1850 hasil pencarian untuk "daring".


Tulisan: Dikaji, Ujian Mapel Peminatan dan Lintas Minat

Surakarta, Kemdikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) mengkaji pelaksanaan ujian nasional bagi mata pelajaran (mapel) peminatan dan lintas minat. Memasukan mata pelajaran peminatan dan lintas minat dalam ujian nasional atau sekolah masih belum final, dan terus dikaji agar tidak berbenturan waktu ujian dengan mapel wajib. Hal tersebut disampaikan Direktur Jenderal Pendidikan Menengah, Achmad Jazidie, pada acara Sosialisasi Kurikulum 2013, di Kota Surakarta Jawa Tengah, pada hari Rabu (08/10/2014). Ia menerangkan, mapel peminatan dan lintas minat diadakan ujian agar dapat menjadi ukuran ketika masuk ke perguruan tinggi. Bila peserta didik mengambil jurusan di perguruan tinggi berbeda dengan mayor peminatan yang…

Tulisan: Universitas Indonesia Tuan Rumah Olimpiade Sains Nasional Pertamina Ketujuh

Jakarta, Kemdikbud --- Universitas Indonesia menjadi tuan rumah penyelenggaraan Olimpiade Sains Nasional Pertamina (OSN Pertamina) ketujuh tahun 2014. Penyelenggaraan OSN Pertamina tahun ini diikuti oleh sekitar 35.000 mahasiswa seluruh Indonesia, dengan mengangkat tema “Inovasi Sobat Bumi Untuk Masa Depan Generasi”. Penyelenggaraan OSN Pertamina dilaksanakan sebagai upaya dukungan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kepada pemerintah dalam melahirkan anak-anak bangsa yang cemerlang dan berperan aktif dalam pembangunan bangsa. Selain itu juga, memiliki kepekaan terhadap permasalahan bangsa , dan terus melatih diri untuk berkontribusi memberikan solusi. Pembukaan seleksi olimpiade tingkat provinsi dilaksanakan pada hari ini, Kamis (25/09/2014), bertempat di Universitas Indonesia, dan serentak…

Tulisan: Wapres Akan Luncurkan Program Pembelajaran Daring Indonesia

Jakarta, Kemdikbud --- Upaya pemerintah untuk terus meningkatkan akses dan kualitas pendidikan di Indonesia tidak pernah berhenti. Bukan saja pada pendidikan dasar dan menengah, tetapi hingga ke jenjang pendidikan tinggi. Upaya perluasan akses dan kualitas tersebut, salah satunya dilakukan dengan menyediakan layanan pembelajaran dalam jaringan (daring).  Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi menyelenggarakan program Pembelajaran Daring Indonesia Terbuka Terpadu (PDITT). Program ini menyediakan materi kuliah daring, materi kuliah terbuka, materi terbuka, dan forum diskusi yang dapat diakses setelah melakukan pendaftaran terlebih dahulu.    Program ini rencananya akan diluncurkan oleh Wakil Presiden, Boediono, pada Kamis (9/10/2014) di…

Tulisan: Pusat Informasi dan Humas Kemdikbud Gelar Dialog Pendidikan Kurikulum 2013 di Kupang, NTT

Kota Kupang, Kemdikbud--Pusat Informasi dan Humas (PIH) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (PIH) menggelar dialog pendidikan Implementasi Kurikulum 2013 di Tahun Pelajaran 2014/2015 pada Sabtu, 23 Agustus 2014 di Kupang, Nusa Tenggara Timur. Melalui kegiatan ini, PIH sebagai jembatan antara Kemdikbud dengan masyarakat berupaya menghimpun berbagai masukan dari para pemangku kepentingan pendidikan. Ketua Unit Implementasi Kurikulum Tjipto Sumadi menyampaikan implementasi Kurikulum 2013. Dia menjelaskan, proses pembelajaran pada Kurikulum 2013 adalah berbasis aktivitas dan tidak menghafal. Peserta didik, kata dia, diminta untuk mengamati, menanyakan, mengobservasi, menalar, dan mengkomunikasikan. “Siswa kalau bisa tidak hanya mendengar, bahkan kalau bisa menciptakan sesuatu,” katanya pada dialog…

Tulisan: Klinik dan Konsultasi Pembelajaran Dapat Diakses Melalui Berbagai Media

Jakarta, Kemdikbud – Klinik dan Konsultasi Pembelajaran (KKP) yang disiapkan sebagai media untuk guru, orang tua, siswa, maupun masyarakat umum bertanya tentang Kurikulum 2013 dapat diakses melalui berbagai media. Kepala Unit Implementasi Kurikulum (UIK) Pusat, Tjipto Sumadi mengatakan, media yang disediakan mulai dari televisi hingga pesan singkat SMS. Ia mengatakan, pihaknya menyiapkan program gelar wicara tentang Kurikulum 2013 yang disiarkan melalui televisi bekerja sama dengan jaringan televisi lokal di Indonesia.  Media lain yang juga dapat menjadi media KKP adalah koran lokal, mengingat koran nasional tidak seluruhnya masuk ke daerah-daerah. “Kita sediakan dengan rubrik tanya-jawab,” ujarnya. KKP juga dapat diakses melalui…

Tulisan: Pendaftaran Seleksi CPNS Kementerian/ Lembaga Dibuka

Jakarta, Kemdikbud --- Mulai sore ini, Rabu (20/08), pendaftaran seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) untuk seluruh kementerian dan lembaga dibuka. Laman pendaftaran http://sscn.bkn.go.id dan https://panselnas.menpan.go.id/ sudah bisa diakses oleh masyarakat umum yang akan melakukan pendaftaran. Seleksi CPNS tahun 2014 dilaksanakan secara serentak dan terintegrasi melalui sistem daring (online). Sistem pendaftaran CPNS online ini diperuntukkan bagi pelamar CPNS yang akan mengisi formasi umum di instansi pusat maupun daerah. Dengan seleksi online ini, diharapkan akan mewujudkan Pegawai Negeri Sipil yang profesional, berkualitas, dan bertanggung jawab. Melalui sistem pengadaan yang transparan dan akuntabel system online akan memotong mata rantai tindak korupsi, kolusi…

Tulisan: Pemilihan PTK Berprestasi Pendidikan Tinggi Dibagi Menjadi Enam Kategori

Jakarta, Kemdikbud --- Salah satu upaya yang dilakukan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud)  untuk meningkatkan kualitas dosen dan tenaga kependidikan antara lain melalui kegiatan pemilihan pendidik dan tenaga kependidikan (PTK) berprestasi. Tahun 2014 ini, untuk jenjang pendidikan tinggi, kembali diselenggarakan pemilihan PTK berprestasi untuk enam kategori, yaitu Dosen, Kepala Program Studi, Laboran, Pustakawan, Tenaga Administrasi Akademik dan Tenaga Pengelola Keuangan Berprestasi. Kegiatan pemilihan PTK Berprestasi di jenjang pendidikan tinggi ini dimaksudkan untuk mendorong dan menstimulasi para PTK agar dapat terus menerus meningkatkan kinerja dengan baik, dan pada akhirnya dapat meningkatkan kualitas lulusan perguruan tinggi. Sebagai komponen penting dalam proses belajar…

Tulisan: Kemdikbud Buka Klinik Guru untuk Konsultasi Kurikulum 2013

Jakarta, Kemdikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh mengatakan ada dua variabel utama dalam mengukur kualitas pendidikan, yaitu guru dan kurikulum. Tahun ini implementasi kurikulum baru, yaitu Kurikulum 2013, dilakukan secara menyeluruh. Karena itu bagi guru-guru yang telah mengikuti pelatihan namun belum sepenuhnya memahami Kurikulum 2013, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) membuka klinik guru sebagai wadah konsultasi bagi guru. “Kita sekarang membuka klinik dan konsultasi pembelajaran, Sehingga para guru yang belum mengerti (Kurikulum 2013) bisa nanya ke klinik,” ujar Mendikbud saat diwawancarai sebuah stasiun televisi swasta di kantor Kemdikbud, Jakarta, (4/8/2014). Lembaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan (LPTK) pun…

Tulisan: Sistem PPDB Daring Permudah Orang Tua Temukan Sekolah Pilihan 

Jakarta, Kemdikbud --- Proses penerimaan peserta didik baru (PPDB) yang dikelola secara online/dalam jaringan (daring) terbukti memudahkan orang tua calon siswa baru menemukan sekolah pilihan. Orang tua tidak perlu repot-repot menarik berkas pendaftaran dari sekolah yang satu dan mendaftar ke sekolah pilihan lainnya, jika anaknya tidak diterima di sekolah pilihan pertama.  Hanya sekali mendaftar, orang tua kemudian cukup memantau pergerakan posisi anaknya secara daring, berdasarkan nilai akhir dan kuota calon sisiwa baru yang diterima di sekolah bersangkutan. Lebih mudah, karena orang tua dapat memantau kapan pun mereka inginkan, dan saat ini juga sudah dapat diakses melalui berbagai media, seperti tablet dan…

Tulisan: Kemdikbud Akan Beri Penghargaan Publikasi Keaksaraan bagi Wartawan dan Umum

Jakarta, Kemdikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melalui Direktorat Pembinaan dan Pendidkan Masyarakat Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Nonformal dan Informal (PAUDNI) akan memberikan penghargaan publikasi keaksaraan kepada wartawan dan masyarakat umum. Penghargaan ini merupakan bentuk pengakuan pemerintah terhadap wartawan dan masyarakat yang telah berpartisipasi menyebarluaskan tulisan atau informasi mengenai pendidikan keaksaraan atau Gerakan Nasional Percepatan Pemberantasan Buta Aksara (GNP-PBA) melalui media cetak atau daring. Penghargaan ini selain sebagai apresiasi juga bertujuan untuk membangkitkan semangat di kalangan wartawan dan masyarakat umum untuk terus menyebarluaskan informasi tentang pendidikan keaksaraan ini di masa yang akan datang. Dan secara khusus, pemberian…