14761 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Mendikbud Inginkan Narasumber Mampu Memotivasi IN dan GS untuk Buka dan Perluas Wawasan

Jakarta, Kemdikbud -- Tantangan narasumber dalam menyampaikan pemahaman filosofi dan isi Kurikulum 2013 kepada instruktur nasional (IN) memang tidak mudah. Jumlah sekolah yang besar, ditambah cakupan wilayah yang luas, serta adanya disparitas antar daerah yang satu dengan lainnya. Untuk itu, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Mohammad Nuh  meminta kepada narasumber untuk tidak menjadikan tantangan sebagai hambatan.  "Untuk SD-nya saja sebanyak 148 ribu sekolah dan tersebar sangat luas hingga ke tingkat desa, bahkan dusun. Oleh karena itu, tantangan ini justru harus menjadi kesempatan terbaik untuk mengabdi bagi nusa dan bangsa," ujar Mendikbud saat menyampaikan arahan dalam kegiatan "Penyegaran Narasumber Kurikulum 2013…

Tulisan: KKNI Salah Satu Cara Penuhi Kebutuhan Guru Produktif

Kabupaten Sarolangun, Kemdikbud --- Kebutuhan guru produktif di Kabupaten Sarolangun meningkat dengan didirikannya beberapa SMK di daerah tersebut. Guna mengatasi kebutuhan tersebut, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) menyiapkan beberapa cara sebagai upaya pemenuhan kebutuhan.  Direktur Jenderal Pendidikan Menengah, Achmad Jazzidie, mengaku kekurangan guru produktif memang sedang terjadi saat ini. Salah satu upaya yang dilakukan Kemdikbud, kata dia, adalah dengan memanfaatkan Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI).  “Memang diakui, saat ini kita kekurangan guru produktif. Untuk itu, kita berusaha memenuhi itu dengan berbagai cara,” kata Jazzidie, usai melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Sarolangun, Jambi, Senin (10/3/2014).  Jazzidie menjelaskan, KKNI memungkinkan seseorang yang memiliki…

Tulisan: Pemkab Sarolangun Diminta Proaktif Kawal UN dan Impelementasi Kurikulum 2013

Kabupaten Sarolangun, Kemdikbud --- Persiapan pelaksanaan ujian nasional (UN) saat ini dalam tahap penggandaan naskah soal dan lembar jawaban ujian. Setelah penggandaan, tahapan berikutnya adalah distribusi ke lokasi ujian. Untuk itu, koordinasi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan pihak kepolisian perlu diperkuat. Direktur Jenderal Pendidikan Menengah, Achmad Jazzidie, saat melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sarolangun, Jambi, mengajak pemerintah daerah untuk memperkuat persiapan pelaksanaan UN. Tak hanya UN, ia juga menjelaskan beberapa hal terkait implementasi Kurikulum 2013. "Mari kita lakukan tugas sebaik-baiknya, supaya UN dapat berjalan dengan baik. Mudah-mudahan apa yang terjadi tahun lalu tidak terjadi lagi di tahun ini," kata…

Tulisan: Lima Orang Raih Beasiswa S3 dari Pemkab Sarolangun Setiap Tahun

Kabupaten Sarolangun, Kemdikbud --- Pemerintah Kabupaten Sarolangun, Jambi, memiliki perhatian yang besar terhadap dunia pendidikan. Baik untuk pendidikan dasar dan menengah, maupun pendidikan tinggi, pemkab memiliki program khusus untuk meningkatkan kualitas masyarakatnya. "Salah satu program kita yg tidak dilakukan di kabupaten lain adalah program menyekolahkan lima orang untuk S3 setiap tahunnya," demikian diungkapkan Bupati Kabupaten Sarolangun, Cek Endra, saat menerima kunjungan kerja Direktur Jenderal Pendidikan Menengah, Achmad Jazzidie, yang mewakili Mendikbud Mohammad Nuh, ke Kabupaten Sarolangun, Senin (10/3/2014). Selain beasiswa pendidikan S3, Pemkab Sarolangun juga menyediakan 20 beasiswa pendidikan S2 setiap tahun. Program-program ini, kata Endra, sekarang diadopsi oleh Pemprov…

Tulisan: Bukan Diskriminasi, Persyaratan SNMPTN untuk Menjamin Keberhasilan Siswa dalam Menempuh Program Studi Pilihannya

Jakarta, Kemdikbud --- Panitia Nasional Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2014 melakukan klarifikasi terhadap adanya penilaian diskriminatif dalam persyaratan pendaftaran SNMPTN 2014. Melalui surat elektronik yang dikirimkan ke Pusat Informasi dan Humas (PIH) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Humas SNMPTN, Bambang Hermanto menjelaskan, penetapan syarat  lebih dimaksudkan sebagai upaya untuk menjamin keberhasilan siswa dalam menempuh pendidikan pada program studi yang diminatinya. Dalam surat elektronik tersebut Bambang menulis, sehubungan dengan pandangan sejumlah pihak yang menilai bahwa SNMPTN 2014 diskriminatif, khususnya bagi penyandang disabilitas, Panitia Nasional SNMPTN 2014 menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya atas tanggapan, kritik , koreksi dan harapan yang disampaikan.…

Tulisan: Mendikbud: Masyarakat Berpendapat, Bentuk Perhatian terhadap Kurikulum 2013

Jakarta, Kemdikbud -- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Mohammad Nuh menilai, berbagai komentar maupun pendapat masyarakat tentang pelaksanaan Kurikulum 2013 berarti menunjukkan perhatian dan rasa memiliki terhadap kurikulum itu sendiri. Setidaknya ada sembilan pendapat negatif berkembang di masyarakat yang berhasil dihimpun Kemdikbud dari berbagai media massa maupun berkomunikasi langsung dengan kelompok-kelompok tertentu. Salah satu komentar tersebut adalah bahwa Kurikulum 2013 tidak didahului dengan riset yang mendalam dan terkesan tergesa-gesa. Mendikbud mengatakan, riset dilakukan untuk mengetahui apa, mengapa, dan bagaimana tentang objek tertentu. Namun, jika objek tersebut sudah diketahui dan jelas persoalannya, apakah masih perlu dilakukan riset? Ia mengibaratkan, jika seseorang…

Tulisan: Mendikbud: Tidak Benar Ada Diskriminasi dalam SNMPTN

Jakarta, Kemdikbud -- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Mohammad Nuh kembali menegaskan, tidak ada diskriminasi terhadap penyandang disabilitas untuk memasuki jenjang pendidikan tinggi. Hanya saja, ada sejumlah jurusan dan program studi yang membutuhkan kemampuan seseorang untuk mengenali warna dan melakukan kegiatan tertentu. "Misalnya saja untuk jurusan teknik elektro. Dia nggak boleh buta warna. Ini bukan berarti diskriminasi. Bisa dibayangkan, kalau dia buta warna, dia tidak bisa membedakan warna-warna tertentu. Padahal kalau dia belajar resistor, dibedakan dengan kode warna. Kalau dia tidak bisa mengenali warna, justru membahayakan," jelas Mendikbud usai membuka kegiatan "Penyegaran Narasumber Implementasi Kurikulum 2013 Jenjang SD", Senin (10/3/14),…

Tulisan: Kemdikbud Selenggarakan Penyegaran Narasumber Kurikulum 2013 Regional Pertama

Jakarta, Kemdikbud -- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melalui Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Kebudayaan, Penjaminan Mutu Pendidikan (BSDMPK-PMP) menyelenggarakan kegiatan "Penyegaran Narasumber Implementasi Kurikulum 2013 Jenjang SD" di Jakarta, Senin (10/3/14). Kegiatan ini menjadi rangkaian pertama program pelatihan guru terkait pelaksanaan Kurikulum 2013 pada tahun pelajaran 2014/2015. Kepala BPSDMPK-PMP, Syawal Gultom mengatakan, penyegaran narasumber dilakukan di tiga regional berbeda, yaitu di Jakarta, Surabaya, dan Makassar. Pada pelaksanaan kali ini penyegaran dikhususkan bagi narasumber yang akan melatih Instruktur Nasional (IN) untuk kelas 1 dan 4 SD yang berjumlah 171 orang. Sementara di Surabaya akan diikuti oleh 132 narasumber,…

Tulisan: Tidak Ada Diskriminasi dalam Pendaftaran SNMPTN

Jakarta, Kemdikbud --- Perkembangan pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) sampai dengan Jumat, 7 Maret 2014, terdapat 18.001 sekolah yang masuk dan mengisi Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS), dengan jumlah 1,4 juta siswa yang dimasukkan dalam data PDSS. Pendaftaran SNMPTN akan berakhir pada 31 Maret 2014. Meski sekolah sudah mengisi PDSS, siswa tidak serta merta terdaftar sebagai peserta SNMPTN. Mereka harus mendaftarkan diri sendiri secara online sesuai dengan data yang dimasukkan sekolah ke PDSS. “Sampai dengan kemarin Minggu, 9 Maret 2014, jumlah siswa yang mendaftar sekitar 230 ribu siswa, dan 27 ribu siswa diantaranya mengajukan program beasiswa…