12716 hasil pencarian untuk "Pendidikan".
Jakarta, Kemendikbudristek — Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) RI menggelar telekonferensi bersama 4 narasumber dari berbagai daerah. Dalam kesempatan tersebut, keempat narasumber memberikan penjelasan bagaimana pemanfaatan Awan Penggerak bagi pendidikan di daerah masing-masing. Mereka adalah Sumbo S. Sundoy, Barbalina Aifufu, Yohanes Fandy Putra Wiliam Wowor, dan Nuvis Malodiana; yang melakukan telekonferensi dengan Dirjen GTK, Nunuk Suryani di sela-sela Perilisan Awan Penggerak di Gedung A, Kemendikbudristek RI Senayan, Jakarta, Kamis (14/3).
Perwakilan guru dari SMPN Abun Kabupaten Tambrauw, Papua Barat Daya, Sumbo S Sundoy menceritakan latar belakang keinginan menggunakan Awan…
Jakarta, Kemendikbudristek – Rapat Koordinasi (Rakor) Perpustakaan Di Lingkungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) tahun 2024 telah sukses diselenggarakan oleh Kemendikbudristek melalui Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat (BKHM) yang berlangsung di Jakarta, pada Senin (25/3) dan menghasilkan 16 butir rekomendasi.
Rakor Perpustakaan Di Lingkungan Kemendikbudristek tahun 2024 diikuti oleh perwakilan dari Unit Pelaksana Teknis (UPT) dan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di lingkungan Kemendikbudristek dengan total 200 peserta, dengan rincian perwakilan Perpustakaan Khusus sebanyak 89 peserta, dan Perpustakaan PTN sebanyak 111 peserta.
Pelaksana harian (Plh.) Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat (BKHM), Anang Ristanto, menyampaikan apresiasinya…
Jakarta, 26 Maret 2024 — Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan Rapat Koordinasi Perpustakaan di Lingkungan Kemendikbudristek tahun 2024 sebagai forum akbar bagi para pemangku kepentingan terkait di Grand Sahid Jaya, Jakarta, pada Senin (25/3).
“Perpustakaan memiliki peran penting dan strategis bagi kita dalam mencari informasi yang valid dan kiwari. Selain itu, membantu kita untuk memperbarui dan memperbaiki ilmu, pengetahuan, dan keterampilan dari waktu ke waktu,” demikian disampaikan Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek, Suharti, dalam sambutannya ketika membuka acara.
Sebagai upaya penguatan dan peningkatan tata kelola perpustakaan, Kemendikbudristek telah menjalin sejumlah kerja sama dengan Perpustakaan Nasional (Perpusnas). Adapun…
Jakarta, Kemendikbudristek — Dalam rangka penguatan tata kelola perpustakaan di bawah binaannya, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan Rapat Koordinasi Perpustakaan di Lingkungan Kemendikbudristek Tahun 2024 di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta (25/3).
Dalam kegiatan ini berlangsung diskusi panel yang menghadirkan tiga narasumber yaitu Direktur Standardisasi dan Akreditasi, Perpustakaan Nasional, Supriyanto; Kepala Pusat Pembinaan Pustakawan Perpustakaan Nasional, Opong Sumiati; serta Direktur Deposit dan Pengembangan Koleksi Perpustakaan, Perpustakaan Nasional, Emyati Tangke Lembang.
Supriyanto dalam sesi Akreditasi Perpustakaan Khusus dan Perguruan Tinggi di Lingkungan Kemendikbudristek menjelaskan mengenai Standar Nasional Perpustakaan (SNP) untuk dapat mempercepat akreditasi perpustakaan.
Terkait…
Ishikawa, Kemendikbudristek — Delegasi Perwakilan Indonesia di Tokyo lakukan kunjungan resmi ke Perfektur Ishikawa pada 22 s.d 24 Maret 2024. Salah satu agenda dalam kunjungan tersebut yakni bertandang ke Kanazawa University yakni sebuah universitas yang menjadi tujuan mahasiswa asal Indonesia melanjutkan studi. Dalam kunjungan di hari pertama, Duta Besar (Dubes) Republik Indonesia untuk Jepang Merangkap Federasi Mikronesia, Heri Akhmadi, melakukan pertemuan dengan pimpinan Kanazawa University, yaitu Wada Takahashi selaku Rektor Kanazawa University. Turut hadir mendampingi, Wakil Rektor Bidang Kerjasama Internasional, Shimura Megumi, serta Hayashi Yoshihito. Pada kunjungan tersebut, Dubes Heri Akhmadi didampingi oleh Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud), Amzul Rifin;…
Kairo, Kemendikbudristek — Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) berkomitmen melanjutkan kerja sama dengan A-Azhar University Kairo. Hal tersebut diwujudkan dengan kunjungan delegasi Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) KBRI Kairo ke Al-Azhar University Kairo pada Rabu, (20/3). Dalam kunjungan tersebut, Atdikbud KBRI Kairo, Abdul Muta'ali, diterima oleh Penasehat Grand Syeikh Al Azhar, Dekan Fakultas Sains Islam, yang juga menjabat sebagai Direktur Pusat Pengembangan Pembelajaran Mahasiswa Asing, Nahla ElSaedy. Lewat pertemuan tersebut, Abdul Muta'ali selain memperkenalkan diri sebagai Atdikbud Kairo yang baru, juga memanfaatkan forum tersebut untuk melakukan koordinasi dan penguatan kerja sama dengan lembaga terkait, khususnya Al-Azhar sebagai mitra…
Canberra, Kemendikbudristek – Harmony Day merupakan acara tahunan yang diselenggarakan di sekolah-sekolah di Australia. Harmony day adalah hari untuk merayakan keragaman budaya yang dimiliki oleh masyarakat Australia. Perayaan Harmony Day di sekolah bertujuan untuk mengenalkan kepada siswa mengenai keragaman budaya dari berbagai negara dan mengajarkan mereka mengenai hidup harmoni dalam keragaman.
Dalam perayaan Harmony Day di Hughes Primary School pada Jumat (22/03), kantor Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) KBRI Canberra turut berpartisipasi mengenalkan kebudayaan Indonesia lewat pembukaan stan yang berisi kuliner, pakaian adat, angklung, dan topeng kayu khas Indonesia.
Melalui stan Indonesia para siswa dikenalkan dengan kue bolu…
Jakarta, 22 Maret 2024 — Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) meluncurkan modul pelatihan berjenjang tentang pendidikan inklusif untuk seluruh guru di Indonesia yang dapat diakses melalui Platform Merdeka Mengajar (PMM), Kamis (21/3). Peluncuran ini dihadiri oleh Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah (Dirjen PAUD Dikdasmen), Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK), perwakilan Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM), Ketua Komisi Nasional Disabilitas, Ketua dan Pengurus Dharma Wanita Persatuan Kemendikbudristek, perwakilan guru, dan komunitas pendidikan yang peduli terhadap isu layanan dan akses pendidikan inklusif. Dirjen GTK, Nunuk Suryani, mengatakan…
Jakarta, 21 Maret 2024 — Dalam rangka meningkatkan kompetensi guru untuk memenuhi hak setiap murid mendapat layanan pendidikan yang inklusif dan setara, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) meluncurkan program pelatihan berjenjang tentang Pendidikan Inklusif pada Kamis (21/3). Pelatihan berjenjang ini diluncurkan dalam bentuk modul tingkat dasar yang dapat dipelajari secara mandiri oleh guru, kepala sekolah, dan pengawas sekolah/penilik di seluruh Indonesia melalui Platform Merdeka Mengajar (PMM). Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah, Iwan Syahril, dalam sambutannya mengatakan bahwa program pendidikan dan pelatihan (diklat) berjenjang bagi guru terkait pendidikan inklusif ini, merupakan salah satu…
Jakarta, Kemendikbudristek - Pelaksanaan penugasan mahasiswa program Kampus Mengajar Angkatan VII telah memasuki minggu keempat. Sebanyak 32.000 lebih mahasiswa yang bertugas di lebih dari 7.000 sekolah penugasan tengah melakukan berbagai rangkaian penugasan, mulai dari observasi hingga penyusunan Rencana Aksi Kolaborasi (RAK), berisikan rancangan program yang akan diimplementasikan oleh mahasiswa selama penugasan dengan berkolaborasi bersama guru dan tenaga pendidik di sekolah penugasan. Untuk terus mendorong mahasiswa agar mampu menyusun program yang kreatif dan inovatif di sekolah penugasan, khususnya pada pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran, tim program Kampus Mengajar telah selesai menyelenggarakan rangkaian coaching clinic secara daring pada 23 Februari 2024 dengan…