14761 hasil pencarian untuk "".
Jakarta, 8 Desember 2023 – Upaya konkret Kemendikbudristek dalam mengakselerasi transformasi pendidikan vokasi dan pendidikan tinggi melalui kebijakan Merdeka Belajar terus diperkuat. Melalui Vokasifest dan Festival Kampus Merdeka, Kemendikbudristek menyemai berbagai kabar baik dari capaian pendidikan vokasi dan pendidikan tinggi, serta menunjukkan peran pentingnya dalam mempersiapkan sumber daya manusia yang unggul untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045. “Tujuan dari Vokasifest yakni mempromosikan pendidikan vokasi, menyampaikan beragam transformasi dan produk dalam pendidikan vokasi, serta menekankan pentingnya keterampilan praktis untuk memasuki dunia kerja, membangun wirausaha, atau melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi,” ujar Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Kemendikbudristek, Kiki Yuliati, dalam webinar…
Tangerang, 7 Desember 2023 — Pelajar Indonesia kembali menorehkan prestasi di Ajang Talenta Internasional. Tim Karate Indonesia yang terdiri dari tujuh belas pelajar dari jenjang SD, SMP, dan SMA berhasil meraih juara umum di ajang Maia International Karate Open (MIKO) yang diselenggarakan pada 2 s.d. 3 Desember 2023 di Maia, Portugal. Tim Karate Indonesia hasil binaan Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), sukses mencatatkan perolehan 10 medali emas, 2 medali perak, dan 4 medali perunggu. Penyambutan Tim Karate Indonesia berlangsung di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, pada Rabu (6/12). Kepala Puspresnas, Maria…
Jakarta, 7 Desember 2023 - Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa) Menggelar “Lokakarya Penerjemahan Bahasa Daerah dalam Rangka Fasilitasi UNESCO”. Acara ini berlangsung di Jakarta, mulai tanggal 4-8 Desember 2023 guna meningkatkan keterampilan penerjemah, khususnya dalam menerjemahkan buku cerita anak, dengan tujuan utama meningkatkan ketersediaan buku cerita anak dalam bahasa daerah. “Dengan melibatkan 46 penerjemah, lokakarya ini dirancang untuk memberikan pelatihan intensif agar mereka dapat lebih mahir dan terampil dalam menerjemahkan buku cerita yang mengakomodasi kebutuhan literasi anak-anak,” ucap Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, E. Aminudin Aziz, Jakarta (6/12). Salah satu fokus penting lokakarya adalah meningkatkan ketersediaan buku…
Jakarta, 6 Desember 2023 – Sesi sidang ke-18 Intergovernmental Committee for the Safeguarding of the Intangible Cultural Heritage di Kasane, Republik Botswana, pada 6 Desember 2023 pukul 16.30 WIB, memasukkan Budaya Sehat Jamu (Jamu Wellness Culture) ke dalam Representative List of the Intangible Cultural Heritage of Humanity UNESCO. Budaya Sehat Jamu resmi menjadi Warisan Budaya Takbenda (WBTb) dari Indonesia ke-13 yang diinskripsi ke dalam daftar WBTb UNESCO. Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, menyampaikan kegembiraan dan rasa bangga atas diakuinya Budaya Sehat Jamu oleh UNESCO. “Saya mengucapkan terima kasih kepada UNESCO yang telah menetapkan jamu sebagai…
Jakarta, 6 Desember 2023 – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) mendukung penuh ajang pencarian bakat Ksatria Tari Indonesia (KTI) yang diprakarsai oleh Yayasan Swargaloka. Kegiatan akan berlangsung pada 6 Desember 2023 di Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki, Jakarta. Ksatria Tari Indonesia merupakan ajang kompetisi tari kreasi kelompok berbasis tradisi yang mengedepankan karya populis, unik, kreatif, dan atraktif. Ajang ini sekaligus mempresentasikan nilai-nilai kearifan lokal (local wisdom) lewat gagasan yang diimplementasikan pada motif gerak, aksesoris, kostum, instrumen musik, dan elemen seni lainnya. Ajang pencarian bakat KTI 2023 mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya. Jika di tahun 2022 ajang ini dihelat…
Jakarta, 6 Desember 2023 – Konsultan manajemen global independen, Oliver Wyman, pada hari ini, Rabu (6/12), merilis laporan tentang dampak terkini kebijakan Merdeka Belajar dan peran teknologi dalam transformasi ekosistem Pendidikan Indonesia. Dalam Laporan Dampak Peran Teknologi dalam Transformasi Pendidikan Indonesia, Oliver Wyman mencatat bahwa gerakan Merdeka Belajar telah menghasilkan hasil yang menjanjikan berkat ekosistem digital yang dikembangkan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Dalam riset ini, Oliver Wyman melakukan analisis berdasarkan survei terhadap 118.000 guru dan kepala sekolah, serta data aktual penggunaan pemanfaatan platform digital yang diluncurkan Kemendikbudristek.
Menurut Laporan Pemantauan Pendidikan Global UNESCO 2023, tiga tantangan…
Denpasar, 5 Desember 2023 – Sebanyak 200 guru pendidikan anak usia dini (PAUD) mengikuti Jambore Merdeka Bermain di Denpasar, Bali, pada 4—6 Desember 2023. Pada kegiatan ini terdapat tiga lomba, yaitu lomba mendongeng, lomba cerdas cermat, dan lomba kreasi konten (content creator). Di Jambore Merdeka Bermain, para pendidik PAUD se-Provinsi Bali menampilkan inovasi pelaksanaan Kurikulum Merdeka, saling berbagi pengalaman dan pengetahuan, serta membangun kolaborasi komunitas belajar (kombel) antarsekolah atau antardaerah. Peserta Jambore Merdeka Bermain tergabung dalam Kombel PAUD dan Asosiasi Profesi Gugus HIMPAUDI atau IGTKI. Sebanyak 150 orang merupakan peserta lomba cerdas cermat, 25 orang sebagai peserta lomba mendongeng, dan…
Jakarta, 5 Desember 2023 --- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) merilis hasil studi PISA 2022, pada Selasa (5/12). Hasil PISA 2022 menunjukkan peringkat hasil belajar literasi Indonesia naik 5 sampai 6 posisi dibanding PISA 2018. Peningkatan ini merupakan capaian paling tinggi secara peringkat (persentil) sepanjang sejarah Indonesia mengikuti PISA. Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, menyampaikan bahwa peningkatan peringkat ini menunjukkan ketangguhan sistem pendidikan Indonesia dalam mengatasi hilangnya pembelajaran (learning loss) akibat pandemi. “Untuk literasi membaca, peringkat Indonesia di PISA 2022 naik 5 posisi dibanding sebelumnya. Untuk literasi matematika, peringkat Indonesia di PISA 2022…
Jakarta, 4 Desember 2023 --- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bersama Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan Kementerian Agama (Kemenag) secara resmi meluncurkan Perangkat Ajar Kesehatan dalam Kurikulum Merdeka, di Balai Sudirman, Jakarta, pada Senin (4/12). Peluncuran ini diawali dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) Pengembangan Perangkat Ajar Kesehatan oleh Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek, Suharti; Sekretaris Jenderal Kemenkes, Kunta Wibawa Dasa Nugraha; dan Sekretaris Jenderal Kemenag, Nizar Ali. Dalam peluncuran ini, Suharti menyampaikan para guru bidang kesehatan dapat memanfaatkan Platform Merdeka Mengajar (PMM) yang telah diluncurkan oleh Kemendikbudristek. Melalui platform ini, para guru dapat memasukkan materi-materi kesehatan yang nantinya dapat dipelajari…
Jakarta, 4 Desember 2023 — Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), melalui Direktorat Perfilman, Musik, dan Media berkolaborasi dengan Garasi Performance Institute, akan menggelar pertunjukan silang media teater, video game, dan sinematografi berjudul "Waktu Batu, Rumah yang Terbakar" (WB.RyT) di Benteng Fort Rotterdam, Makassar, Sulawesi Selatan. Kegiatan yang akan berlangsung pada 5-6 Desember 2023 ini merupakan pertunjukan yang pertama kalinya digelar di kota Makassar. Pentas tersebut mengangkat tema tentang duka ekologis dengan merujuk pada rasa sedih akibat kepunahan atau akan punahnya ekosistem akibat perubahan lingkungan dan modernitas. Direktur Jenderal Kebudayaan, Kemendikbudristek, Hilmar Farid mendukung penuh pertunjukan ini sebagai bentuk…