1850 hasil pencarian untuk "daring".


Tulisan: Kebudayaan untuk Bumi Lestari, Tema Pertemuan Tingkat Menteri G20 Kebudayaan

Yogyakarta, Kemendikbudristek --- Pertemuan Tingkat Menteri Pendidikan G20 bidang Kebudayaan atau G20 Culture Ministers Meeting (CMM) dalam Presidensi Indonesia mengangkat tema “Kebudayaan untuk Bumi Lestari”. Direktur Kebudayaan Hilmar Farid, selaku Koordinator G20 CMM, mengatakan salah satu masalah besar dalam pemulihan kebudayaan adalah isu lingkungan hidup, seperti degradasi lingkungan, perubahan iklim, serta praktik kehidupan manusia saat ini yang tidak selaras dengan pelestarian bumi sehingga yang membuat masyarakat di dunia sulit untuk pulih. “Pemulihan di sini konteksnya lebih besar dari pandemi. Kita melihat secara keseluruhan. Ketika melihat ada problem dengan bumi, ternyata praktik kehidupan kita tidak selaras dengan pelestarian bumi. Sebenarnya kebudayaan…

Tulisan: Provinsi Jawa Barat Raih Juara Umum O2SN 2022 Tingkat Nasional

Bogor, 10 September 2022 --- Provinsi Jawa Barat meraih juara umum dengan raihan 9 medali emas, 5 medali perak, dan 5 medali perunggu pada kompetisi bertajuk Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat Nasional tahun 2022 yang diselenggarakan secara hibrida dari tanggal 4 – 9 September 2022. Kompetisi O2SN dihelat oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) ditujukan untuk peserta didik jenjang Sekolah Dasar (SD)/ Madrasah Ibtidaiyah (MI), Sekolah Menengah Pertama (SMP)/Madrasah Tsanawiyah (MTs), Sekolah Menengah Atas (SMA)/Madrasah Aliyah (MA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dan Pendidikan Khusus/Luar Biasa (SDLB/SMPLB). Total peserta yang telah berkompetisi di…

Tulisan: Pelepasan Kedua Peserta IISMA ke Irlandia, 24 Mahasiswa Belajar di Dua Kampus Terbaik

Jakarta, Kemendikbudristek – Sebanyak 24 penerima beasiswa Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) diberangkatkan Senin (5/9) dari Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta untuk belajar selama satu semester di Irlandia. Sebanyak 10 mahasiswa akan belajar di University College Dublin, dan 14 mahasiswa akan belajar di University College Cork. Pelepasan ini merupakan yang kedua untuk rombongan mahasiswa IISMA ke Irlandia. Sebelumnya ada 15 mahasiswa yang telah secara resmi diberangkatkan ke National University of Ireland, Galway.   Ketua Program IISMA 2022, Rachmat Sriwijaya, menyampaikan pesan kepada para mahasiswa agar tetap menjaga semangat persatuan dan persaudaraan untuk menjadi kelompok intelektual yang kuat di masa…

Tulisan: Mendikbudristek Luncurkan Merdeka Belajar Episode ke-22

Jakarta, 7 September 2022 -- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) telah melakukan berbagai transformasi Merdeka Belajar di semua jenjang, baik pendidikan dasar dan menengah hingga pendidikan tinggi guna mewujudkan sumber daya manusia (SDM) unggul yang berperilaku sesuai nilai-nilai Pancasila. Untuk menyelaraskan capaian perubahan tersebut, Kemendikbudristek telah menyusun arah baru transformasi dalam pendidikan tinggi salah satunya dengan meluncurkan Merdeka Belajar Episode Kedua Puluh Dua: Transformasi Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN). “Arah baru transformasi seleksi masuk PTN dilakukan melalui lima prinsip perubahan, yaitu mendorong pembelajaran yang menyeluruh, lebih berfokus pada kemampuan penalaran, lebih inklusif dan lebih mengakomodasi keragaman peserta…

Tulisan: O2SN 2022 Jadi Kesempatan Ajang Pembuktian Prestasi Olahraga Siswa Tingkat Nasional

Bogor, 6 September 2022 --- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) menghelat Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) jenjang Sekolah Dasar (SD)/Madrasah Ibtidaiyah (MI), Sekolah Menengah Pertama (SMP)/Madrasah Tsanawiyah (MTs), Sekolah Menengah Atas (SMA)/Madrasah Aliyah (MA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dan Pendidikan Khusus/Luar Biasa (SDLB/SMPLB) Tingkat Nasional dari tanggal 4—9 September 2022 secara hibrida. “Melalui O2SN, kita ingin terus mempromosikan pentingnya olahraga dalam meningkatkan kesehatan seluruh masyarakat Indonesia terutama anak-anak sekolah,” tutur Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek, Suharti, dalam pesannya yang disampaikan secara daring, Minggu (4/9).   Suharti menambakan, selain meningkatkan kesehatan peserta didik, melalui ajang…

Tulisan: Pertemuan Bilateral, Mendikbudristek Optimistis Kerja Sama Nyata dengan Negara-Negara G20

Jakarta, 5 September 2022 – Selama penyelenggaraan puncak G20 bidang pendidikan di Nusa Dua, Bali pada 31 Agustus–2 September 2022, berlangsung sejumlah pertemuan bilateral antara Indonesia dengan negara-negara anggota G20. Indonesia yang diwakili Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melakukan pertemuan bilateral dengan Afrika Selatan, Arab Saudi, Australia, Brazil, India, Uni Emirat Arab, Bank Dunia, OECD, dan UNESCO. Dalam kondisi isolasi mandiri karena terpapar COVID-19, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim tetap hadir secara daring untuk membahas kerja sama dengan para menteri negara anggota G20. Mendikbudristek dalam keterangannya menyampaikan, “Presidensi G20 adalah momentum yang baik…

Tulisan: IISMA Bekerja Sama dengan Universitas Jember Selenggarakan Pre-Departure Briefing

Jakarta, 3 September 2022 – Sebanyak 20 mahasiswa penerima beasiswa (awardee) Indonesian International Student Mobility Award (IISMA) mengikuti acara Pre-Departure Briefing (PDB) pada Kamis (2/9) malam. Kegiatan persiapan keberangkatan ini terselenggara berkat kerja sama IISMA dengan Universitas Jember dan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Praha, Republik Ceko. Ini adalah IISMA PDB ke-9 yang dilaksanakan untuk kawasan Eropa.   Para awardee, yang berasal dari 16 perguruan tinggi di Indonesia, akan menjalani perkuliahan selama satu semester di Palacký University Olomouc, Republik Ceko. Nantinya mereka akan menjadi angkatan kedua IISMA di universitas tersebut, setelah sebelumnya IISMA mengirimkan mahasiswa ke universitas yang sama…

Tulisan: Kemendikbudristek Berikan Santunan kepada Keluarga Peserta Didik Korban Kecelakaan di Bekasi

Bekasi, 2 September 2022 - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Sekolah Dasar (SD) memberikan santunan kepada keluarga peserta didik yang menjadi korban kecelakaan truk trailer di Jalan Sultan Agung Km 28,5 Kelurahan Kota Baru, Bekasi barat, Kota Bekasi. Santunan tersebut diberikan sebagai bentuk kepedulian Kemendikbudristek atas musibah yang terjadi. “Santunan dari Kemendikbudristek ini sebagai wujud perhatian dan kepedulian pemerintah untuk para korban dan keluarga yang ditinggalkan. Semoga dapat bermanfaat,” ujar Direktur SD, Muhammad Hasbi saat memberikan santunan kepada keluarga korban kecelakaan di SD Negeri Kota Baru II dan III  Bekasi, Jumat (2/9). Dalam kesempatan acara, Direktur…

Tulisan: Lewat Dana Padanan, Politeknik Negeri Lampung Kembangkan Budidaya Melon Oriental Makuwauri

Lampung, Kemendikbudristek --- Melon oriental makuwauri mulai dikembangkan di Politeknik Negeri Lampung (Polinela) sejak 2018. Budidaya melon ini dilakukan di Seed Teaching Farm yang merupakan salah satu teaching factory (tefa) milik Polinela dengan menggunakan program dana padanan (matching fund). Kegiatan pemuliaan tanaman melon tersebut dipimpin oleh Anung Wahyudi, yang tak lain merupakan dosen pada Program Studi (Prodi) D-4 Teknologi Perbenihan.   "Belajar dari pandemi, berbagai sektor kehidupan berubah. Imunitas menjadi sangat penting dan masyarakat harus banyak mengonsumsi buah untuk menjaga imunitas tubuh. Melon ini memiliki kulit tipis dengan kandungan gizi yang tinggi dan baik untuk tubuh, terutama menjaga imunitas,” kata…

Tulisan: Mendikbudristek Pimpin Pertemuan Tingkat Menteri Pendidikan G20

Nusa Dua, Bali, 1 September 2022 - Membuka Pertemuan Tingkat Menteri Pendidikan G20, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, mengajak para delegasi untuk terus belajar dari praktik baik satu sama lain guna membangun sistem pendidikan yang tangguh dan relevan sesuai kebutuhan zaman. Semangat gotong royong yang menjadi jiwa Presidensi G20 Indonesia diharapkan dapat diteruskan pada presidensi berikutnya  guna terus mendorong kolaborasi global menuju transformasi dunia pendidikan. Pertemuan Tingkat Menteri Pendidikan yang dilaksanakan di Bali, pada hari Kamis (01/09) ini merupakan pertemuan puncak setelah berlangsungnya empat pertemuan Kelompok Kerja Pendidikan (G20 Education Working Group/EdWG) yang dipimpin oleh…