14761 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Perkuliahan dengan Pendekatan Active Learning Bentuk Demokrasi Pendidikan

Jakarta, Kemdikbud --- Ditjen Pendidikan Tinggi (Dikti) Kemdikbud bekerja sama dengan USAID mengadakan pertemuan nasional dan Pameran Keberhasilan Implementasi Perkuliahan dengan Pendekatan Active Learning di 16 Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK). Dalam sambutannya, Dirjen Dikti Djoko Santoso mengatakan perkuliahan dengan pendekatan active learning merupakan salah satu bentuk demokrasi dalam bidang pendidikan. “Sistem pembelajaran sekarang sudah berbeda. Sekarang lebih terlihat keaktfifan siswa dalam mengeksplor sesuatu,” ujarnya saat pertemuan nasional dengan USAID dan para dosen LPTK di Gedung D Kemdikbud, Jakarta, (15/04/2014). Ia juga berpesan kepada para dosen dan rektor perguruan tinggi yang hadir untuk mendidik generasi bangsa yang siap menjadi pemimpin…

Tulisan: Usulan Calon Penerima Penghargaan Energi Tahun 2014

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia akan menetapkan “Penghargaan Energi” bagi Unsur Masyarakat (Perseorangan atau Kelompok), Perusahaan (Nasional/Daerah/Asing), serta Instansi Pemerintah di tingkat Pusat dan Daerah (Provinsi/Kabupaten/Kota) sebagai apresiasi atas jasa besarnya dalam melakukan kegiatan usaha pengembangan, penyediaan, dan pemanfaatan energi dengan prinsip konservasi dan diversifikasi yang menghasilkan produk nyata secara fisik sebagai hasil inovasi dan pengembangan teknologi baru. Maksud pemberian penghargaan ini adalah mewujudkan kesadaran mengelola energi yang berkelanjutan, penggunaan energi baru dan terbarukan setempat, efisien dan hemat energi, serta inovatif dalam pengembangan teknologi keenergian untuk menunjang ketahanan dan kemandirian energi. Usulan calon penerima Penghargaan Energi 2014…

Tulisan: Kualitas Lembar Jawaban UN Tahun Ini Jauh Lebih Baik

Medan, Kemdikbud – Kualitas lembar jawaban ujian nasional (LJUN) tahun ini diakui jauh lebih baik dibandingkan tahun lalu. Bahkan secara kasat mata dapat terlihat bahwa kertas LJUN tahun ini lebih tebal daripada kertas LJUN tahun 2013 lalu. Dengan kualitas kertas yang lebih baik ini, diharapkan proses pemindaian dapat berlangsung dengan cepat dan tanpa kendala berarti. Anggota tim pemindaian Universitas Negeri Medan (Unimed), Ian Azhari mengatakan hal itu saat ditemui di sela-sela proses pemindaian LJUN di Gedung Serba Guna Unimed, Selasa (15/04/2014). Ia menjelaskan, proses pemindaian sebenarnya tidak memerlukan waktu yang lama. Dalam satu detik, mesin pemindai dapat memindai 2 hingga…

Tulisan: Wamendik Tinjau Proses Pemindaian di Universitas Negeri Manado

Minahasa, Kemdikbud ---  Saat melakukan peninjauan ke Manado, Sulawesi Utara, Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan bidang pendidikan, Musliar Kasim, berkunjung ke Universitas Negeri Manado untuk meninjau proses pemindaian lembar jawaban ujian nasional. Wamendik melihat kondisi di ruang pemindaian untuk memastikan apakah proses pemindaian sudah dimulai. Tim pemindai mengatakan bahwa proses pemindaian sudah dimulai sejak hari pertama pelaksanaan UN. "Walaupun target selesai pada tanggal 1 Mei 2014, kita tidak perlu menunggu-nunggu lagi, karena begitu proses pemidaian selesai bisa segera langsung dikirim  secara online ke Puspendik," kata Wamendik, Rabu (16/04/2014). Rektor Universitas Negeri Manado, Philotheus E.A. Tuerah menjelaskan UNIMA memiliki lima mesin…

Tulisan: UN Hari Terakhir, Wamendik Sidak Tiga Sekolah di Sulawesi Utara

Tomohon, Kemdikbud --- Hari terakhir pelaksanaan ujian nasional (UN) tahun 2014, Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan bidang Pendidikan (Wamendik), Musliar Kasim, kunjungi tiga sekolah di Kota Tomohon, Provinsi Sulawesi Utara. Kunjungan pertama ke SMA Lokon ST. Nikolaus. Dalam kunjungan pertama, Wamendik bersama Wakil Gubernur, Djouhari Kansil, pada jam pertama berkesempatan membuka naskah ujian dan menyerahkan naskah tersebut kepada pengawas ujian. "Saya berharap pelaksanaan ujian nasional  dapat berjalan  lancar, dan mari ikuti ujian dengan baik. Karena ujian ini merupakan bagian dari proses pendidikan yang harus dilalui," tutur Musliar saat menyapa para siswa di SMA Lokon ST. Nikolaus, Rabu (16/04/2014). Musliar memberikan…

Tulisan: Ingin Hasil Seleksi Maksimal, LPMP NTB Tambah Kuota Calon IN

Mataram, Kemdikbud --- Kurikulum 2013 akan diterapkan secara bertahap tak terbatas di Tahun Pelajaran 2014/2015. Hingga bulan ke-empat di tahun 2014 ini, proses persiapan implementasi Kurikulum 2013 telah memasuki tahap seleksi calon Instruktur Nasional (IN). Di Provinsi Nusa Tenggara Barat, seleksi calon IN untuk jenjang SD telah memasuki gelombang ke dua.   Disampaikan oleh Kepala Seksi Pemetaan Mutu Sekolah dan Supervisi Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) NTB, Sudiati Prihatiningrum, LPMP NTB menyediakan kuota untuk seleksi calon IN jenjang SD sebesar 405 calon IN. Dari jumlah tersebut, kebutuhan IN yang akan melatih guru sasaran jenjang SD nantinya adalah 324 orang.  …

Tulisan: Pelatihan Instruktur Nasional Kepala Sekolah dan Guru SD di NTB Masuk Gelombang Ke Dua

Mataram, Kemdikbud ---  Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menyelenggarakan seleksi calon instruktur nasional Kurikulum 2013 bagi kepala sekolah dan guru sekolah dasar (SD). Seleksi yang diselenggaran di sejak 1 April 2014 lalu ini, hingga Minggu, (13/04/2014) telah memasuki gelombang ke dua. “Untuk pelatihan calon instruktur nasional gelombang ke dua, kepala sekolah mulai tanggal 11-16 April, sedangkan guru SD kelas 1 dan 4 mulai tanggal 14-20 April,” kata Kepala Seksi Fasilitasi Penjaminan Mutu Pendidikan, LPMP NTB, Sakban, Minggu (13/04/2014). Sakban mengatakan, dalam satu gelombang seleksi mendatangkan 80 calon IN baik untuk kepala sekolah maupun guru. Di…

Tulisan: Kemdikbud Beri Seminggu untuk Kelengkapan Perizinan JIS

Jakarta, Kemdikbud --- Tim investigasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) memberikan waktu seminggu kepada pihak Jakarta International School (JIS), untuk melengkapi administrasi perizinan Taman Kanak-Kanak yang dimiliki. Langkah ini sebagai upaya penyelesaian tindak asusila yang terjadi di salah satu sekolah swasta wilayah Cilandak, Jakarta Selatan tersebut. Ketua tim investigasi Kemdikbud, Lydia Freyani Hawadi, yang juga Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Nonformal dan  Informal (Dirjen PAUDNI), menyampaikan hal tersebut, usai menyelenggarakan konferensi pers di Gedung E  Kemdikbud, Jakarta, kemarin sore (16/04/2014). Lydia mengakui monitoring evaluasi (monev) selalu dilakukan tahunan bagi penyelenggaraan dan pengelolaan sekolah. Hal itu pun dilakukan terhadap JIS.…

Tulisan: Tantangan Bagi Peserta UN Pendidikan Kesetaraan

Labuan Bajo, Kemdikbud --- Pelaksanaan Ujian Nasional Pendidikan Kesetaraan tidak berbeda dengan UN pendidikan formal. Ada 20 varisi soal, lokasi ujian yang diacak, sistem pengawasan silang, termasuk alat komunikasi dan tas harus dikumpulkan guna keamanan. Prosedur Operasi Standar (POS) Penyelenggaraan UN tahun 2013/2014, yang dikeluarkan Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP), menjelaskan arti dari pendidikan kesetaraan adalah pendidikan nonformal yang menyelenggarakan pendidikan setara SMP/MTs, SMA/MA, dan SMK/MAK mencakup Program Paket B/Wustha, Program Paket C, dan Program Paket C Kejuruan. Pendidikan nonformal dilaksanakan secara terstruktur dan berjenjang. Kriteria kelulusan dari satuan pendidikan nonformal juga selayaknya pendidikan formal, bahwa peserta didik dinyatakan lulus…

Tulisan: Selesaikan Kasus JIS, Kemdikbud Turunkan Tim Investigasi

Jakarta, Kemdikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) memanggil pihak pengelola Jakarta International School (JIS), untuk mendapatkan informasi awal mengenai tindakan asusila, terhadap salah satu peserta didik JIS di jenjang Taman Kanak-Kanak. Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini Nonformal dan Informal (PAUDNI), Lydia Freyani Hawadi mengungkapkan adanya Kemdikbud akan membentuk tim investigasi untuk menangani kasus tersebut. Tim investigasi ini, ujarnya, akan menginvestigasi permasalahan dari delapan aspek. Diantaranya proses penyelenggaraan pendidikan, kurikulum, kompetensi lulusan, pendidik dan tenaga pendidik PAUD yang dimiliki, dan evaluasi penilaian. “Kami sudah memberikan agenda agar tim dapat bekerja secepatnya,” ujar Lydia pada jumpa pers usai pertemuan dengan…