14761 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Menteri Mu’ti Sambut Baik Kerja Sama Kemendikdasmen dan Kemendes PDT untuk Perbanyak PAUD di Desa

Jakarta, 17 Januari 2025 – Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu`ti, mengungkapkan bahwa saat ini masih banyak desa yang tidak memiliki satuan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Hal tersebut disampaikan dalam audiensi Mendikdasmen dengan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal (Kemendes PDT), Yandri Susanto, di Kantor Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen), Jakarta, Kamis (16/1). “(Saat ini) kondisinya masih banyak desa yang tidak ada PAUD. Padahal (PAUD) sebagai pondasi pendidikan karakter seperti di banyak negara,” ungkap Menteri Mu`ti di Jakarta, Kamis (16/1). Merespons hal tersebut, Mendes PDT mengatakan bahwa kekurangan SDM menjadi salah satu tantangan. “Kita bisa membangun, tapi…

Tulisan: Pendidikan Bermutu Modal Dasar Penguatan SDM Indonesia yang Berkualitas

Yogyakarta, 16 Januari 2024  -  Dalam agenda kunjungan kerjanya di Yogyakarta, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Atip Latipulhayat, mengunjungi SMA BOKPRI 1 Yogyakarta. Wamen Atip berkesempatan meninjau proses pembelajaran dan berdialog dengan sejumlah peserta didik di kelas serta pengurus OSIS di sekolah. "Hari ini saya datang ke sekolah yang memiliki sejarah yang sangat kental. Kami dari Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) ingin mewujudkan Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden melalui penguatan dan pengembangan sumber daya manusia (SDM) dengan berupaya menghadirkan pendidikan yang bermutu dan berkualitas," ungkap Wamendikdasmen, Atip Latipulhayat, di Yogyakarta, Kamis (16/1). Di hadapan para peserta…

Tulisan: Mendikdasmen Sampaikan Sinergitas untuk Pendidikan Bermutu untuk Semua pada Tanwir I ‘Aisyiyah

Jakarta, 15 Januari 2024 – Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti, hari ini menyampaikan pidato kunci dalam acara Tanwir I ‘Aisyiyah yang diselenggarakan di Jakarta. Acara ini dihadiri oleh sekitar 300 peserta, termasuk pimpinan Pusat Muhammadiyah, para pimpinan Pusat ‘Aisyiyah, tokoh Muhammadiyah, dan perwakilan dari Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah.   Dalam pidatonya, Menteri Abdul Mu’ti mengapresiasi kontribusi ‘Aisyiyah sebagai mitra strategis pemerintah dalam mendukung pendidikan bermutu di Indonesia. “Wajib belajar 13 tahun yang dimulai dari pendidikan sejak taman kanak-kanak itu menisayakan peran penting dan terutama juga dukungan dari masyarakat, khususnya ‘Aisyiyah yang selama ini memiliki gerakan luar biasa,…

Tulisan: Senam Anak Indonesia Hebat Bersama Ibu Menteri Wujudkan Gerakan Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia

Serang, 15 Januari 2025 – Dalam upaya memperkuat karakter dan moral generasi muda Indonesia, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) melalui Pusat Penguatan Karakter (Puspeka) menyelenggarakan Sosialisasi Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat Bersama SERUNI (Solidaritas Perempuan Untuk Indonesia) Bidang 2 Pengasuhan dan Pendidikan Karakter Era Kabinet Merah Putih. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ibu Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Masmidah Abdul Mu'ti, di SDN Taman, Serang, Provinsi Banten, pada Selasa (14/1). Kepala Balai Guru Penggerak Provisi Banten, Sugito Adiwarsito yang juga menjadi instruktur Senam Anak Indonesia Hebat menyampaikan bahwa Gerakan Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia merupakan hal yang sederhana…

Tulisan: Kemendikdasmen Apresiasi Penguatan Pendidikan Karakter melalui Penanaman Budaya Lokal di SMP Dwijend

Denpasar, 15 Januari 2025 – Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) terus meningkatkan kolaborasi dengan satuan pendidikan. Salah satunya sebagaimana yang terlihat dari kunjungan Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Fajar Riza Ul Haq ke SMP Dwijendra pada Selasa (14/1) di Denpasar, Bali. Setibanya di sekolah yang memiliki moto Serius, Riang dan Unggul (Seru) ini, Wamendikdasmen Fajar disambut tarian Bali dan alunan musik gamelan khas Bali yang dimainkan langsung oleh peserta didik SMP Dwijendra dengan penuh semangat. Ia mengapresiasi keunggulan peserta didik SMP Dwijendra Denpasar yang menjaga tradisi seni dan budaya lokal. "Ini menunjukkan bahwa penanaman pendidikan karakter melalui…

Tulisan: Sosialisasi Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat Bersama SERUNI Era Kabinet Merah Putih

Serang, 14 Januari 2025 – Dalam upaya memperkuat karakter generasi muda Indonesia, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) bekerja sama dengan Solidaritas Perempuan untuk Indonesia (SERUNI) Era Kabinet Merah Putih menyelenggarakan sosialisasi Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat yang diadakan di SDN Taman, Serang, Provinsi Banten, pada Selasa (14/1). Seluruh peserta yang terdiri atas pendidik, siswa, dan orang tua begitu antusias dan terlibat aktif dalam berbagai kegiatan. Kehadiran Ibu Wakil Presiden, serta anggota SERUNI Era Kabinet Merah Putih, turut menambah kemeriahan acara dengan berdialog bersama para siswa mengenai 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat. Ibu Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen),…

Tulisan: Perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025: Membangun Harmoni dalam Kebinekaan

Jakarta, Kemendikdasmen – Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu’ti, menghadiri perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 yang diselenggarakan gabungan oleh tiga kementerian yaitu Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah; Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi; dan Kementerian Kebudayaan. “Saya mengucapkan selamat Natal 2024 dan tahun baru 2025 kepada seluruh sahabat-sahabat umat Kristiani,” ucap Mendikdasmen dalam sambutannya, di Plasa Insan Berprestasi, Kompleks Kemendikdasmen, Jakarta, Jumat (10/1). Mendikdasmen menekankan pentingnya menghayati makna Natal sesuai tema nasional tahun 2024, “Marilah sekarang kita pergi ke Betlehem” (Lukas 2:15). Ia menyampaikan, “Semoga semangat tema ini menginspirasi umat Kristiani untuk terus melayani dan menebarkan…

Tulisan: Ketika Mendikdasmen Memotivasi Siswa Lakukan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat

Pekanbaru, 10 Januari 2025 - "Kalau Pak Menteri boleh bertanya siapa yang tadi bangun jam 4 (subuh)?" tanya Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu'ti di hadapan peserta didik SMPN 4 Pekanbaru, Jumat (10/1). Sebagian anak-anak mengacungkan tangan, sebagai tanda bahwa banyak di antara mereka yang telah terbiasa bangun pagi. Melihat itu, Abdul Mu'ti berkata, "Ada banyak," sembari tersenyum. Ia melanjutkan,  bangunnya seseorang dari tidur merupakan sebuah proses yang bisa direncanakan. "Apakah bangun tidur bisa direncanakan?" tanyanya lagi. "Bisa," jawab yang lain. Caranya, sebelum tidur, seseorang bisa berdoa kepada Tuhan meminta untuk bangun pada jam tertentu. Mu'ti meyakini, dengan…