13987 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Kolaborasi Lembaga Nasional dan Internasional Hasilkan RISPRO UKICIS

London, 18 Maret 2022 --- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek) dan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP), bekerja sama dengan UK-Indonesia Consortium for Interdisciplinary Sciences (UKICIS) meluncurkan program Riset Inovatif Produktif (RISPRO) bertema “UK-Indonesia Consortium for Interdisciplinary Sciences (UKICIS)”. RISPRO UKICIS  merupakan skema pendanaan bagi peneliti Indonesia yang ingin melakukan kerja sama riset dengan perguruan tinggi terbaik di UK. UKICIS sendiri merupakan konsorsium yang beranggotakan tujuh perguruan tinggi di Indonesia dan UK yang dibentuk pada Agustus 2020 dengan misi mempercepat transfer teknologi antar kedua negara. Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset,…

Tulisan: Praktik Baik Masyarakat Merevitalisasi Bahasa Daerah

Jakarta, 18 Maret 2022 --- Pentingnya upaya dan praktik baik masyarakat dalam merevitalisasikan bahasa daerah menjadi penekanan yang disampaikan Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa), E. Aminudin Aziz, pada Silaturahmi Merdeka Belajar (SMB) bertajuk Revitalisasi Bahasa Daerah, Kamis (17/3). “Fokus dengan generasi muda dan mengedepankan kreativitas merupakan cara kami untuk melakukan Revitalisasi Bahasa Daerah,” ucapnya yang disampaikan secara daring melalui kanal YouTube Kemendikbud RI. Acara ini menghadirkan para narasumber yang telah melakukan berbagai praktik baik dalam upaya merevitalisasikan bahasa daerah. Pertama adalah Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel), Ulfa Tenri Batari. Merujuk surat edaran Nomor 420…

Tulisan: Ini Yang Dilakukan Masyarakat dalam Merevitalisasi Bahasa Daerah

Jakarta, Kemendikbudristek — Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) kembali menyelenggarakan Silahturahmi Merdeka Belajar (SMB) 17: Revitalisasi Bahasa Daerah, Kamis (17/3). SMB kali merupakan diskusi antara Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa) dan masyarakat terkait upaya dan praktik bersama dalam merevitalisasi bahasa daerah. Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa), E. Aminudin Aziz, menyampaikan bahawa generasi muda dengan segala kreativitasnya memiliki peranan penting dalam merevitalisasi bahasa daerah. Merujuk data Badan Bahasa, saat ini terdapat 29 bahasa daerah yang rentan dan terancam punah. Upaya-upaya terkait Revitalisasi Bahasa Daerah yakni dengan pembuatan peta jalan yang berisi lima langkah pemetaan…

Tulisan: Upaya Kemendikbudristek dan Pemda Hadapi Tantangan Revitalisasi Bahasa Daerah

Jakarta, Kemendibudristek — Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan Silaturahmi Merdeka Belajar Revitalisasi Bahasa Daerah pada Kamis (17/3) sebagai upaya lanjutan dalam melestarikan bahasa daerah bersama lembaga dan pemangku kebijakan.   Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa), E. Aminudin Aziz menyebutkan dari laporan UNESCO setiap dua minggu terdapat satu bahasa daerah di dunia yang mengalami kepunahan dan penyebab faktor kepunahan tersebut dipicu oleh bahasa daerah yang mulai tidak dipakai lagi.   Aminudin Aziz menjelaskan, hal tersebut terjadi karena daya hidup atau vitalitas bahasa-bahasa tidak sama. Dalam program revitalisasi bahasa, ia berkata, Kemendikbudristek memprioritaskan bahasa-bahasa yang tingkat…

Tulisan: KBRI Washington D.C. dan Kampus di AS Pererat Kemitraan Bidang Riset Arsitektur dan Perencanaan Kota

Washington D.C., 17 Maret 2022 --- Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Washington, D.C. terus mempererat jalinan kemitraan di bidang pendidikan dan riset, khususnya bidang arsitektur dan perencanaan kota (planologi) dengan perguruan tinggi terkemuka di Amerika Serikat. Hal ini merupakan wujud komitmen pemerintah dalam mendukung pembangunan berkelanjutan di Indonesia.   Duta Besar Republik Indonesia di Washington D.C., Rosan P. Roeslani menyampaikan bahwa arsitektur dan perencanaan kota mempunyai peran besar dalam membentuk pembangunan berkelanjutan. “KBRI di Washington D.C. terus berkomitmen untuk menggali ilmu dan praktik baik bidang arsitektur dan perencanaan kota dari dan bagi Indonesia dan Amerika Serikat. Khususnya bidang arsitektur…

Tulisan: RISPRO UKICIS, Wujud Kolaborasi Interdisipliner Solusi bagi Masalah Global

London, 18 Maret 2022 --- Rektor Institut Teknologi Bandung, Profesor Reini Wirahadikusumah dalam pidatonya pada acara peluncuran program Riset Inovatif Produktif (RISPRO) bertema “UK-Indonesia Consortium for Interdisciplinary Sciences (UKICIS)” menegaskan bahwa UKICIS memiliki misi untuk turut menciptakan solusi bagi permasalahan global. “United Kingdom (UK) memiliki peran penting bagi ITB khususnya, mengingat publikasi antara akademisi ITB dan UK melebihi jumlah publikasi antara ITB dengan perguruan tinggi Eropa lainnya, seperti Jerman dan Perancis,” ujar Wirahadikusumah, Rabu (16/3).   UKICIS adalah konsorsium perguruan tinggi yang dibentuk pada Agustus 2020 oleh ilmuwan diaspora dan tanah air yang merupakan akademisi di University of Nottingham, University…

Tulisan: Kolaborasi Kemendikbudristek dan Pemerintah Daerah dalam Merevitalisasi Bahasa Daerah

Jakarta, 18 Maret 2022 — Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan Silaturahmi Merdeka Belajar bertajuk “Revitalisasi Bahasa Daerah” pada Kamis (17/3). Acara ini merupakan upaya lanjutan dari Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa) khususnya, dalam melestarikan bahasa daerah bersama lembaga dan pemangku kebijakan. Kepala Badan Bahasa, Aminudin Aziz menyebutkan, berdasarkan laporan UNESCO, setiap dua minggu terdapat satu bahasa daerah di dunia yang mengalami kepunahan. Penyebabnya karena bahasa tersebut sudah tidak lagi digunakan. Menanggapi berbagai tantangan dalam pelestarian bahasa daerah, ia menyampaikan bahwa Kemendikbudristek sudah melakukan diskusi dengan pemerintah daerah melalui dinas-dinas pendidikan. “Kami mengajak dan menyadarkan semua…

Tulisan: Kolaborasi Kementerian/Lembaga Dalam dan Luar Negeri Siapkan Lulusan Vokasi yang Andal

Beijing, 18 Maret 2022 --- Memasuki era digitalisasi, pemasaran secara digital seperti jasa dan produk yang dihasilkan oleh lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Indonesia, lumrah terjadi. Oleh karena itu, kolaborasi antar kementerian/lembaga baik di dalam maupun luar negeri dalam rangka penyiapan lulusan vokasi yang andal, gencar dilakukan. Mendukung hal tersebut, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat SMK, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi (Ditjen Diksi) melakukan kolaborasi bersama Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Beijing, Tiongkok, The Center for Language Education and Cooperation (CLEC), Kementerian Pendidikan Republik Rakyat Tiongkok (RRT) dan ASEAN-China Center, mengadakan pelatihan virtual untuk 600 guru…

Tulisan: Sasar Peserta Didik Penyandang Disabilitas, Data Kependudukan Anak Wujudkan Masyarakat yang Inklusif

Jakarta, 17 Maret 2022 --- Penduduk Indonesia yang didominasi generasi muda saat ini mendorong pemerintah untuk senantiasa menyelaraskan pemenuhan hak atas pelayanan publik yang tepat dan bermanfaat dalam upaya melahirkan generasi Indonesia Emas 2045 terutama kepada penyandang disabilitas. Dalam upaya pemenuhan hak tersebut maka Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah (Ditjen Paud Dikdasdikmen) melakukan kolaborasi bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Kantor Staf Presiden (KSP) menghelat Gerakan Bersama untuk Penyandang Disabilitas Melalui Pendataan, Perekaman dan Penerbitan Dokumen Kependudukan untuk Mewujudkan Masyarakat Inklusif, Senin (14/3). “Karena data yang…

Tulisan: Delegasi G20 Kelompok Kerja Pendidikan Nikmati Jamuan Tradisi Keraton Yogyakarta

Yogyakarta, 17 Maret 2022 --- Kota Yogyakarta yang dikenal sebagai Kota Pelajar dan kental dengan adat dan budayanya dipilih sebagai tuan rumah pelaksanaan Pertemuan Pertama Kelompok Kerja Pendidikan G20 atau First Meeting of G20 Education Working Group (EdWG) 2022. Pertemuan berlangsung selama tiga hari, yaitu pada 16 s.d. 18 Maret 2022. Pada pertemuan hari pertama, para delegasi G20 EdWG menikmati jamuan makan malam ala bangsawan Keraton Yogyakarta yang disebut Ladosan Dhahar Kembul Bujana. Ladosan Dhahar Kembul Bujana adalah sebuah tradisi makan menyerupai tatanan fine dining yang mengadaptasi tradisi makan raja-raja Jawa di masa lampau. Ladosan Dhahar Kembul Bujana berarti jamuan…