14761 hasil pencarian untuk "".
Mendikbud saat meninjau SMP N 1 Namantran, Karo, Sumatera Utara, yang terkena dampak erupsi Gunung Sinabung, (31/1/2014).
Surakarta, Kemdikbud --- Menyongsong 100 tahun kemerdekaan Indonesia pada 2045, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) bergerak di seluruh lini untuk mewujudkan generasi emas. Berbagai program pendidikan dilakukan mulai dari pendidikan anak usia dini hingga pendidikan tinggi. Di antara jenjang pendidikan, angka partisipasi kasar (APK) pendidikan tinggi masih berada di bawah APK jenjang pendidikan lainnya. Tahun 2004, APK perguruan tinggi masih berada di level 14 persen. "Artinya, ada 86 persen anak usia 19-23 tahun yang belum sempat kuliah," demikian diungkapkan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Mohammad Nuh, usai menjadi pembicara kunci pada Forum Rektor Indonesia, di Taman Budaya Surakarta, Surakarta, Jawa Tengah, Rabu…
Karo, Kemdikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh mengunjungi para pengungsi erupsi Gunung Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatera Utara. Mendikbud juga memberikan bantuan berupa 5.825 paket bantuan pendidikan untuk siswa SD, SMP, SMA dan SMK. Paket bantuan yang diberikan Mendikbud tersebut berisi tas dan alat tulis. Sebanyak 4.825 paket diberikan untuk SD dan SMP, dan 1.000 paket diberikan untuk SMA dan SMK. Selain itu Mendikbud juga menyerahkan beasiswa kepada siswa SD, SMP, SMA dan SMK, dan mahasiswa. Total bantuan yang diberikan mencapai Rp11 miliar. "Dana ini berasal dari luar dana pembangunan sarana dan prasarana, dan telah disiapkan tersendiri,"…
Jakarta, Kemdikbud --- Berdirinya Galeri Nasional Indonesia (GNI) merupakan salah satu upaya pembangunan Wisma Seni Nasional atau Pusat pengembangan Kebudayaan Nasional yang telah di rintis sejak tahun 1960-an. Melalui prakarsa Dirjen Kebudayaan pada waktu itu, Edi Sedyawati, di perjuangkan pendirian GNI pada tahun 1995. Pada tahun 1998 pendirian GNI telah disetujui melalui surat persetujuan Menko Pengawasan Pembangunan dan pendayagunaan Aparatur Negara No.34/MK/WASPAN/1998, kemudian ditetapkan melalui Kepmendikbud No.099a/0/1998 dan diresmikan operasional pada tanggal 8 Mei 1999 oleh Mendikbud, Yuwono Sudharsono. Berdasarkan Permendikbud No. 72 Tahun 2012, GNI merupakan unit pelaksana teknis di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang berada di bawah…
Jakarta, Kemdikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) bertekad mewujudkan Kemdikbud sebagai wilayah bebas dari korupsi. Komitmen tersebut diwujudkan melalui upaya pencegahan tindak pidana korupsi melalui kegiatan Sosialisasi Program Pengendalian Gratifikasi di semua lingkungan Kemdikbud hingga 33 provinsi. Sekretaris Inspektorat Jenderal (Sesitjen) Kemdikbud, Hindun Basri Purba, mengatakan, Kemdikbud akan menjalankan Workshop Pengendalian Gratifikasi di 33 provinsi. Berdasarkan data yang dihimpunnya hingga tadi malam, jumlah pejabat perbendaharaan di lingkungan Kemdikbud yang terdapat di seluruh daerah mencapai 2.412 orang. Hindun merinci, jumlah tersebut terdiri dari 292 Kuasa Pengguna Anggaran (KPA), 714 Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), 313 Penandatangan Surat Perintah Membayar (SPM), 306…
Surakarta, Kemdikbud – Salah satu hal yang berubah dalam Kurikulum 2013 adalah pola penilaian rapor siswa yang tidak lagi menggunakan angka, melainkan melalui penilaian otentik dalam bentuk deskriptif. Pola penilaian semacam ini diyakini dapat menilai secara utuh seluruh kompetensi siswa yang meliputi aspek pengetahuan, sikap, dan keterampilan. Kepala SD Negeri Kleco I No. 7, Surakarta, Jawa Tengah, Gitono mengungkapkan, pola penilaian baru tersebut telah diterapkan di sekolahnya untuk siswa kelas 1 dan 4. SD Negeri Kleco I No. 7 merupakan sekolah sasaran implementasi Kurikulum 2013 tahun pelajaran 2013/2014 yang lalu. Gitono mengungkapkan, meski guru harus bekerja lebih untuk penilaian siswa…
Jakarta, Kemdikbud --- Rencana aksi anti korupsi yang dilakukan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) merupakan upaya preventif terhadap tindak pidana korupsi. Rencana aksi tersebut salah satunya berupa transparansi dan akuntabilitas pengadaan barang dan jasa. Karena itulah Inspektorat Jenderal (Itjen) Kemdikbud menyelenggarakan Sosialisasi Program Pengendalian Gratifikasi. Inspektur Jenderal (Irjen) Kemdikbud, Haryono Umar, mengatakan, dalam sepuluh tahun terakhir penanganan tindak pidana korupsi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), kasus korupsi terbanyak ada dalam kegiatan pengadaan barang dan jasa. Faktor pemicunya antara lain masih banyak penyelenggara negara atau pejabat publik yang tidak paham mengenai proses pengadaan barang dan jasa. Selain itu juga semakin meningkatnya…
Surakarta, Kemdikbud --- Lebih dari 800 rektor perguruan tinggi hadir dan berpartisipasi dalam forum rektor Indonesia yang diselenggarakan di Surakarta, Jawa Tengah, 29-31 Januari 2014. Acara yang dibuka oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo ini, mengusung tema "Kedaulatan Rakyat dalam Perencanaan Pembangunan Nasional pada Era Asia". Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh, hadir dan menjadi pembicara kunci dalam acara tahunan para rektor tersebut. Dalam sambutannya, Mendikbud menyampaikan visi perguruan tinggi dalam pembangunan bangsa. Yaitu, menggeser spektrum keluaran perguruan tinggi yang negatif ke spektrum yang lebih positif. "Para pemimpin negeri ini adalah hasil perguruan tinggi, tapi para koruptor pun adalah lulusan…
Surakarta, Kemdikbud --- Sumber pengetahuan tidak selalu berasal dari buku. Ruang kelaspun bisa menjadi sumber belajar bagi siswa. Terutama jika karya para siswa yang dirangkum dalam portofolio dipajang dalam ruang kelas, sehingga bisa dinikmati oleh seisi kelas. "Portofolio ini akan menjadi sumber pengetahuan bagi anak-anak," kata Kepala Sekolah SDN Kleco I No. 7, Gitono, di ruang kerjanya, Rabu (29/01/2014). Gitono mengatakan, salah satu tujuan dari menjadikan portofolio sebagai sumber belajar adalah agar proses pembelajaran lebih efektif dan menyenangkan. Anak-anak dapat mengekspresikan kompetensi mereka melalui sebuah karya. Untuk karya kelompok, karya tersebut memupuk sikap saling bekerja sama para siswa. Dan sebagai…
Surakarta, Kemdikbud – Pola pembelajaran Kurikulum 2013 yang diterapkan pada siswa kelas 1 SD di sejumlah sekolah sasaran pada tahun pelajaran 2013/2014 mampu menciptakan suasana kelas lebih ceria. Siswa lebih banyak tertawa dan percaya diri saat menjawab pertanyaan guru, meski jawaban tersebut merupakan jawaban spontan anak-anak. “Siswa kelas 1 juga sekarang tidak rewel karena proses pembelajarannya hampir sama dengan di TK, yaitu belajar sambil bermain. Tidak seperti pada kurikulum sebelumnya yang terbebani dengan materi pelajaran yang berat,” ujar Nursalam, Kepala SD Muhammadiyah Program Khusus, Kottabarat, Surakarta, Jawa Tengah saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (29/1/2014). Ia menuturkan, proses pembelajaran pada…