13987 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Seperti Indonesia, Negara-Negara G20 Dorong Pembelajaran Tatap Muka

Jakarta, 7 Juli 2022 --- Hadirnya pandemi COVID-19, telah memperparah krisis pembelajaran yang sebelumnya terjadi kepada anak-anak, terutama pada kelompok rentan yang menghadapi resiko kehilangan pembelajaran (learning loss) yang lebih besar. Selama pandemi, hampir seluruh negara di dunia menutup sekolah untuk melindungi warga sekolah dari pandemi hingga diperkirakan sebanyak 1,6 miliar murid di seluruh dunia terdampak kebijakan penutupan sekolah. Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK) selaku Ketua Kelompok Kerja Pendidikan G20 (Chair of the G20 Education Working Group), Iwan Syahril menuturkan bahwa sejumlah negara di dunia memberlakukan kebijakan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) dengan kualitas yang bervariasi dari satu…

Tulisan: Ekspansi Kolaborasi Pemangku Kepentingan Topang Keberlanjutan Revitalisasi Bahasa Daerah di Papua

Jayapura, 8 Juli 2022 – Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) mengajak pemangku kepentingan di Papua untuk melakukan ekspansi kolaborasi dalam mengimplementasikan kebijakan Merdeka Belajar episode ke-17 “Revitalisasi Bahasa Daerah”. Tujuannya adalah agar penggunaan bahasa daerah dalam kehidupan sehari-hari dapat terus meningkat. Kepala Badan Bahasa, Kemendikbudristek, E. Aminudin Aziz itu mengungkapkan bahwa kepunahan bahasa terjadi terutama karena para penuturnya tidak lagi menggunakan dan/atau tidak mewariskan bahasa tersebut kepada generasi berikutnya. “Oleh karena itu, prinsip kami pada revitalisasi bahasa kali ini adalah bagaimana bahasa daerah itu dapat dipakai secara meluas oleh semua penutur…

Tulisan: Ditjen Diksi Beri Insentif untuk Peningkatan Kekayaan Intelektual dan Artikel Ilmiah Internasional

Jakarta, 8 Juli 2022 -- Guna meningkatkan gairah berinovasi pada riset di perguruan tinggi vokasi, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi (Ditjen Diksi), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Akademik Pendidikan Tinggi Vokasi berikan bantuan insentif. Upaya ini dilakukan untuk mendorong penyelenggara pendidikan vokasi berinovasi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan sehingga mampu menghasilkan penelitian yang bermanfaat bagi masyarakat dan direkognisi secara internasional. Bantuan insentif yang diberikan oleh Ditjen Diksi ini juga sebagai upaya untuk terus memotivasi dosen vokasi dalam menghasilkan kekayaan intelektual (KI) berupa paten serta penerbitan artikel bereputasi. Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi (Dirjen Diksi), Kiki Yuliati mengatakan, pendampingan dosen…

Tulisan: RUU Pendidikan dan Layanan Psikologi Sah Menjadi Undang-Undang

Jakarta, 7 Juli 2022 --- Melalui Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) pada Kamis (7/7), RUU tentang Pendidikan dan Layanan Psikologi disetujui menjadi Undang-Undang. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) telah memberikan dukungan kepada Panitia Kerja (Panja) Komisi X DPR RI serta melakukan koordinasi bersama Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Kementerian Sosial (Kemensos), dan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkum HAM) dalam penyusunan RUU tentang Pendidikan dan Layanan Psikologi yang awalnya diberikan judul RUU Praktik Psikologi. “Puji syukur kepada Allah Swt., Tuhan Yang Maha Esa, karena pada kesempatan yang baik ini kita bersama-sama bisa menyelesaikan pembahasan RUU…

Tulisan: Pelibatan Publik dalam Perumusan RPP Jenis dan Tarif layanan PNBP di lingkungan Kemendikbudristek

Serpong, 7 Juli 2022 --- Dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Biro Keuangan dan Barang Milik Negara, Sekretariat Jenderal (Setjen) melibatkan publik dalam merumuskan kebijakan Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) jenis dan tarif layanan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) di lingkungan Kemendikbudristek.   Pelibatan publik ini bertujuan untuk memberi pemahaman kepada masyarakat luas tentang jenis dan tarif layanan PNBP di lingkungan Kemendikbudristek. Harapannya, ketika RPP ini ditetapkan, publik telah memahami kebijakan ini secara baik. Sekretaris Jenderal (Sesjen) Kemendikbudristek, Suharti menyambut baik kegiatan ini. Menurutnya, dengan pelibatan publik dapat mewujudkan tata kelola pemerintahan…

Tulisan: Daftar Alamat Posel dan Nomor Telepon Unit Kerja di Kemendikbud

Dalam rangka  penyelenggaraan persuratan yang efektif dan efisien serta untuk pencegahan penyebaran Covid-19 melalui kontak fisik langsung dari orang ke orang dalam penyelenggaraan persuratan, surat yang ditujukan kepada Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dan pimpinan unit organisasi Kemendikbud agar dikirim melalui pos elektronik sebagai berikut: Menteri Pendidikan dan Kebudayaan: persuratan@kemdikbud.go.id Sekretaris Jenderal: setjen@kemdikbud.go.id Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan: sekre.gtk@kemdikbud.go.id Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah: pauddikdasmen@kemdikbud.go.id Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi: dikti@kemdikbud.go.id Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi: vokasi@kemdikbud.go.id Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa: setkabahasa@kemdikbud.go.id Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan dan Perbukuan: setkabalitbang@kemdikbud.go.id Direktur Jenderal Kebudayaan: kebudayaan@kemdikbud.go.id…

Tulisan: Kepala Badan Bahasa Jabarkan Konsep Penerapan Revitalisasi Bahasa Daerah

Soreang, 8 Juli 2022 --- Menindaklanjuti kegiatan rapat koordinasi revitalisasi Bahasa daerah yang telah dilaksanakan sebelumnya, Balai Bahasa Provinsi Jawa Barat menyelenggarakan Pelatihan Guru Utama Revitalisasi Bahasa Daerah untuk tunas Bahasa Ibu Jenjang SD di Hotel Sutan Raja, Soreang, pada tanggal 5—8 Juli 2022. Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), E. Aminudin Aziz menyampaikan motivasi dan apresiasi atas pengabdian dan komitmen semua peserta pelatihan dalam mengimplementasikan program revitalisasi bahasa daerah. “Saya berharap, kegiatan yang akan berlangsung sampai bulan Oktober mendatang ini bisa terlaksana dengan baik dan berlanjut di tahun-tahun berikutnya,” tuturnya…

Tulisan: Upaya Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah Jawab Isu Global: Kepunahan Bahasa

Semarang, Kemendikbudristek --- Berdasarkan data Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), dalm 30 tahun terakhir, 200 bahasa daerah di dunia punah. Di Indonesia terdapat sekitar 718 bahasa daerah namun banyak yang kondisinya terancam punah dan kritis.   Temuan ini membenarkan temuan UNESCO sebelumnya pada 21 Februari 2009 di mana UNESCO merilis bahwa sekitar 2.500 bahasa di dunia termasuk lebih dari 100 bahasa daerah di Indonesia kini terancam punah dan sebanyak 200 bahasa telah punah dalam tiga puluh tahun terakhir dan 607 tidak aman.   Kepunahan bahasa menjadi isu global yang tidak bisa dianggap remeh karena mengutip pernyataan UNESCO (2008)…

Tulisan: KBRI Tokyo Dukung Pertamina Tingkatkan Kerja Sama Riset dan Kapasitas SDM untuk Transisi Energi

Tokyo, 7 Juli 2022 --- Transisi energi merupakan salah satu kebijakan Pemerintah Indonesia yang juga menjadi prioritas Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Tokyo. Selain kerja sama energi, Indonesia dan Jepang juga melakukan kerja sama antarlembaga/institusi di bidang kesehatan dan transformasi digital. Hal tersebut disampaikan Duta Besar RI Tokyo Heri Akhmadi, Minggu (3/7), saat menerima kunjungan kerja PT Pertamina di kediamannya.   KBRI Tokyo mendukung berbagai inisiatif kolaborasi untuk meningkatkan kapasitas generasi muda yang akan mengelola energi kebaruan ini. “Pertamina (juga) harus mampu berperan memimpin transisi industri energi Indonesia ke dalam target bauran energi dan pengurangan emisi dalam memastikan keberlanjutan. Namun,…

Tulisan: SEAMEO BIOTROP Menginisiasi Pembuatan Pangkalan Data Keanekaragaman Hayati

Bogor, 7 Juli 2022 --- Biodiversitas atau yang lebih dikenal sebagai keanekaragaman hayati adalah suatu aspek lingkungan yang perlu kita jaga selaku makhluk hidup yang tinggal di bumi. Biodiversitas meliputi semua kehidupan di atas bumi, termasuk tumbuhan, hewan, mikroorganisme, berbagai materi genetik yang dikandungnya serta ekosistem tempat hidupnya.    Untuk memantau perubahan keanekaragaman hayati tersebut, diperlukan database (pangkalan data) yang berkualitas tinggi, yang khusus dibangun untuk memuat berbagai data dan informasi tentang keanekaragaman hayati sesuai ekosistem dan waktu, sehingga memuat data yang selalu terbarukan dan dapat dipertanggungjawabkan. Pangkalan data tersebut selanjutnya akan berkembang sesuai dengan perubahan yang terjadi.  Ke depannya,…