14487 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Pendidikan Menengah Universal, Rintisan Wajib Belajar 12 Tahun

Jakarta --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh mengatakan, program Pendidikan Menengah Universal (PMU) merupakan rintisan wajib belajar 12 tahun. Disebut rintisan karena hingga saat ini, wajib belajar 12 tahun belum menjadi amanat undang-undang seperti halnya pendidikan dasar 9 tahun. "Meski belum diwajibkan, kami berinisiatif untuk memulainya," kata Mendikbud di kantor Kemdikbud, Kamis (16/08) siang. Pemerintah pun segera menyiapkan rancangan untuk amandemen Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional (sisdiknas). "Amandemen tersebut untuk melandasi perubahan wajib belajar 9 tahun menjadi wajib belajar 12 tahun," kata Menteri Nuh. PMU dijadikan agenda pembahasan utama dalam rencana kerja pemerintah setelah disinggung Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada…

Tulisan: Insan Dikbud Diajak Tingkatkan Kualitas Pendidikan

Jakarta --- Momentum memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia ke-67 yang diselenggarakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan diwarnai dengan penyerahan penghargaan Satyalencana Karya Satya kepada 171 pegawai Kemdikbud. atas jasa jasanya dalam memberikan darma baktinya yang besar terhadap negara dan bangsa Indonesia secara terus-menerus sehingga dapat dijadikan teladan bagi orang lain. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Mohammad Nuh atas nama Pemerintah Republik Indonesia berkenan menyematkan satya lencana tersebut dalam upacara yang digelar di halaman kantor Kemdikbud. Penghargaan ini diberikan kepada pegawai dengan masa kerja 10, 20, dan 30 tahun. Dalam sambutannya, Mendikbud mengajak segenap pegawai Kemdikbud dan seluruh insan pendidikan untuk bergerak…

Tulisan: Alokasi Anggaran Pendidikan 2013 Rp 331,8 Triliun

Jakarta -- Pemerintah mengalokasikan anggaran pendidikan pada 2013 sebanyak Rp 331,8 triliun.  Alokasi anggaran tersebut naik sebanyak 6,7 persen dibandingkan alokasi tahun ini sebanyak Rp310,8 triliun. Sebelumnya  pada 2011, anggaran pendidikan mencapai Rp266,9 triliun. Hal tersebut disampaikan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono saat menyampaikan pidato dalam pengantar keterangan pemerintah atas Rancangan Undang-Undang tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2013 dan nota keuangannya pada Rapat Paripurna Pembukaan Masa Persidangan I DPR Tahun Sidang 2012-2013, di Ruang Rapat Paripurna I MPR/DPR/DPD, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (16/08/2012). Dari alokasi anggaran pendidikan  tersebut  Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) mendapatkan alokasi anggaran sebanyak Rp 66 triliun.…

Tulisan: Peringatan HUT RI di Kemdikbud Berlangsung Hikmat

Jakarta --- Dalam suasana puasa, pelaksanaan upacara Peringatan  HUT ke-67 Kemerdekaan Republik Indonesia di  Halaman Kantor Kementerian dan Kebudayaan tetap berlangsung penuh semangat dan berjalan hikmat. Sekitar 1.000 pegawai dari pejabat eselon I, II, III, IV  dan staf mengikuti dengan saksama rangkaian upacara dengan pembina upacara Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh. Upacara yang dihadiri mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Wardiman Djojonegoro itu, diawali dengan pengibaran bendera merah putih, , dilanjutkan mengheningkan cipta, pembacaan naskah Pancasila dan Pembukaan UUD 1945, Penyematan Satyalencana Karya Satya , dan ditutup dengan pembacaan doa. Dalam sambutannya, Menteri Nuh mengatakan  peringatan  kemerdekaan  tahun  ini,  memiliki …

Tulisan: 171 PNS Kemdikbud Terima Satyalencana Karya Satya

Jakarta --- Sejak pukul 06.30 WIB, sebanyak 171  pegawai negeri sipil di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, penerima penghargaan Satyalencana Karya Satya sudah bersiap di tempat  upacara Peringatan HUT ke-67 Republik Indonesia. Dengan mengenakan setelan jas berdasi dan pakaian kebaya bagi wanita itu, mereka duduk di podium dengan sabar menanti penyematan penghargaan yang langsung disemakan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh, di Halaman Kantor Kemdikbud, Jumat, 17 Agustus 2012. Ketika upacara tengah berlangsung tepatnya pukul 07.25, pembawa acara memanggil penerima penghargaan satu persatu. Mereka lalu  beranjak dari tempat duduknya berjalan  tegap langkahnya menuju halaman upacara berbaris dua sap siap menerima…

Tulisan: Presiden Berkomitmen Tingkatkan Anggaran Pendidikan

Jakarta -- Presiden Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono menyatakan komitmennya untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. "Anggaran pendidikan akan terus ditingkatkan agar reformasi terwujud," kata Presiden ketika menyampaikan Pidato Kenegaraan pada HUT ke-67 Proklamasi Kemerdekaan RI di depan Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (16/8). Peningkatan anggaran juga memungkinkan terjadinya perluasan akses dan peningkatan kualitas di seluruh jenjang pendidikan. Saat ini Indonesia telah menyelesaikan Program Wajib Belajar 9 Tahun. Program ini terus  diupayakan secara bertahap ke dalam program Pendidikan Menengah Universal sebagai rintisan Program Wajib Belajar 12 Tahun. "Kita ingin anak-anak bangsa di seluruh…

Tulisan: Napak Tilas Proklamasi sebagai Bagian dari Pendidikan Karakter

Jakarta – Satu hari menjelang peringatan proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia, dilakukan Napak Tilas Proklamasi yang dimulai di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Jakarta. Pelepasan Napak Tilas Proklamasi diawali dengan orasi perjuangan tentang peranan Museum Perumusan Naskah Proklamasi, dilanjutkan sambutan Direktur Pelestarian Cagar Alam dan Permuseuman Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Surya Helmi. Maksud dan tujuan diadakan kegiatan ini, sebagai upaya penyebarluasan informasi museum dan sejarah kepada masyarakat, agar masyarakat lebih memahami dan menyadari fungsi dan peranan gedung bersejarah perjuangan bangsa. Tumbuhnya kesadaran menghargai dan meneladani tokoh-tokoh bangsa yang sangat besar jasanya bagi bangsa dan negara. Hal ini sekaligus juga menjadi pendidikan karakter…

Tulisan: Mahasiswa Indonesia Ikuti Perkemahan Pemuda di Beijing

Beijing -- Indonesia mengirimkan tiga mahasiswa untuk mengikuti acara ‘2012 Beijing Sister City Youth Camp’ yang berlangsung pada tanggal 13 hingga 19 Agustus 2012 di kampus University of International Bussiness and Economics (UIBE). Ketiga mahasiswa tersebut yaitu Dini Inaya Juhdi dari Universitas Indonesia (UI), Diana Kendra Sari mahasiswa Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), dan Iga Puspitasari mahasiswa Universitas Presiden Bekasi. Acara tersebut mengusung tema ‘Experiencing Beijing, Embrace Future’ dan diselenggarakan oleh Beijing Youth Federation yang berada di bawah Pemerintah Kota Beijing. Acara ini dihadiri 98 peserta dari 23 kota di 19 negara sahabat Republik Rakyat Tiongkok (RRT) yang menjadi sister…

Tulisan: Kemdikbud dan Kemenpan RB Kerja Sama Seleksi CPNS

Jakarta - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) menandatangani nota kesepahaman (MoU) dalam pengadaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2012. Penandatangan MoU tersebut dilakukan oleh Mendikbud Mohammad Nuh dan Menpan RB, Azwar Abubakar, di Gedung Kemenpan RB, Jakarta Selatan, (15/8).  Mendikbud M. Nuh mengatakan, tahun ini soal ujian untuk CPNS memang akan dibuat seperti ujian nasional (UN) yakni isi soalnya sama secara nasional. Anggaran untuk pembuatan soal memang dibagi dua antara kementerian tersebut. Seleksi CPNS ini tugas nasional yang harus didukung banyak pihak, di antaranya kepolisian dan Indonesia Corruption Watch (ICW)…

Tulisan: UPI Inovator Kompor Magnet

Bandung -- Sebuah inovasi baru  lahir dari  mahasiswa Jurusan Pendidikan Teknik Elektro Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Bandung, yaitu kompor induksi elektromagnet. Alat tersebut dikembangkan oleh Ganjar Candra Sumindar, mahasiswa Konsentrasi Elekronika Industri/ Arus Lemah sebagai ketua tim dan Helmi Wibowo sebagai anggota, yaitu mahasiswa Konsentrasi  Listrik Tenaga /Arus Kuat. Mereka dibimbing  dosen mereka yaitu Hasbullah. Motivasi mereka dilandasi  adanya krisis energi di dunia khususnya Indonesia dan juga hobi mereka  berwisata kuliner.  Kedua mahasiswa ini tertantang untuk mengikuti  ajang bergengsi Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) UPI pada tahun 2009 dengan  mencoba membuat kompor berbahan bakar air  dan ternyata…