1850 hasil pencarian untuk "daring".


Tulisan: Ini Cara Mendonasikan Mileage untuk Program Balas Budi Guru

Jakarta, Kemendikbud --- Pada tanggal 31 Juli 2015, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan dan Direktur Utama Garuda Indonesia (Persero) Tbk M. Arif Wibowo melakukan penandatangan Nota Kesepahaman untuk Program Balas Budi Guru. Penandatanganan perjanjian kerja sama juga dilakukan antara Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan Sumarna Surapranata dengan Direktur Niaga Garuda Indonesia, Handayani. Salah satu bentuk dari Program Balas Budi adalah melakukan donasi mileage bagi anggota GarudaMiles untuk disumbangkan kepada para guru agar mereka dapat terbang dengan gratis. Donasi mileage yang dilakukan anggota GarudaMiles dapat dilakukan secara daring (dalam jaringan) atau online. Langkah pertama, anggota GarudaMiles melakukan login ke…

Tulisan: Ini Cara Pendaftaran dan Penetapan Cagar Budaya

Jakarta, Kemendikbud --- Cagar Budaya adalah warisan budaya bersifat kebendaan berupa Benda Cagar Budaya, Bangunan Cagar Budaya, Struktur Cagar Budaya, Situs Cagar Budaya, dan Kawasan Cagar Budaya baik yang berada di darat dan/atau di air yang perlu dilestarikan keberadaannya karena memiliki nilai penting bagi sejarah, ilmu pengetahuan, pendidikan, agama, dan/atau kebudayaan melalui proes penetapan. Sebelum memasuki proses penetapan, cagar budaya harus didaftarkan terlebih dahulu. Proses pendaftarannya bisa dengan dua metode, yaitu manual dan daring.   Dalam pendaftaran secara manual, pendaftar datang langsung ke kantor dinas yang membidangi kebudayaan di kabupaten/kota. Sedangkan pendaftaran melalui daring (online) dapat dilakukan melalui laman www.cagarbudaya.kemdikbud.go.id.…

Tulisan: Pentingnya Pendaftaran Cagar Budaya

Jakarta, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan terus berupaya melakukan sosialisasi pendaftaran cagar budaya melalui berbagai cara. Dalam Pekan Budaya Indonesia 2015 di Semarang, Jawa Tengah, sosialisasi pendaftaran cagar budaya dilakukan dengan menggelar pameran dan melalui media sosial. Selain itu, Kemendikbud juga menggelar Dialog Cagar Budaya dengan topik: Proses Penetapan Cagar Budaya.   Dialog Cagar Budaya berlangsung pada Senin, (10/8/2015), di Gedung B Lawang Sewu, Semarang, Jawa Tengah. Tiga pembicara utama hadir dalam dialog ini. Mereka adalah Dirjen Kebudayaan Kacung Marijan, Direktur Pelestarian Cagar Budaya dan Permuseuman Harry Widianto, dan Ketua Tim Ahli Cagar Budaya Nasional Surya Helmi. Dialog Cagar…

Tulisan: SMPK 2 Penabur Jadi Satu-satunya Sekolah Penyelenggara UN CBT Tingkat SMP di Jakarta

Jakarta, Kemendikbud --- Sebanyak 556 sekolah menyelenggarakan ujian nasional berbasis komputer atau Computer Based Test (CBT) pada UN 2015. Dari 556 sekolah tersebut, 42 di antaranya adalah SMP. SMPK 2 Penabur Jakarta menjadi satu-satunya sekolah penyelenggara UN CBT tingkat SMP di Provinsi DKI Jakarta. Total peserta UN di SMPK 2  Penabur berjumlah 190 orang. Selama UN berlangsung, mereka dibagi ke dalam tiga ruang, yaitu ruang 1 yang terdiri dari 36 siswa, ruang 2 (39 siswa), dan ruang 3 (20 siswa). Setiap ruangan memiliki dua sesi ujian, yaitu sesi 1 pada pukul 07.30-09.30 WIB dan sesi 2 pada pukul 10.30-12.30 WIB.…

Tulisan: 242.308 Orang Ikuti Uji Kompetensi Guru dan Kepala Sekolah Tahun 2015

Jakarta, Kemendikbud --- Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Kebudayaan dan Penjaminan Mutu Pendidikan (BPSDMPK-PMP) Kemendikbud telah melaksanakan Uji Kompetensi Awal (UKA) bagi guru dan Uji Kompetensi Kepala Sekolah dan Pengawas Sekolah (UKKS/PS) yang dilakukan secara daring/dalam jaringan (online) dan luring/luar jaringan (offline). Sebanyak 242.308 peserta mengikuti UKA dan UKKS/PS tahun 2015 tersebut. UKA daring diikuti 38.486 orang yang tersebar di 34 provinsi dan 471 kabupaten/kota. UKA luring diikuti 930 orang yang tersebar di 5 provinsi dan 34 kabupaten. Sedangkan UKKS/PS daring diikuti 176.378 kepala sekolah dan 28.560 pengawas sekolah yang tersebar di 34 provinsi dan 471 kabupaten/kota. Kepala…

Tulisan: Media Jerman Sorot Indonesia sebagai Tamu Kehormatan Frankfurt Book Fair 2015

Jerman, Kemendikbud --- Kehadiran Indonesia di Leipzig Book Fair merupakan langkah awal perkenalan Indonesia ke publik Jerman dan publik internasional sebagai Guest of Honour atau Tamu Kehormatan Frankfurt Book Fair 2015. Media Jerman pun mulai menyoroti Indonesia dan memasukkan Indonesia sebagai salah satu berita nasional mereka.   Kantor berita Jerman, Deutsche Presse-Agentur (DPA), memberitakan Indonesia sebagai Tamu Kehormatan Frankfurt Book Fair 2015 akan memboyong sekitar 70 penulis ke Jerman. Mereka mengutipnya dari jumpa pers di stand Indonesia di Leipzig Book Fair pada Kamis lalu (12/05/2015).    DPA juga menulis, alasan Indonesia terpilih sebagai Tamu Kehormatan Frankfurt Book Fair di antaranya…

Tulisan: Peningkatan Layanan Pendidikan Melalui Portal Kemendikbud

Jakarta, Kemendikbud --- Sebagian besar penduduk Indonesia telah memanfaatkan kecanggihan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) dalam kehidupan sehari-hari. Dalam hal penggunaan internet, misalnya, Indonesia menduduki peringkat ke-11 dunia. Negara ini juga menjadi peringkat ke-4 dan ke-5 untuk kepemilikan akun facebook dan twitter. Sementara untuk telepon selular, ada sekitar 314,3 juta orang Indonesia yang menggunakannya. “Jumlah ini melebihi penduduk Indonesia sekitar 255 juta orang. Itu artinya satu orang punya lebih dari satu telepon selular. Oleh karena itu, layanan Kementerian harus juga menjangkau versimobile,” tutur Plt.  Kepala Pusat Informasi dan Humas, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Ari Santoso, Selasa (3/3/2015), di Jakarta. Masifnya penggunaan TIK dalam…

Tulisan: Bentuk Soal UN 2015 Pilihan Ganda

Jakarta, 29 Januari 2015---Bentuk soal Ujian Nasional 2015 masih sama dengan tahun-tahun sebelumnya. Standarnya juga masih sama, tetapi tidak menentukan kelulusan. “Semua (soalnya) masih pilihan ganda baik yang menggunakan kertas maupun yang menggunakan komputer,” kata Kepala Pusat Penilaian Pendidikan Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kapuspendik Balitbang Kemendikbud) Nizam saat memberikan keterangan pers di Kemdikbud, Jakarta, Kamis (29/1/2015). Nizam menyampaikan hal tersebut menanggapi keresahan publik atas pemberitaan di media yang menyebutkan bentuk soal UN 2015 tidak lagi menggunakan pilihan ganda. “Supaya semua kondusif, saya ingin sampaikan UN di 2015 bentuk-bentuk soalnya masih sama dengan tahun 2014, 2013, dan…

Tulisan: Deg-deg-an Saat Bersalaman dengan Mendikbud

Jakarta, Kemendikbud --- Albarr sungguh tidak percaya saat namanya dipanggil oleh pembawa acara untuk maju ke depan panggung. Ya, ia terpilih  sebagai peserta termuda untuk kategori penghargaan khususdalam Kuis Kihajar 2014 yang digelar pada malam Anugerah Kihajar di Jakarta, Kamis (20/11). Di antara peserta lainnya, pemilik nama lengkap Ainun Albarr Qolby Mecca ini memang memiliki postur tubuh yang mungil dan masih berusia 9 tahun. Meski tidak menyangka namanya yang disebut, dengan sigap Albarr langsung bergerak dari tempat duduknya ke arah panggung. Saat pembawa acara mengatakan bahwa dirinya mendapatkan hadiah berupa uang Rp 1 juta dan laptop, Albarr tidak dapat menyembunyikan…

Tulisan: Persiapan Ujian Nasional, Sinkronisasi Dapodikmen Ditutup Sementara

Jakarta, 24 Oktober 2014 --- Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah mengumumkan bahwa per tanggal 24 Oktober 2014, sinkronisasi data pokok pendidikan menengah (Dapodikmen) ditutup sementara. Penutupan ini sehubungan dengan persiapan penjaringan data calon peserta Ujian Nasional (UN) jenjang pendidikan menengah Tahun Pelajaran 2014/2015. Selama ditutup hingga 26 Oktober, akan dilakukan pemutakhiran database Dapodikmen terkait dengan aplikasi verifikasi dan validasi data sekolah serta calon peserta UN dengan Pusat Data dan Statistik Pendidikan (PDSP) Kemendikbud. Sebelumnya, dalam surat edaran Direktur Jenderal Pendidikan Menengah tanggal 20 Oktober 2014 meminta agar kepala sekolah sebagai penanggung jawab data agar memastikan operator sekolahnya untuk melakukan sinkronisasi Dapodikmen…