12716 hasil pencarian untuk "Pendidikan".


Tulisan: Kemitraan Pendidikan Badan Bahasa dan Al-Azhar dalam Pengembangan BIPA

Rabu, 22 September 2023—Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bekerja sama dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Kairo, Mesir, melaksanakan pengembangan program Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) melalui evaluasi penugasan dan peningkatan kompetensi pengajar BIPA lokal, serta pengembangan kerja sama ke-BIPA-an dengan lembaga penyelenggara program BIPA di Mesir. Dalam pembukaan kegiatan, Kepala Badan Bahasa, Aminudin Aziz, menyampaikan apresiasi kepada KBRI Kairo atas upaya pengembangan Program BIPA di Mesir. “Saya harap semakin banyak diaspora Indonesia yang mengajarkan bahasa Indonesia pada masa yang akan datang,” ujarnya. Saat ini, sebanyak 16 orang pengajar BIPA…

Tulisan: Kemendikbudristek Ikuti Ajang The Best Contact Center Indonesia 2023

Jakarta, Kemendikbudristek --- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Unit Layanan Terpadu (ULT) mengikuti ajang kompetisi The Best Contact Center Indonesia Tahun 2023. Tahun ini merupakan kali pertama ULT Kemendikbudristek ikut terlibat berpartisipasi dalam ajang tahunan yang diselenggarakan oleh Indonesia Contact Center Association (ICCA). Dalam ajang kali ini ada lima kategori yang diikuti Kemendikbudristek yaitu, Corporate Teamwork The Best Reporting, The Best Quality Assurance, The Best Team Leader, The Best Agent, dan The Best Technology Innovation Corporate Program. Pelaksana Tugas Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat, (Plt. Kepala BKHM)  Anang Ristanto menjelaskan tujuan ULT Kemendikbudristek mengikuti ajang…

Tulisan: Bersama IBN, SIR Gelar Pembekalan APBN

Riyadh, Kemendikbudristek -- Sekolah Indonesia Riyadh (SIR) bersama Institut Bisnis Nusantara (IBN) menggelar pembekalan materi APBN secara online (dalam jaringan/daring) kepada siswa-siswi calon pesetra Lomba Konten APBN pada Kamis, 14/9/2023. Pembekalan berlangsung selama tiga sesi, Kamis, Senin dan Rabu (14, 16, 19), masing-masing dari pukul 15.00 sampai dengan 17.00 WIB atau 11.00 - 13.00 Waktu Riyadh. Masing-masing sesi menghadirkan dua pemateri. Dalam sambutannya saat penutupan, Kepala SIR, Mustajib, menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Rektor IBN, keenam pemateri, dan kepada pihak-pihak lainnya yang telah memungkinkan terselenggaranya kegiatan pembekalan tersebut. “Secara khusus, terima kasih kepada Ibu Rektor Christiningrum, juga…

Tulisan: Program SIGAPKHU, Aksi Kemendikbudristek Tingkatkan Kualitas Pendidikan Khusus

Jakarta, 21 September 2023 - Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Nunuk Suryani, membuka Webinar Program Aksi Penggerak Pendidikan Khusus (SIGAPKHU), pada Rabu (20/9). SIGAPKHU adalah salah satu langkah konkret yang dilakukan Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) untuk mencapai inklusivitas pendidikan khusus di Indonesia. Program SIGAPKHU bertujuan meningkatkan kualitas layanan pembelajaran bagi peserta didik berkebutuhan khusus melalui pemberian penghargaan dan apresiasi kepada guru-guru yang telah mendedikasikan diri mereka dalam melayani peserta didik berkebutuhan khusus. Bagi guru yang  telah memenuhi kriteria dan berminat bergabung dengan program Aksi Penggerak Pendidikan…

Tulisan: Sulingjar PAUD untuk Memberikan Layanan Berkualitas untuk Anak

Jakarta, Kemendikbudristek - Dalam rangka menyambut pelaksanaan Asesmen Nasional (AN) untuk satuan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), yaitu Survei Lingkungan Belajar (Sulingjar) untuk pertama kalinya di tahun 2023, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan webinar Sulingjar PAUD dengan tema ‘Sambut Survei Lingkungan Belajar PAUD dengan Berbinar’ yang disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube, PAUDPedia, Direktorat PAUD, pada Jumat (15/9) siang.   Webinar ini menghadirkan Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan (BSKAP) Kemendikbudristek, Anindito Aditomo; Pelaksana tugas Direktur PAUD, Komalasari; Kepala Pusat Asesmen Pendidikan, Asrijanty; dan Seto Setiawan dari Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin) Kemendikbudristek; dengan moderator…

Tulisan: Sidang Perwakilan Anggota PPI Jerman 2023 tetapkan Ketua PPI Jerman Perempuan Pertama dalam Sejarah

Braunschweig, Kemendikbudristek – Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) Jerman telah melaksanakan pemilihan ketua umum PPI Jerman 2023-2024 melalui Sidang Perwakilan Anggota (SPA) yang diadakan di Braunschweig pada tanggal 16-17 September 2023. PPI Braunschweig pada kesempatan ini menjadi tuan rumah pelaksanaan kegiatan rutin tahunan PPI Jerman. Adapun Berdasarkan AD/ART PPI Jerman menyatakan bahwa Sidang Perwakilan Anggota adalah musyawarah tertinggi yang dihadiri oleh perwakilan anggota. Tujuan pelaksanaan SPA sendiri adalah  memilih calon ketua PPI Jerman dan ketua Badan Pengawas Kegiatan dan Keuangan (BPKK) yang baru serta melakukan pembahasan LPJ dari pihak PPI Jerman  dan BPKK dari kepengurusan sebelumnya.   Atase Pendidikan dan Kebudayaan…

Tulisan: Alih Wahana jadi Alternatif Hidupkan Karya Sastra Mastera hingga ke Taraf Internasional

Jakarta, Kemendikbudristek—Salah satu subtema yang diangkat dalam Seminar Antarbangsa Kesusatraan Asia Tenggara (SAKAT) tahun 2023 adalah materi tentang “Alih Wahana Karya Sastra Mastera bagi Dunia Internasional”. SAKAT merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam Majelis Sastra Asia Tenggara (Mastera).   Selain SAKAT, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikburistek) juga menyelenggarakan pemberian Penghargaan Sastrawan Muda Mastera, Sidang Ke-27 Mastera, serta Forum Penulisan Sastrawan Tamu/Asuhan Mastera.   Salah satu pembicara asal Indonesia yakni Maman S. Mahayana menjabarkan, dalam kaitannya dengan alih wahana karya sastra Mastera bagi dunia internasional, maka langkah yang efektif dan strategis dapat…

Tulisan: Menduniakan Karya Sastra Mastera dengan Pemanfaatan Teknologi Digital

Jakarta, Kemendikbudristek—Teknologi digital di bidang informasi dan telekomunikasi memungkinkan sebuah gerakan digalang secara cepat dan beruang lingkup luas karena waktu dan jarak lebur dalam suatu ruang virtual yang sangat partisipatoris. Oleh karena itu, pemanfaatan teknologi digital saat ini bukan hal yang asing termasuk dalam upaya menduniakan karya sastra.   “Jika sastra tidak memanfaatkan teknologi dan ruang digital secara kreatif, sastra akan lebih termarjinalkan dan bahkan kelak akan mati,” tutur Manneke Budiman dari Universitas Indonesia, salah satu pembicara kunci dalam Seminar Antarbangsa Kesusatraan Asia Tenggara (SAKAT). Acara yang berlangsung pada Rabu (20/9) di Aula Sasadu, Kantor Badan Bahasa, Rawamangun, Jakarta ini,…

Tulisan: IMEX 2023: Ajang Unjuk Gigi Musik Etnis di Hadapan Musisi Dunia

Jakarta, 21 September 2023 – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bekerja sama dengan Lokaswara bersiap mempersembahkan ajang seni budaya Indonesian Music Expo (IMEX): A Paradise for World Music 2023. Perhelatan IMEX 2023 direncanakan akan berlangsung di Ubud, Bali, pada tanggal 21-24 September mendatang. Tahun lalu, ajang serupa juga dilaksanakan di lokasi yang sama. IMEX merupakan sebuah festival musik etnis tradisional yang dimainkan sesuai dengan karakter kearifan lokal masing-masing daerah di Indonesia. Tujuan IMEX adalah menyebarluaskan kekayaan musik tradisional Nusantara ke kancah internasional dengan mengundang pelaku musik dunia untuk menyaksikan dan terlibat langsung di panggung. Direktur Jenderal Kebudayaan, Kemendikbudristek,…