14761 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Gegar Budaya Awardee IISMA: Kisah Perjalanan Berharga di Negeri Asing

Jakarta, Kemendikbudristek --- Pengalaman yang berkesan dan berharga dialami setiap mahasiswa penerima beasiswa Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) saat menimba ilmu di negeri orang. Suka duka menjadi pelajar asing selama satu semester tentu merupakan kisah yang menarik untuk diceritakan. Disparitas nilai, norma, bahasa, dan gaya komunikasi mempengaruhi interaksi antar individu yang memiliki latar belakang budaya yang berbeda.   Melansir buku “Komunikasi Lintas Budaya” yang ditulis oleh Larry A. Samovar, Richard E. Porter, dan Edwin R. McDaniel, reaksi emosional yang terjadi ketika seseorang memasuki lingkungan baru disebut gegar budaya. Tahapan seseorang mengalami gegar budaya dapat bervariasi, namun umumnya melibatkan fase…

Tulisan: PTS se-Jawa Barat dan Banten Jalin Kerja Sama Global dengan Perguruan Tinggi Australia

Canberra, Kemendikbudristek --- Kantor Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) KBRI Canberra telah memfasilitasi pertemuan antara 37 perguruan tinggi di bawah Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) wilayah IV yang meliputi Jawa Barat dan Banten, dengan empat perguruan tinggi ternama di Australia pada Selasa, 27 Februari 2024. Hal tersebut dilakukan sebagai wujud kerja sama global, khususnya dalam implementasi komitmen peningkatan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) bidang pendidikan tinggi.   Keempat perguruan tinggi tersebut adalah University of Canberra, Western Sydney University, Canberra Institute of Technology, dan Deakin University. Sebelumnya, sebanyak 37 Rektor dari perguruan tinggi di lingkungan LLDIKTI IV ini juga berkesempatan bertemu…

Tulisan: Perkuat SDM Pendidikan Tinggi, Kemendikbudristek Kerja Sama dengan Lembaga Pendidikan Australia

Sydney, Kemendikbudristek – Sebagai upaya memperkuat sumber daya manusia (SDM) bidang Pendidikan Tinggi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah IV melakukan kerja sama dengan dua lembaga pendidikan di Australia pada 26 Februari 2024.   Kerja sama yang dituangkan melalui Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) antara LLDikti Wilayah IV yang menaungi 37 perguruan tinggi wilayah Jawa Barat dan Banten dengan Institute Business and Management Australia dan Rhodes International College tersebut difasilitasi oleh Kantor Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) KBRI Canberra.   Atdikbud KBRI Canberra, Mukhamad Najib, mengatakan bahwa penandatanganan MoU yang meliputi kerja…

Tulisan: Kemendikbudristek Dukung Karya Alumni KBKM di Pameran Kerajinan Tangan INACRAFT 2024

Jakarta, Kemendikbudristek – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui kegiatan Kemah Budaya Kaum Muda (KBKM) berpartisipasi dalam pameran kerajinan tangan terbesar se-Asia Tenggara, INACRAFT 2024 yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC), mulai 28 Februari hingga 3 Maret 2024.   Dalam upaya untuk mempromosikan dan mendukung alumni KBKM di bidang kerajinan tangan, Kemendikbudristek membuka stan yang menampilkan karya-karya unggulan dari para alumni. Karya yang ditampilkan antara lain tas anyaman yang berasal dari daun Lais dari wilayah Belitung Timur, Bangka Belitung; ikat pinggang produk fesyen berupa tenun dari Lombok, Nusa Tenggara Barat; serta peralatan makanan dan hiasan bambu dari…

Tulisan: Ajang IIETE 2024 Ramai Pengunjung yang Penasaran dengan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka

Jakarta, Kemendikbudristek - Acara Indonesia International Education Training Expo (IIETE) sukses digelar pada 22-25 Februari 2024 di Jakarta Convention Center. IIETE merupakan pameran pendidikan tinggi terbesar dan terlengkap yang diselenggarakan di Indonesia sejak tahun 1992. Pameran ini bertujuan untuk memberikan kesadaran mengenai pentingnya melanjutkan pendidikan, baik nasional maupun internasional kepada pelajar di Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dan Madrasah Aliyah (MA).   IIETE 2024 menghadirkan 120 peserta pameran dari perguruan tinggi negeri, perguruan tinggi swasta, lembaga pendidikan, dan industri penunjang baik dari dalam maupun luar negeri. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) juga ikut meramaikan acara…

Tulisan: Kemendikbudristek dan Komisi X DPR RI Melaksanakan Kunjungan Kerja ke Kabupaten Bantul

Bantul, Kemendikbudristek – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) melakukan kunjungan kemitraan bersama Komisi X DPR RI, di Kabupaten Bantul, Jawa Tengah, Selasa, (27/2/2024). Kegiatan ini diadakan untuk menggali aspirasi dari Pemerintah serta masyarakat Bantul dan mengawasi implementasi berbagai kebijakan Pemerintah. Agenda pertama yaitu mengunjungi SMPN 1 Kabupaten Bantul. Kepala Sekolah SMPN 1 Bantul, Heri Prasetya menyambut dengan bangga atas kedatangan rombongan Komisi X DPR RI. “Kami menyambut dengan bangga dan sekaligus menjadi tantangan atas kedatangan Rombongan Komisi X DPR RI ke sekolah kami”, ujar Heri. Ia juga menyebutkan SMPN 1 Bantul telah melaksanakan program Bantuan Operasional Satuan Pendidikan…

Tulisan: Fokus Pengembangan SDM Bidang Komputasi, Kemendikbudristek Gandeng NCI Australia

Sydney, Kemendikbudristek - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (kemendikbudristek) menandatangani perjanjian kerja sama dengan National Computational Infrastructure (NCI) Australia. Proses penandatanganan dilakukan dalam rangkaian acara Super Computing Asia (SCA) 2024 Conference yang berlangsung di International Convention Centre-Sydney pada 20-22 Februari 2024.   Perwakilan Kemendikbudristek yakni Pelaksana tugas (Plt.) Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi (Dirjen Diktiristek), Nizam, hadir untuk menandatangani perjanjian kerja sama, disaksikan oleh Atase Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Atdikbud RI) di Canberra, Mukhamad Najib. Sementara dari pihak Australia, penandatanganan dilakukan oleh The Pro Vice-Chancellor (Research Initiatives and Infrastructure) Australian National University, Ute Roessner yang disaksikan…

Tulisan: Kemendikbudristek Bersama Komisi X DPR RI Tinjau Implementasi Merdeka Belajar di Kulon Progo

Kulon Progo, Kemendikbudristek – Komisi X DPR RI melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Kulon Progo pada Selasa (27/2). Pada Masa Reses Persidangan III Tahun Sidang 2023 – 2024 ini, para anggota memfokuskan kunjungannya terkait agenda pengawasan dan pengumpulan aspirasi masyarakat atas hasil pelaksanaan kebijakan dan program pemerintah di bidang pendidikan, kebudayaan, pariwisata, ekonomi kreatif, pemuda, olahraga, dan perpustakaan.   Pada kesempatan ini, Direktur Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), Wardani Sugiyanto, menjadi perwakilan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) yang turut mendampingi rombongan.    Agenda kegiatan diawali dengan kunjungan ke sekolah-sekolah yaitu SMP Negeri 2 Temon, SMA Negeri 2 Wates, dan…

Tulisan: Disinformasi Penghapusan Frasa “agama” dalam Dokumen Draf Peta Jalan Pendidikan Tahun 2020-2035

  Kembali beredar potongan video dengan narasi yang menyebut bahwa Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) hendak menghapus frasa “agama” dalam dokumen draf Peta Jalan Pendidikan Tahun 2020-2035.   Video dengan format berita tersebut sama dengan video yang disebarkan pada tahun 2023 dan telah dikategorikan juga oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) sebagai video “disinformasi”.   Faktanya, pada tahun 2021 Kemendikbudristek telah merespons isu ini, bahwa tidak benar agama akan dihapus dalam Peta Jalan Pendidikan. Dalam rilis resmi Kemendikbudristek pada 9 Maret 2021, Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Biro Kerja Sama dan Humas Kemendikbud, Hendarman mengatakan bahwa dokumen draf Peta…

Tulisan: Bentuk Wadah Kolaborasi, BPMP Gorontalo Resmikan Ikatan Alumni Program Kampus Mengajar

Gorontalo, Kemendikbudristek - BPMP Provinsi Gorontalo meresmikan Ikatan Alumni Program Kampus Mengajar bersamaan dengan acara pelepasan peserta Program Kampus Mengajar Angkatan 7. Kegiatan seremonial pelepasan sendiri berlangsung pada hari Senin (19/2) secara hybrid. Sementara itu, ikatan alumni yang digagas merupakan inisiatif dari BPMP Gorontalo untuk menyediakan wadah kolaborasi bagi para alumni program untuk melanjutkan dampak bagi pembangunan pendidikan di Serambi Madinah tersebut.   Kepala BPMP Gorontalo, Rudi Syaifullah, dalam peresmian menyampaikan bahwa BPMP Gorontalo sangat mengapresiasi dampak dan keberhasilan dari pelaksanaan Program Kampus Mengajar yang telah terlaksana di Gorontalo sejak tahun 2021.   “Kami melihat bahwa dampak Program Kampus Mengajar…