14761 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Gelar Karya Kursus dan Pelatihan, Bukti Pendidikan Nonformal Tak Bisa Dipandang Sebelah Mata

Jakarta, 22 Desember 2023 - Kursus merupakan salah satu pendidikan nonformal di Indonesia yang turut berperan dalam menyiapkan sumber daya manusia (SDM) unggul dan berdaya saing sesuai bidangnya. Keterampilan khusus yang dilatih kepada peserta didik melalui kursus terbukti telah banyak mengubah hidup peserta didik. Dalam rangka menyebarkan praktik baik pendidikan nonformal, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Kursus dan Pelatihan, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, menyelenggarakan Gelar Karya Kursus dan Pelatihan yang menjadi salah satu dari rangkaian acara Malam Penghargaan Pendidikan Vokasi Nonformal Berprestasi 2023. Pameran Gelar Karya Anak Kursus yang diselenggarakan pada Jumat (22/12) di Plaza Insan…

Tulisan: Kemendikbudristek Apresiasi Maestro Seni Tradisi Melalui Panggung Maestro II

Jakarta, 23 Desember 2023 -- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Perfilman, Musik, dan Media bersama Yayasan Taut Seni mempersembahkan Panggung Maestro II yang diselenggarakan tanggal 21 - 22 Desember 2023 di Gedung Kesenian Jakarta (GKJ). Ajang Panggung Maestro II kali ini mengusung tema “Menjaga Maestro, Melangkah ke Depan”. Dengan menampilkan tarian khas budaya tiga daerah, yaitu Tari Golek Montro dari Puro Mangkunegaran, Surakarta, Tari Legong Keraton dari Puri Agung Karangasem, Bali, serta Tari Pakarena Bura’ne Kasuwiang, Musik Tunrung Rinci & Sibali-bali dari Gowa, Sulawesi Selatan. Direktur Jenderal Kebudayaan, Hilmar Farid, menuturkan bahwa dedikasi, komitmen, maupun semangat…

Tulisan: Integrasi Aplikasi SIPlah dan ARKAS Kemendikbudristek Semakin Tingkatkan Akuntabilitas Sekolah

Jakarta, 23 Desember 2023 — Hari Antikorupsi Dunia (Hakordia) 2023 mengangkat tema “Sinergi Berantas Korupsi, Untuk Indonesia Maju”. Dalam peringatan tersebut, Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo menyampaikan bahwa korupsi merupakan kejahatan yang luar biasa karena dilakukan secara sistemik, kompleks, dan terencana oleh penyelenggara negara. Digitalisasi birokrasi melalui Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) menjadi salah satu aksi dalam pencegahan korupsi. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) berhasil memperoleh predikat sangat baik dengan indeks 3,86, dari angka maksimal 4,0, berdasarkan hasil pemantauan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) pada instansi pusat dan pemerintah daerah tahun 2022. Dalam Laporan Dampak Peran Teknologi dalam…

Tulisan: Bangun Kolaborasi Budaya antar Gen Z, Kemendikbudristek Kemas Temu Karya SMK Seni Se-Indonesia

Jakarta, 23 Desember 2023 – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Kebudayaan mendukung penuh penyelenggaraan kegiatan Temu Karya Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Seni se-Indonesia di Taman Candra Wilwatikta, Pasuruan, Jawa Timur, yang dimulai dari tanggal 19 hingga 23 Desember 2023. Direktur Jenderal (Dirjen) Kebudayaan, Hilmar Farid, mengungkapkan bahwa kegiatan temu karya ini merupakan salah satu wadah bagi para siswa dan sekolah untuk dapat berkolaborasi dan membangun jejaring. “Jika kita membicarakan kebudayaan, para pelajar dan sekolah menjadi aktor dan institusi yang sangat penting dalam pelestarian dan pemajuan kebudayaan. Untuk itu kita perlu memperbanyak ruang-ruang kolaborasi dan interaksi…

Tulisan: Kemendikbudristek Apresiasi Pertunjukan Karya Humanis Simbolik Garda The Musical

Jakarta, 24 Desember 2023 — Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Perfilman, Musik, dan Media, Direktorat Jenderal Kebudayaan mengapresiasi suksesnya perhelatan Garda The Musical yang digagas oleh Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta dan EkosDance Company Solo. Acara berlangsung di Universitas Katolik Parahyangan, pada Sabtu (23/12). Pentas Garda The Musical merupakan karya pertunjukan yang terinspirasi dari kehidupan burung di Indonesia. Makna yang diusung dari pentas ini adalah ingin mengajak kepada manusia untuk tidak meniru kehidupan burung, tetapi mengambil nilai karakternya yang menyuarakan tentang kemanusiaan. Kemudian dari inspirasi tersebut dikemas menjadi suatu karya drama musikal dengan kolaborasi sejumlah koreografi…

Tulisan: Kemendikbudristek Rayakan Prestasi dan Kerja Sama dalam Pendidikan Vokasi Nonformal

Jakarta, 23 Desember 2023 - Direktorat Kursus dan Pelatihan, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menggelar Malam Penghargaan Pendidikan Vokasi Nonformal Berprestasi 2023. Ajang ini menjadi bentuk apresiasi Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi kepada berbagai pihak yang telah berkontribusi dan mendukung serta membangun ekosistem kursus dan pelatihan. Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek, Suharti, dalam sambutannya saat membuka acara mengatakan bahwa lembaga kursus dan pelatihan (LKP) memiliki kiprah yang tidak bisa dipandang sebelah mata. LKP, lanjut Suharti, berperan dalam membantu tidak hanya penduduk yang tidak mengenyam pendidikan formal untuk memiliki kompetensi, tetapi juga menyediakan layanan bagi mereka yang sedang…

Tulisan: Tingkatkan Pemajuan Kebudayaan Melayu, Festival Kenduri Swarnabhumi 2023 Resmi Ditutup

Jakarta, 28 Desember 2023 – Festival Kenduri Swarnabhumi 2023 yang diselenggarakan di Provinsi Jambi resmi ditutup pada hari Rabu, 27 Desember 2023. Mengangkat tema "Cintai Budaya Kita Lestarikan Sungai, Cintai Sungai Kita Lestarikan Budaya", Kenduri Swarnabhumi berhasil meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai hubungan kebudayaan dan pelestarian lingkungan sungai, dan juga sebaliknya yakni masa depan sungai terhadap kebudayaan yang lebih maju. Direktur Jenderal Kebudayaan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Hilmar Farid, mengungkapkan bahwa keberhasilan Kenduri Swarnabhumi 2023 ini tercipta karena kolaborasi dan gotong royong oleh semua pihak yang bersama-sama ingin memajukan kebudayaan, khususnya kebudayaan Melayu. “Saya mengapresiasi keberhasilan festival Kenduri…

Tulisan: Tingkatkan Kerja Sama Industri dengan SMK, BBPPMPV BMTI Selenggarakan Gebyar Karya Vokasi

Cimahi, 28 Desember 2023 - Kolaborasi menjadi pilar penting pendidikan vokasi. Dalam rangka merayakan hasil kolaborasi dan meningkatkan kerja sama antara sekolah menengah kejuruan (SMK) dengan industri, Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi Bidang Mesin dan Teknik Industri (BBPPMPV BMTI) menyelenggarakan Gebyar Karya Vokasi BBPPMPV BMTI Tahun 2023.  Kegiatan yang diselenggarakan pada 26 – 28 Desember 2023 tersebut memiliki tema ‘Peningkatan Kerja Sama Vokasi’ dan ‘BBPPMPV BMTI Awards’. Gelar Karya Vokasi ini merupakan bagian dari presentasi hasil karya pelatihan yang dibuat untuk mengembangkan edukasi, apresiasi, dan kolaborasi yang positif dari mitra BBPPMPV BMTI dalam meningkatkan kemampuannya dalam berkarya.  Direktur…

Tulisan: Indonesia-Australia Pererat Hubungan dengan Pertukaran Tim Kesenian

Canberra, Kemendikbudristek - Memasuki akhir tahun 2023, Indonesia dan Australia semakin memperat hubungan. Kerja sama kedua negara tidak hanya terjadi dalam bidang politik, ekonomi, dan perdagangan, namun juga dalam bidang pendidikan, kesenian dan kebudayaan. Hal tersebut terungkap dalam diskusi antara Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) KBRI Canberra, Mukhamad Najib, dengan Rob Goodfellow, peneliti pada Humanitarian and Development Research Initiative (HADRI) Western Sydney University, pada Kamis (28/12).   Di sela-sela kunjungan kerjanya ke University of Wollongong, Australia, Atdikbud Najib menyempatkan diri untuk bertemu dan berdiskusi dengan Rob Goodfellow yang juga merupakan konsultan kebudayaan pada Yogya Santai Pty Ltd. Dalam kesempatan tersebut,…

Tulisan: Implementasikan Kesetaraan Gender, Kemendikbudristek Raih IPIMTI Award Tahun 2023

Jakarta, 22 Desember 2023 – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) meraih penghargaan atas upayanya dalam menerapkan kebijakan pengarusutamaan gender lewat penempatan Aparatur Sipil Negara (ASN) perempuan dalam Jabatan Pimpinan Tinggi pada tahun 2023 sebesar 60,2 persen. Penghargaan ini diberikan oleh Ikatan Pimpinan Tinggi Perempuan Indonesia (IPIMTI) di Jakarta, pada Jumat (22/12). Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek, Suharti, mengatakan, Kemendikbudristek akan terus mendorong keterwakilan serta peran kepemimpinan perempuan di dalam jabatan-jabatan strategis struktural. Hal ini, kata Suharti, merupakan upaya afirmasi dalam mengedepankan kesetaraan gender serta meningkatkan kompetensi SDM perempuan di lingkungan Kemendikbudristek. “Alhamdulillah karena kepercayaan Mas Menteri menempatkan perempuan-perempuan dalam Jabatan…