14761 hasil pencarian untuk "".
Jakarta---Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh menyerahkan laporan hasil pemeriksaan Inspektorat Jendral Kemdikbud terkait kegiatan pada Direktorat Jenderal Kebudayaan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). "Kami sampaikan ke KPK untuk dipelajari," katanya usai memberikan laporan langsung kepada Ketua KPK, Abraham Samad, di Gedung KPK, Jakarta Rabu (29/5) malam. Menurut Mendikbud, selain menerima laporan hasil pemeriksaan Inspektorat Jenderal Kemdikbud, ia juga meminta klarifikasi kepada Pelaksana Tugas Direktorat Jenderal Kebudayaan. "Ada dua laporan, dari Inspektorat maupun klarifikasi Dirjen Kebudayaan. Semua itu kami sampaikan untuk dipelajari oleh KPK," kata M. Nuh. Mendikbud menyampaikan, pihaknya tidak mempunyai kewenangan untuk menentukan terjadi penyimpangan atau tidak.…
Salatiga --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan menyampaikan, pelatihan untuk instruktur nasional kurikulum 2013 akan dilakukan pada minggu ke-2 Juni hingga awal Juli. Instruktur nasional tersebut setelah dilatih selama satu minggu akan melatih guru inti. “Mulai 10 Juni kita sudah mulai pelatihan instruktur nasional. Kenapa lakukan di waktu tersebut? Karena prei (libur),” kata Mendikbud usai menjadi keynote speaker pada seminar "Establishing Peace Cultire Through Peace Education In Indonesia, di Universitas Kristen Satya Wacana, Salatiga, Jawa Tengah, Rabu (29/5). Pelatihan terhadap guru-guru pelaksana kurikulum 2013 akan dilakukan secara bertahap. Guru inti yang telah dilatih oleh instruktur nasional selama satu minggu, nantinya akan…
Jakarta - Museum berperan strategis dalam memperkenalkan kebudayaan, khususnya budaya materi, kepada masyarakat agar dapat memahami dinamika dan keanekaragaman budaya. Oleh karena itu, besar sekali keinginan untuk lebih maju dan mengembangkan fungsi museum sehingga dapat meningkatkan kebanggaan terhadap Bangsa Indonesia. Ada beberapa catatan penting disampaikan oleh Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (1993-1998), Wardiman Djojonegoro, pada acara Ceramah Ilmiah “Sejarah Pengembangan Museum Nasional” di Jakarta (29/05). Wardiman memaparkan visi dan misi sebuah museum, berdasarkan Dewan Internasional Museum, bahwa museum memelihara, menginterpretasi, dan promosi aspek-aspek warisan alam dan budaya dari kemanusiaan. Museum melakukan koleksi dan memilikinya untuk kepentingan dan pengembangan masyarakat. Museum…
Jakarta - Beberapa daya tarik Museum Nasional, diantaranya adalah terletak di jantung kota Jakarta dan komponen koleksinya merupakan karya masterpiece yang sering dipamerkan di luar negeri. Karenanya, banyak hal yang perlu diperhatikan oleh pengelola museum sebagaimana yang dipaparkan Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (1993-1998), Wardiman Djojonegoro, pada acara Ceramah Ilmiah “Sejarah Pengembangan Museum Nasional” di Jakarta (29/05). Salah satu bagian penting yang harus diperhatikan oleh para pengelola museum adalah pengelolaan pengunjung museum. Selain terus mempertahankan kehadiran pengunjung tetapi pengelola museum juga harus dapat memaksimalkan nilai kunjungannya. Menurut ahli experiential marketing, Smith, pengunjung museum pun menginginkan hal-hal yang sesuai dengan keinginan…
Jakarta - Perjalanan panjang mengiringi eksistensi Museum Nasional, diawali dengan berdirinya Bataviaasch Genootschap van Kunsten en Wetenschappen oleh Pemerintah Belanda pada 24 April 1778. Lembaga independen ini bertujuan untuk memajukan penelitian bidang seni dan ilmu pengetahuan khususnya bidang ilmu biologi, fisika, arkeologi, kesusastraan, etnologi dan sejarah, serta menerbitkan hasil-hasil penelitian. Kini, 235 tahun sudah usia Museum Nasional menorehkan sejarah pengembangan yang sangat panjang dan menyimpan banyak sekali kenangan. Salah satu kenangan terindah ketika dilaksanakannya pengembangan Museum Nasional diawali dengan pembuatanmaster plan tahun 1996. Sejak diresmikannya Gedung B (Gedung Arca) oleh Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono pada 2007, dengan perlahan tapi…
Jakarta -- Pengetahuan akan gejala, dan penyebab dari penyakit diabetes mellitus (DM) masih menjadi ranah yang awam, terutama bagi penderita. Umumnya, para penderita DM tidak mengalami gejala tertentu yang mengindikasikan penyakit DM. Adapun keluhan yang kebanyakan terjadi adalah adanya kuantitas konsumsi nasi yang berlebih, rasa haus yang pun berlebih, dan urin yang keruh. Bahkan, kecenderungan yang ada, penderita baru divonis mengidap DM, setelah mengalami komplikasi keluhan, yang merujuk pada penyakit DM stadium akut. Adapun contoh komplikasi keluhan adalah gangguan penglihatan (retinopati), gangguan pada saraf (neuropati) yang ditandai dengan kram, dan kebas, hingga mengalami gagal ginjal. Sehingga, penelitian yang mendalam untuk…
Jakarta -- Komisi Nasional Indonesia untuk Unesco (KNIU) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) bekerjasama dengan L’Oreal ajak seluruh perempuan peneliti muda, berpartisipasi dalam kompetisi For Woman In Science National (FWISN). Ajakan tersebut dilakukan dengan konferensi video bersama dengan para perwakilan dari 10 perguruan tinggi negeri (PTN) di Indonesia, Rabu (29/5). Kesepuluh PTN itu adalah Universitas Jenderal Sudiman, Universitas Mataram, Universitas Sriwijaya, Universitas Andalas, Universitas Lambung Mangkurat, Universitas Udayana. Selain itu, terdapat Universitas Brawijaya (Malang), Universitas Sam Ratulangi, Universitas Airlangga, Institut Teknologi Sepuluh November, Universitas Tanjungpura. Sebanyak enam narasumber menghadiri video konferensi, yang bertempat di Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Kemdikbud, Jakarta.…
Salatiga --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh, meletakkan batu pertama pembangunan Fakultas Teknologi Informasi Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW), Salatiga, Jawa Tengah, Rabu, (29/5). Kampus yang akan dibangun di atas lahan seluas 12 hektar ini merupakan kampus ketiga UKSW. Dalam sambutannya Mendikbud menyampaikan apresiasi kepada UKSW yang telah merintis dan membangun UKSW. Menurutnya, UKSW tidak hanya dibangun untuk masyarakat Salatiga saja, tapi untuk anak-anak di seluruh Indonesia. “Apa yang dirintis, dibangun oleh UKSW ini bukan untuk Salatiga saja, tapi untuk anak-anak kita di seluruh indonesia. Oleh karena itu kami sampaikan penghargaan dan terima kasih,” katanya. Masih dalam kesempatan yang…
Palembang --- Dengan disetujuinya Kurikulum 2013 berikut anggarannya oleh mayoritas fraksi di Komisi X DPR dalam Rapat Kerja Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) dengan Komisi X DPR pada Senin (27/5), maka secara politik kontroversi tentang Kurikulum 2013 sudah berakhir. "Dengan demikian, maka penerapan Kurikulum 2013 akan tetap dilakukan mulai tahun pelajaran baru, Juli 2013", ujar Kepala Pusat Informasi dan Humas Kemdikbud, Ibnu Hamad, saat membuka dialog pendidikan dengan tema Kurikulum 2013: Menyiapkan Generasi Emas Indonesia, pada Selasa (29/5), di Palembang. Menurut Ibnu Hamad, Kurikulum 2013 akan diterapkan secara bertahap dan terbatas, yakni pada kelas I dan kelas IV SD, kelas…
Jakarta --- Dua duta museum Provinsi DKI Jakarta tahun 2012, Maulana dan Olivia Sandra, mengemukakan strategi komunikasi untuk menarik masyarakat berkunjung ke museum. Konsep strategi ini mereka dapatkan setelah hasil kuisioner yang mereka sebarkan di jejaring sosial twitter mendapatkan respon dari pengikut (followers)nya. "Selama lima bulan menjadi duta museum, salah satu yang kita lakukan adalah melakukan kuisioner kecil-kecilan di twitter," kata Olivia saat menjadi narasumber dalam seminar "Museum dan Generasi Muda" yang diselenggarakan oleh Ditjen Kebudayaan Kemdikbud, di Museum Nasional, Selasa (28/05). Strategi pertama, disampaikan oleh Maulana, yaitu manajemen hubungan dengan pengunjung. Hubungan tersebut dapat berupa kartu keanggotaan yang berisi…