominasi oleh prodi vokasi. "Keketatan…