14020 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Mendikbud Tak Setuju Moratorium UN

Bandung, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan lebih memilih untuk memperbaiki pelaksanaan ujian nasional (UN) ketimbang moratorium. Terlebih jika moratorium itu disebabkan oleh ada kebocoran soal setiap tahunnya. Ia menganggap persoalan tersebut bisa diatasi dengan melaporkannya ke kepolisian dan Kemendikbud. "Solusinya yang harus diperbaiki. Apakah kita sudah sempurna dalam menjalankan ujian itu? Apakah kalau belum sempurna lalu kita hentikan? Nah, sebaiknya jika menemukan kebocoran soal segera laporkan jangan cuma diobrolkan saja. Biar bisa diproses secara hukum," ujar Menteri Anies usai berorasi kebudayaan di Gedung Indonesia Menggugat, Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (18/4/2015). Mendikbud mengatakan,…

Tulisan: Mendikbud: Para Pemimpin Indonesia pada Awal Kemerdekaan Mampu Memesona Dunia

Bandung, Kemendikbud --- Indonesia di  masa awal kemerdekaannya adalah sebuah negeri yang memesona di seluruh bentangan dunia, terlebih lagi di Asia dan Afrika. Para pemimpin Indonesia pada masa itu mampu memesona dunia karena mereka telah melewati perjalanan hidup sebagai pejuang yang tercerdaskan dan tercerahkan serta mampu menggerakkan seluruh bangsa dalam sebuah semangat untuk menggulung kolonialisme dan menggelar kesejahteraan secara masif. Hal inilah yang menyebabkan para kepala negara di Asia dan Afrika berkeinginan untuk datang ke Indonesia menggelar Konferensi Asia Afrika (KAA) pada 18-24 April 1955 di Bandung, Jawa Barat.   Demikian disampaikan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Anies Baswedan, saat…

Tulisan: Mendikbud: Teladan Masyarakat Bandung Hendaknya Menular ke Seluruh Indonesia dalam Peringatan KAA ke-60

Bandung, Kemendikbud --- Peringatan Konferensi Asia Afrika (KAA) Ke-60 tahun di Bandung akan dilaksanakan pada Jumat, 24 April 2015. Berdasarkan data dari Kementerian Luar Negeri per tanggal 16 April 2015, sebanyak 34 Kepala Negara akan menghadiri Peringatan KAA Ke-60 tahun. Berbagai persiapan telah dilakukan pemerintah kota Bandung dan masyarakatnya untuk melaksanakan dan memeriahkan peringatan tersebut.   Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Anies Baswedan, mengapresiasi seluruh masyarakat Bandung dalam mempersiapkan Peringatan KAA Ke-60 tahun. "Teladan masyarakat Bandung menular ke seluruh Indonesia," katanya saat menyampaikan orasi budaya dalam acara Pendukungan Kegiatan Konferensi Asia Afrika Ke-60 Menuju World Culture Forum (WCF) II Tahun…

Tulisan: Jadikan Kebudayaan sebagai Arus Utama Pembangunan Indonesia

Bandung, Kemendikbud --- Kebudayaan dapat dijadikan sebagai arus utama pembangunan Indonesia bahkan negara-negasa di Asia dan Afrika. Melalui kebudayaan pelbagai masalah dalam pembangunan Indonesia seperti kesenjangan sosial dan lain-lain dapat diselesaikan secara bersama-sama dengan berbudaya.   Demikian disampaikan Direktur Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Kacung Marijan, pada saat memberikan sambutan dalam acara Pendukungan Kegiatan Konferensi Asia Afrika Ke-60 Menuju World Culture Forum (WCF) II Tahun 2016, di Gedung Indonesia Menggugat, Bandung, Sabtu (18/4/2015).   Kacung menyebutkan, berdasarkan data dari United Nations Education, Science, and Culture Organization (UNESCO) lebih dari 75 persen negara berkembang masih mengimpor kebudayaan termasuk Indonesia.…

Tulisan: Jangan Pandang Siswa Sekadar Anak Kecil, Merekalah Wajah Masa Depan Indonesia

Bandung, Kemendikbud --- Para siswa yang duduk di bangku sekolah bukan hanya sekadar pelajar melainkan wajah masa depan Indonesia. Jangan pandang para siswa hanya sebagai seorang anak kecil semata karena sebenarnya merekalah yang mempunyai masa depan untuk Indonesia. Maka dari itu, ketika melakukan sesuatu hal untuk siswa dampaknya akan terasa pada 10 sampai 20 tahun mendatang dan bukan sekarang.   Demikian disampaikan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Anies Baswedan, pada saat memberikan sambutan dalam acara pembukaan Pameran Tunggal Hanafi dengan judul Biografi Visual "Oksigen Jawa" di Bandung, Jumat, (17/4/2015).   Mendikbud mengatakan, Indonesia akan memiliki bonus demografi dalam 10 sampai…

Tulisan: Kemendikbud Identifikasi Tindak Kecurangan UN 2015 Melalui Temuan Kode Naskah

Jakarta, Kemendikbud--Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mengidentifikasi 30 booklet naskah soal Ujian Nasional (UN) 2015, yang diunggah secara illegal melalui akun google drive, merupakan booklet naskah soal paket UN Sekolah Menengah Atas (SMA) jurusan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), untuk provinsi Nangroe Aceh Darussalam (NAD). Hasil identifikasi berdasarkan temuan kode naskah soal yang diunggah, yaitu U-N-2014/2015. Demikian pernyataan ini mengemuka saat konferensi pers evaluasi hasil UN 2015, di ruang posko UN Kemendikbud, Jakarta, hari ini (17/4).    Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan mengakui booklet soal yang diunggah melalui google drive, digunakan di dua tempat, yaitu NAD, dan Daerah Istimewa…

Tulisan: Mendikbud Ajak Masyarakat Laporkan Kebocoran Naskah UN

Jakarta, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan mengajak masyarakat melaporkan kebocoran naskah UN kepada Kemendikbud, maupun ke pihak kepolisian. Masyarakat diimbau untuk tidak mendiamkan setiap indikasi kecurangan dalam pelaksanaan ujian nasional. “Saya sampaikan kepada semuanya begitu Anda melihat laporan tolong diproses. Jangan hanya dijadikan obrolan. Laporkan ke polisi. Dan semuanya tidak harus lapor ke Kemendikbud. Laporkan ke polisi setempat,” ujar Mendikbud saat jumpa pers di Gedung E Kemendikbud, Jakarta, Jumat (17/04/2015). Mendikbud mengatakan masyarakat tidak perlu takut melapor, karena setiap laporan akan diproses atau ditindaklanjuti oleh kepolisian. Ia menuturkan pihak kepolisian sudah berjanji akan memproses setiap laporan…

Tulisan: Ikuti UN Pendidikan Kesetaraan Paket C Demi Masa Depan

Yogyakarta, Kemendikbud --- Sebagian besar Peserta Ujian Nasional Pendidikan Kesetaraan (UNPK) Program Paket C di Kabupaten Bantul, Yogyakarta, mengikuti ujian di SMPN 1 Sewon, Bantul. Motivasi yang dimiliki peserta UNPK Program Paket C cukup beragam, antara lain untuk mendapatkan ijazah supaya dapat bekerja, mendapatkan ilmu untuk berwirausaha, hingga niat melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Seperti yang dituturkan, Agus, peserta UNPK dari Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Persada. Pemuda lulusan SMP itu sudah mengikuti kegiatan belajar mengajar di PKBM Persada selama tiga tahun. Selama belajar di PKBM itu banyak ilmu yang diterimanya untuk mendukung bidang usahanya sebagai pewarna batik kaos. “Belajar…

Tulisan: Indeks Integritas yang Optimal Memerlukan Mekanisme Tepat dan Dijalankan oleh Semua Pihak

Bali, Kemendikbud --- Indeks integritas dalam pelaksanaan ujian nasional (UN) adalah salah satu upaya revolusi mental yang harus dilakukan di dunia pendidikan, hal ini disampaikan Presiden RI Joko Widodo, disela-sela kunjungannya ke beberapa sekolah saat meninjau pelaksanaan UN di hari kedua. Menanggapi hal tersebut, Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga mengatakan, butuh mekanisme yang tepat dan dijalankan oleh seluruh pihak yang terlibat baik pemerintah pusat, pemerintah daerah, sekolah, dan pihak lainnya agar mendapatkan hasil yang optimal. Sekretaris Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga provinsi Bali, I Wayan Serinah mengatakan, dalam sebuah sistem yang besar untuk menuju satu titik integritas yang baik membutuhkan…