13983 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Mendikbudristek di Bali: Untuk Pertama Kalinya Indonesia Jadi Inovator Pendidikan Tinggi

Bali, 14 November 2022 — Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menggelar Festival Kampus Merdeka (FKM) untuk kedua kalinya. Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, membuka FKM dengan memaparkan berbagai capaian serta dampak positif program-program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) selama satu tahun terakhir, sekaligus mendorong pelaksanaan Kampus Merdeka Mandiri di seluruh perguruan tinggi. Bercerita tentang pengalamannya berdiskusi dengan menteri-menteri pendidikan dari berbagai belahan dunia, Menteri Nadiem mengatakan bahwa banyak negara terinspirasi untuk menyontoh MBKM. “Tidak lagi Indonesia mengejar ketertinggalan. Nanti kita lihat hasilnya. Sekarang, untuk pertama kalinya Indonesia menjadi inovator pendidikan tinggi,” kata Mendikbudristek…

Tulisan: Festival Tunas Bahasa Ibu Lahirkan Banyak Penutur Aktif dari Generasi Muda

Makassar, 14 November 2022 --- Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) merupakan bagian dari implementasi kebijakan Merdeka Belajar Episode ke-17, yakni Revitalisasi Bahasa Daerah, yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Badan Bahasa Kemendikbudristek). Di Provinsi Sulawesi Selatan, FTBI diselenggarakan di Kota Makassar untuk pelajar jenjang  SD dan SMP. Festival ini diharapkan dapat melahirkan banyak penutur aktif dari generasi muda Makassar sehingga bahasa ibu mereka dapat terus dilestarikan.   Kepala Badan Bahasa Kemendikbudristek, E. Aminudin Aziz mengatakan, FTBI bukan tujuan utama dari program Revitalisasi Bahasa Daerah, melainkan menjadi ‘tujuan antara’ yang digunakan sebagai fasilitasi…

Tulisan: Momen G20: Mendikbudristek dan Elon Musk Berdialog dengan Mahasiswa Indonesia

Bali, 14 November 2022 – Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, dan CEO Tesla Motors, Elon Musk, berdialog dengan 400 mahasiswa se-Indonesia dalam acara "Intergenerational Dialogue for Our Emerging Future". Elon Musk hadir langsung dalam acara ini secara virtual. Acara ini merupakan kolaborasi antara Tri Hita Karana (THK) Future Knowledge Summit dan Festival Kampus Merdeka (FKM) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), dengan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenkomarves), dan lembaga nirlaba Upaya Indonesia Damai atau yang juga dikenal sebagai United In Diversity (UID). Kolaborasi ini merupakan upaya bersama untuk mewujudkan visi nasional dalam…

Tulisan: Mendikbudristek dan Menhub Luncurkan Bus Listrik Merah Putih di Bali

Nusa Dua, 13 November 2022—Kolaborasi antara perguruan tinggi dengan industri kini semakin menguat dengan adanya platform Kedaireka yang diciptakan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) sebagai bagian dari Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Salah satu dari pemanfaatan platform Kedaireka ini adalah Bus Listrik Merah Putih (BliMP) yang merupakan kendaraan listrik inisiasi bersama antara Kemendikbudristek dan PT. Industri Kereta Api (INKA) yang akan digunakan untuk kendaraan operasional pada KTT G20 di Bali. Dalam sambutannya, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim mengapresiasi kerja sama riset antarperguruan tinggi. “BliMP didesain oleh anak bangsa (Indonesia) dan menggunakan komponen utama hasil…

Tulisan: Kemendikbudristek Gandeng Ibu Penggerak untuk Hilangkan Tiga Dosa Besar Pendidikan

Tangerang, Kemendikbudristek – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Tekonologi (Kemendikbudristek) bersama Ibu Penggerak berupaya menuntaskan “tiga dosa besar” dalam dunia pendidikan. Upaya tersebut dilakukan sebagai bentuk komitmen dalam mewujudkan pembelajaran yang nyaman dan aman bagi anak di sekolah. Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Kemendikbudristek, Anang Ristanto menyampaikan hingga saat ini Kemendikbudristek terus berupaya menghapus “tiga dosa besar” dengan mendorong satuan pendidikan untuk mengimplementasikan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 82 Tahun 2015 tentang Pencegahan dan Penanggulangan Tindak Kekerasan di Lingkungan Satuan Pendidikan serta Permendikbudristek Nomor 30 Tahun 2021 tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual…

Tulisan: Festival Kampus Merdeka Akan Digelar Untuk Kedua Kalinya

Jakarta, 12 November 2022 – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) kembali menggelar Festival Kampus Merdeka (FKM). Diselenggarakan  pada 14 November 2022 mendatang di Bali, sorotan utama dalam FKM kedua ini adalah paparan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, tentang berbagai capaian serta dampak positif program-program Kampus Merdeka selama satu tahun terakhir, sekaligus mendorong pelaksanaan Kampus Merdeka Mandiri di seluruh perguruan tinggi. “Sesuai amanah Presiden RI untuk mentransformasi pendidikan tinggi guna menciptakan SDM unggul, Kampus Merdeka diluncurkan pada Januari 2020 sebagai Merdeka Belajar Episode Kedua,” kata Mendikbudristek. Lebih lanjut Menteri Nadiem mengatakan, “Saya sangat antusias…

Tulisan: Kemendikbudristek Gelar Pelatihan bagi Fasilitator Ibu Penggerak sebagai Tri Sentra Pendidikan

Tangerang, Kemendikbudristek – Untuk mewujudkan sumber daya manusia (SDM) unggul di masa mendatang, peran tri sentra pendidikan sangat dibutuhkan. Tidak hanya sekolah, namun orang tua dan masyarakat menjadi penting dalam membentuk karakter anak. Sebagai upaya untuk mewujudkannya, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat (BKHM) kembali menyelenggarakan Training of Trainer (ToT) bagi calon fasilitator Ibu Penggerak. “Kolaborasi ini kami selenggarakan sebagai bagian dari tugas humas yaitu menjalin hubungan dengan mitra Kemendikbudristek dalam mengkomunikasikan kebijakan kami,” disampaikan pelaksana tugas (Plt.) Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Kemendikbudristek di Tangerang, Jumat (11/11). Dalam berkolaborasi,…

Tulisan: Dorong Peran Aktif dan Kolaborasi Generasi Muda melalui Kemah Budaya Kaum Muda

Jakarta, 10 November 2022 --- Untuk mendorong peran aktif atau partisipasi serta menjadi wadah dari inovasi dan kreativitas generasi muda, Kemendikdbudristek kembali menyelenggarakan Kemah Budaya Kaum Muda (KBKM). Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta kolaborasi antarkaum muda untuk bereksplorasi dalam kearifan lokal berdasarkan disiplin ilmu yang dimiliki. Direktur Pembinaan Tenaga dan Lembaga Kebudayaan, Ditjen Kebudayaan Kemendikbudristek, Judi Wahjudin, mengatakan keluaran atau output yang diharapkan dari program ini adalah agar semua peserta dapat bermanfaat untuk masyarakat luas. Menurutnya, gotong royong dan kolaborasi menjadi pengalaman berharga bagi alumni KBKM di tahun ini. Kerja sama antartim dan mengomunikasikan gagasan dengan baik menjadi kunci. Bertambahnya…

Tulisan: Sapa GTK ke-9 Angkat Kisah Inspiratif Guru dalam Memajukan Pendidikan dalam Keterbatasan

Jakarta, 11 November 2022— Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menggelar webinar Sapa GTK ke-9. Acara ini bertujuan untuk membahas isu-isu terkini dan program utama maupun pendukung program dan kali ini mengangkat tema “Semangat dan Perjuangan Guru Memajukan Pendidikan”, yang sejalan dengan peringatan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2022. Sapa GTK kali ini menghadirkan tiga orang guru hebat yang menceritakan seputar pengalamannya mengajar di pelosok daerah di Indonesia dan pandangan mereka terhadap kebijakan Kemendikbudristek. Tiga guru tersebut adalah Isdiarto (Kepala Sekolah SD Negeri 26 Krui, Pesisir Barat, Lampung), Cucu Suryana (Guru…

Tulisan: Program IISMA Berpartisipasi dalam Education USA Fair di Jakarta

Jakarta, Kemendikbudristek—Tim pelaksana program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) dan mahasiswa peserta IISMA mengikuti kegiatan pameran beasiswa dan perguruan tinggi Amerika Serikat bertajuk “Graduation Fair Indonesia 2022 Exhibition & Informational Session” yang diselenggarakan Kedutaan Amerika Serikat di Indonesia pada Sabtu, 22 Oktober 2022 di Hotel Park Hyatt Jakarta. Tim ini memperkenalkan program secara langsung kepada 700 peserta pameran yang hadir. “Program IISMA telah diakui oleh banyak pihak tidak hanya perguruan tinggi di Amerika, namun juga pemerintah Amerika sebagai program yang unik dan inovatif. Selain itu, penerima beasiswa (awardee) IISMA juga telah dipandang mempunyai keunggulan yang setara dengan mahasiswa asing…