14761 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: SMA Luar Biasa Khusus Tuna Rungu Jadi Perhatian Mendikbud di Hari Pertama UN

Jakarta, Kemdikbud --- Inspeksi mendadak (sidak) yang dilakukan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh di hari pertama pelaksanaan ujian nasional (UN) tidak hanya berlangsung di SMA umum, melainkan juga di SMA Luar Biasa B (SMALB B ). Mendikbud mengatakan, ia ingin memastikan juga kelancaran pelaksanaan UN di sekolah inklusi. “Kita ingin memastikan apakah anak-anak kita yang berkebutuhan khusus juga sudah diberikan layanan pendidikan dengan baik,” ujarnya di sela-sela sidak UN di Jakarta, (14/04/2014). Mendikbud dan rombongan mengunjungi SMALB B Pangudi Luhur di Kembangan, Jakarta Barat, yang khusus menerima siswa tuna rungu. Siswa peserta UN di SMALB ini berjumlah 22…

Tulisan: Pelaksanaan UN Tahun Ini di Sumatera Utara Lebih Baik

Medan, Kemdikbud --- Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara, Hendri Siregar menyebut, pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tahun pelajaran 2013/2014 berlangsung lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya. Pendistribusian naskah soal dari percetakan berjalan sesuai dengan yang diharapkan, sehingga jauh sebelum pelaksanaan UN tingkat SMA/sederajat dimulai, pihaknya dapat mengidentifikasi lebih awal jika terjadi kekurangan naskah soal. "Tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Tahun ini lebih bagus. Semua persiapan dilakukan sesuai jadwal," jelas Henri saat melakukan tinjauan ke SMA Negeri 4 Medan, Sumatera Utara, Senin (14/04/2014). Ia menilai, persiapan dan pelaksanaan UN tahun ini yang lebih baik merupakan hasil pengalaman tahun lalu. "Kualitas kertas…

Tulisan: Persiapan UN SMA/SMK/MA di Manggarai Barat NTT Berjalan dengan Baik

Labuan Bajo, Kemdikbud --- Persiapan dan koordinasi pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tahun ini dinilai sangat baik mengingat waktu persiapan yang sudah dimulai sejak beberapa bulan lalu. Demikian pernyataan Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olah Raga kabupaten Manggarai Barat Nusa Tenggara Timur, Marten Magol, saat ditemui di Labuan Bajo (14/04/2014). Marten menjelaskan Naskah UN sudah tiba di Kabupaten sejak minggu lalu dan disimpan dengan ketat di Polres Manggarai Barat . "Saat penerimaan naskah, Dinas memeriksa kelengkapan bahan, sudah lengkap semua," ujarnya. Kemudian Dinas juga telah mengundang semua kepala SMA/SMK pada Jumat (11/04/2014) lalu untuk melakukan koordinasi akhir serta mengambil bahan jika…

Tulisan: Dua Strategi Pendistribusian Naskah UN di Manggarai Barat

Labuan Bajo, Kemdikbud --- Berbagai strategi pengamanan naskah Ujian Nasional (UN) ditempuh guna menjaga keamanan dan kredibilitas pelaksaan UN. Di kabupaten Manggarai Barat Nusa Tenggara Timur, sejak naskah diterima minggu lalu, naskah disinpan di Polsek dengan pengamanan yang ketat sesuai prosedur. Setidaknya ada dua strategi yang dilakukan untuk pendistribusian naskah mengingat sekolah-sekolah di kabupaten ini memiliki jarak tempuh dan medan yang bervariatif, seperti wilayah pantai, pegunungan, atau kepulauan. Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olah Raga kabupaten Manggarai Barat Nusa Tenggara Timur, Marten Magol, saat ditemui di Labuan Bajo (14/04/2014) menerangkan bagi sekolah yang dekat dengan Polres dapat mengambil naskah setiap…

Tulisan: Hari Pertama UN di SMA Negeri 4 Medan Berjalan Lancar

Medan, Kemdikbud -- Sebanyak 394 siswa kelas XII SMA Negeri 4 Medan terdaftar mengikuti pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat sekolah menengah, Senin (14/04/2014). Berdasarkan pantauan kemdikbud.go.id, tidak ada siswa yang datang terlambat ke sekolah untuk mengikuti UN yang akan berlangsung hingga Rabu (16/04/2014). Kepala SMA Negeri 4 Medan, Ramly menjelaskan, siswa telah siap menghadapi UN tahun pelajaran 2013/2014, mengingat persiapan yang intensif sudah dilakukan. "Hari ini sebanyak 392 mengikuti UN, sementara dua siswa lain yang telah terdaftar tidak dapat menempuh UN karena seorang siswa mengikuti pertukaran pelajar selama satu tahun di Amerika Serikat, sedangkan seorang siswa lagi meninggal dunia beberapa…

Tulisan: Mendikbud Sidak Pembagian Soal UN dari Rayon ke Sekolah

Jakarta, Kemdikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh melakukan inspeksi mendadak (sidak) di hari pertama pelaksanaan ujian nasional (UN) 2014. Tempat pertama yang dikunjungi Mendikbud dan rombongan adalah Rayon 08 Jakarta, yaitu SMAN 112 di Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Mendikbud tiba di SMAN 112 pada pukul 05.45 WIB dan langsung menuju ruang panitia tempat pembagian naskah soal UN. Saat itu sedang berlangsung pembagian naskah soal UN kepada pengawas dari sekolah-sekolah yang berada dalam Rayon 08 Jakarta. "Mereka harus mengecek satu persatu kelengkapan naskah soal dan lembar jawaban UN," ujar Mendikbud di Gedung SMAN 112, Jakarta, (14/04/2014). Tumpukan naskah…

Tulisan: Pengambilan Naskah UN di Polsek Ampenan Berjalan Tertib

Mataram, Kemdikbud --- Sejak pukul 5.30 WITA, perwakilan dari delapan SMA/sederajat se kecamatan Ampenan, Mataram, telah mendatangi polsek Ampenan untuk mengambil naskah ujian nasional (UN) hari pertama. Pengambilan soal dilakukan dengan tertib dan terarah. Disampaikan oleh Kepala Seksi Umum Polsek Ampenan, Yustinus, loket pengambilan naskah UN dibuka sejak pukul 05.00 WITA. Naskah tersebut harus sudah keluar dari polsek sebelum pukul 07.00 WITA. "Kita melakukan kerja sama dengan Dikpora, Unram dan sekolah untuk semua proses pengawasan dan pengawalan," kata Yustinus di selah proses pengambilan naskah UN sedang berlangsung di Polsek Ampenan, Senin (14/04/2014) pagi. Semua naskah UN SMA/sederajat telah tiba di…

Tulisan: UN 2014 Ukur Kompetensi Siswa dengan Standar Internasional

Jakarta, Kemdikbud --- Salah satu tujuan dilaksanakannya Ujian Nasional (UN) adalah untuk melakukan pemetaan terhadap kualitas pendidikan. Hasil UN dijadikan sebagai standar nasional dalam mengukur keberhasilan kegiatan belajar mengajar di sekolah. Tahun 2014 ini, soal UN mulai menggunakan standar internasional untuk mengukur kompetensi siswa secara internasional. "Ada beberapa soal yang merujuk dari PISA dan TIMSS. Jadi ada benchmark internasional. Ada multi objek. Kita ingin mengukur kompetensi anak-anak kita dengan standar internasional," jelas Mendikbud Mohammad Nuh di Jakarta, (13/04/2014). PISA (Programme for International Student Assessment) adalah studi internasional tentang prestasi literasi membaca, matematika, dan sains siswa sekolah berusia 15 tahun, yang…

Tulisan: UN Juga Dilaksanakan di Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN) di 16 Negara

Jakarta, Kemdikbud --- Selain diselenggarakan di Indonesia, Ujian Nasional (UN) juga berlangsung di Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN) di 16 negara lain. Pengiriman naskah soal UN pun berjalan dengan baik, dan sudah diterima panitia penyelenggara setempat pada Jumat (11/04/2014) lalu di setiap negara. Kepala Pusat Penilaian Pendidikan (Puspendik) Kemdikbud, Nizam mengatakan, Indonesia memiliki SILN di 16 negara, yaitu di Brunei Darussalam, Malaysia, Singapura, Jepang, Thailand, Myanmar, Filipina, Korea, Pakistan, Syria, Arab Saudi, Mesir, Beograd, Belanda, Turki dan Rusia. Pengiriman naskah soal ke negara-negara tersebut sudah dilakukan sejak seminggu yang lalu, sehingga pada Jumat (11/04/2014) sudah tiba di masing-masing negara. Nizam…

Tulisan: Provinsi Sulawesi Utara Siap Laksanakan UN

Manado, Kemdikbud --- Persiapan ujian nasional (UN) tahun 2014 tingkat SMA/MA/SMK pada H-1 di Provinsi Sulawesi Utara pendistribusian naskah soal dan lembar jawaban sudah sampai di 15 kabupaten/kota pada hari Jumat 11 April 2014. Disimpan terlebih dahulu di kantor polisi sektor (Polsek) masing-masing wilayah kabupaten/kota. "Hari ini kami sudah turun ke lapangan melihat apakah naskah soal dan lembar jawaban ujian nasional sudah cukup atau masih ada kekurangan. Hasil kunjungan lapangan tersebut semuanya sudah tercukupi dan tidak ada kekurangan." ungkap Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Utara, Asseano G Kawatu, saat ditemui dikantornya, Minggu (13/04/2014). Ia mengatakan, sudah melakukan koordinasi dengan dinas…