14761 hasil pencarian untuk "".
Tarakan, Kemendikdasmen - Aurel Assheila Dewi adalah siswi asal SMA Negeri 3 Tarakan yang berhasil mengukir prestasi gemilang dengan mengantongi medali Perunggu pada Cabang Olahraga (Cabor) Renang 50 Meter Gaya Dada di perhelatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) SMA/MA Tingkat Nasional Tahun 2024. Sama seperti atlet olahraga lainnya, dalam mempersiapkan kompetisi, diperlukan perjuangan dalam menjalani rutinitas latihan. Disiplin dan fokus menjadi bekal Aurel dalam mempersiapkan kompetisi di berbagai ajang yang ia ikuti. Aurel mengungkapkan bahwa ia memiliki rutinitas latihan yang cukup ketat. Setiap pagi, ia melakukan olahraga fisik seperti skipping selama 30 menit dan katrol. Pada sore hari setelah pulang…
Jakarta, Kemendikdasmen — Penutupan Liga Bulu Tangkis berlangsung meriah di Gedung A, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) pada Rabu (19/2). Keakraban terlihat dari para peserta yang hadir, mulai dari pimpinan hingga karyawan lintas satuan kerja di Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) hingga pimpinan lintas Kementerian/Lembaga (K/L). Penutupan Liga Bulu Tangkis berlangsung meriah di Gedung A, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen).
Selain Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu’ti, acara ini turut dihadiri oleh Wakil Mendikdasmen (Wamendikdasmen), Atip Latipulhayat; Sekretaris Jenderal Kemendikdasmen, Suharti; Kepala Badan Kepegawaian Negara, Zudan Arif; Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga, Taufik Hidayat;…
Jakarta, Kemendikdasmen – Sebagai wujud rasa syukur perayaan hari jadi ke-14, SEAMEO Regional Centre for Food and Nutrition (RECFON) menggelar Diskusi Kebijakan Percepatan Penurunan Stunting sekaligus diseminasi Temuan Awal Studi Action Against Stunting Hub (AASH), Kamis, (13/2).
Diskusi yang didukung oleh United Kingdom Research and Innovation - Global Challenges Research Fund (UKRI GCRF) menghadirkan narasumber dari kementerian, lembaga, dan perguruan tinggi yang memiliki fokus percepatan penurunan stunting di Indonesia.
Pelaksana tugas (Plt.) Direktur SEAMEO RECFON, Herqutanto, menegaskan diskusi yang diselenggarakan selain sebagai rasa syukur atas hari jadi SEAMEO RECFON, juga menjadi bentuk komitmen SEAMEO RECFON dalam hal…
Kalimantan Tengah, Kemendikdasmen – Senam Anak Indonesia Hebat (SAIH) terus berlangsung di semua satuan pendidikan seluruh Indonesia. Dalam praktiknya, banyak cerita menarik tentang pelaksanaan SAIH maupun inovasi yang hadir untuk meningkatkan konsistensi SAIH, salah satunya di Provinsi Kalimantan Tengah.
Kepala Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Kalimantan Tengah, Tomy Haridjaya, mengungkapkan bahwa BPMP terus berperan aktif dalam menyosialisasikan program SAIH melalui berbagai kanal komunikasi, seperti webinar, serta pendampingan langsung kepada satuan pendidikan. Ia menyebut, proses sosialisasi SAIH turut melibatkan pemerintah daerah, kepala sekolah, guru, dan orang tua untuk memahami manfaat senam SAIH bagi anak-anak.
“Hingga Januari 2025, sebanyak…
Garut, Kemendikdasmen - Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Atip Latipulhayat, melakukan sidak ke SDN 02 Bojong, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut. Sidak ini untuk menjangkau sekolah-sekolah terpencil dan memotret kondisi proses pembelajaran dan fasilitas sekolah di daerah.
Dalam kunjungan ini, Wamen Atip masuk ke dalam kelas dan menyapa murid-murid kelas satu dan kelas dua, dan ikut serta dalam pembelajaran. Murid-murid berwajah polos di SDN 02 Bojong tampak senang dengan kedatangan Wamen Atip.
Wamen Atip berkomitmen, bahwa sekolah-sekolah yang rusak akan menjadi prioritas dalam program renovasi. "Sebagaimana arahan Presiden Prabowo, sekolah-sekolah yang mengalami kerusakan harus direnovasi," ujar…
Jakarta, 18 Februari 2025 – Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen), menegaskan komitmen pemerintah untuk tetap mengirimkan delegasi Indonesia ke berbagai kompetisi internasional. penegasan itu disampaikan Sekretaris Jenderal (Sesjen) Kemendikdasmen, Suharti, menyampaikan komitmen pemerintah untuk tetap mengirimkan delegasi Indonesia ke berbagai kompetisi internasional. Hal tersebut disampaikan Suharti guna menjawab kekhawatiran masyarakat atas imbas efisiensi yang mungkin berpengaruh pada proses pemberangkatan delegasi Indonesia ke berbagai kejuaraan tingkat dunia. Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu'ti dalam arahannya mengatakan bahwa efisiensi diutamakan untuk program-program prioritas yang berdampak langsung kepada masyarakat. “Pemerintah tetap berkomitmen untuk mengirimkan delegasi ke ajang internasional,” tegas Suharti di…
Bandung, 17 Februari 2025 – Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Atip Latipulhayat, menjadi pembicara kunci dalam kuliah umum yang bertajuk “Deep Learning dalam Pendidikan Era Digital” yang diselenggarakan di Auditorium Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), pada Senin (17/2). Kuliah umum ini bertujuan untuk memberikan wawasan mengenai konsep dan implementasi deep learning dalam dunia pendidikan, khususnya dalam menghadapi tantangan era digital.
Dalam paparannya, Wamen Atip, menekankan bahwa deep learning bukan sekadar metode atau kurikulum baru, tetapi merupakan paradigma yang harus diadopsi dalam sistem pendidikan nasional. “Deep learning adalah pendekatan pembelajaran yang menekankan pemahaman mendalam, bukan sekadar…
Jakarta, 17 Februari 2025 -- Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu’ti, menegaskan pentingnya pendekatan deep learning dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Dalam sebuah seminar bertajuk "Implementasi Deep Learning dalam Rangka Mewujudkan Pendidikan Bermutu untuk Semua," Menteri Mu’ti menyampaikan pemikiran dan arah kebijakan terkait konsep deep learning, yang telah mendapat respon luas dari masyarakat dan akademisi. Dalam pidatonya, Menteri Mu’ti menjelaskan bahwa deep learning merupakan sebuah pendekatan pembelajaran yang berfokus pada pemahaman mendalam dan pengaplikasian konsep secara lebih baik. "Deep learning bukan sekedar menghafal atau mengerjakan soal-soal ujian, tetapi bagaimana siswa memahami konsep secara menyeluruh, mengaitkannya dengan disiplin…
Bangka Belitung, Kemendikdasmen - Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat yang diluncurkan Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) akhir tahun lalu, mendapat sambutan positif di masyarakat. Beragam praktik baik yang telah dilakukan oleh sekolah salah satunya dapat dilihat di SD Muhammadiyah 3 Mentok, Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Bangka Belitung. Selaku kepala sekolah, Satriadi menyatakan antusiasmenya atas kebijakan Kemendikdasmen tersebut karena menyentuh langsung pada penguatan karakter anak. Praktiknya, pihak sekolah membuat lukisan di dinding kelas dan pintu gerbang sehingga anak-anak bisa dengan mudah membaca, mengerti, dan terbiasa melakukannya. "Di kelas dan di pintu gerbang sudah kita lukis 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat,…
Thailand, Kemendikdasmen - Siswa Indonesia kembali menorehkan prestasi di kancah Internasional. Produk inovatif karya siswa SMA Labschool Cibubur berhasil mengharumkan nama Indonesia di ajang kompetisi penemuan internasional bertajuk Thailand Inventors Day yang berlangsung di Bangkok, Thailand, pada 2 dan 6 Februari 2025. Kompetisi ini diikuti oleh 699 tim dari berbagai negara tanpa klasifikasi tingkat pendidikan atau usia. Tim Indonesia, yang terdiri dari siswa kelas X SMA Labschool Cibubur, menciptakan biopestisida ramah lingkungan bernama Spyte, yang terbuat dari limbah teh hitam dan ekstrak cabai. Produk ini dirancang untuk mengendalikan hama ulat daun teh tanpa merusak lingkungan. Dalam presentasi berjudul “Spyte: Bio…